Makalah Bahasa Indonesia dunie.doc

Makalah Bahasa Indonesia

Menganalisis Struktur dan Kaidah Iklan

Disusun Oleh :
Farah Salsabilla
Muhammad Hafidz Mustaqim
Muhammad Kanzoon Mekhfy Asyraq Rekza
Sahda Tanisha Ratnadwita Wibowo

SMAN 2 Tangerang Selatan
2017/2018

Kata Pengantar
Puji Syukur kita panjatkan pada kehadirat Allah SWT. karena berkat
rahmatnya kami dapat mengerjakan dan menyelesaikan makalah “Menganalisis
Struktur dan Kaidah Iklan”, serta kita limpah curahkan shalawat serta salam
kepada nabi besar kita, Nabi Muhammad SAW yang dengan dakwah serta
ilmunya telah menerangi jalan kita.
Makalah “Menganalisis Struktur dan Kaidah Iklan” ini dibuat untuk
memenuhi salah satu tugas dari mata pelajaran Bahasa Indonesia. Dalam Makalah

ini kami ingin pembaca dapat memperluas wawasan mengenai teks iklan, serta
membedah salah satu dari jutaan teks iklan yang ada di masyarakat.
Kami menyadari bahwa makalah ini jauh dari sempurna, karena itu kritik
dan saran yang membangun kami harapkan demi memperbaiki langkah kami
kedepannya.
Akhir kata kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dan menolong kami dalam menyusun makalah ini. Semoga Allah SWT
meridhoi hasil usaha kami.

Tangerang Selatan, Oktober 2017

Penulis

1

Daftar Isi
Kata Pengantar........................................................................................... 1
Daftar Isi................................................................................................... 2
BAB I...................................................................................................... 4
1.1


Latar Belakang............................................................................. 4

1.2

Rumusan Masalah.........................................................................4

1.3

Tujuan........................................................................................ 4

1.4

Manfaat...................................................................................... 5

BAB II..................................................................................................... 6
2.1 Definisi Iklan...................................................................................... 6
2.2 Ciri-ciri............................................................................................. 6
2.3 Syarat Iklan........................................................................................ 7
2.4 Struktur Iklan..................................................................................... 7

2.5 Kaidah Bahasa Iklan............................................................................. 8
BAB III.................................................................................................... 9
3.1

Analisis Struktur...........................................................................9

3.2

Analisis Kaidah Bahasa.................................................................10

3.3

Keefektifan dari iklan...................................................................10

BAB IV.................................................................................................. 11
4.1 Kesimpulan...................................................................................... 11
4.2 Saran.............................................................................................. 11
Daftar Rujukan......................................................................................... 12

2


BAB I
Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Iklan merupakan jenis teks yang sangat sering kita temui baik di koran, di
jalan, di televisi, dan juga di radio. Bahkan dengan adanya perkembangan
zaman yang sangat pesat, iklan juga dengan mudah kita temukan di dalam
internet.
Indonesia merupakan negara yang konsumtif, sehingga para pengusaha di
Indonesia memiliki banyak pesaing dagang. Maka dari itu, banyak pula iklan
yang berkaitan dengan produk di Indonesia untuk menambah jumlah
konsumen dari produknya.
Dalam pembelajaran di jenjang pendidikan pun ada mata pelajaran teks
iklan. Dalam rangka menambah wawasan dan nilai dalam pelajaran Bahasa
Indonesia, kami pun merasa perlu mengangkat topik ini menjadi sebuah
makalah.
1.2 Rumusan Masalah
Sejalan dengan latar belakang di atas, kami merumuskan beberapa
rumusan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana struktur dari iklan tersebut?

2. Apa saja kaidah kebahasaan yang terdapat dalam iklan tersebut?
3. Apakah iklan tersebut efektif?
1.3 Tujuan
Sejalan dengan rumusan masalah di atas, kami menyusun makalah ini
dengan tujuan sebagai berikut:
1. Untuk mengetahui definisi dari iklan.
2. Untuk mengetahui ciri-ciri dari iklan.
3. Untuk mengetahui syarat-syarat dari iklan.
4. Untuk mengetahui struktur dari iklan.
5. Untuk mengetahui kaidah kebahasaan dari iklan
6. Untuk mengetahui tingkat keefektifan iklan.
1.4 Manfaat
Manfaat dari penulisan makalah ini adalah untuk memberikan pemahaman
bagi kami dan pembaca tentang teks iklan.

3

BAB II
Landasan Teori
2.1 Definisi Iklan

Menurut KBBI, terdapat dua definisi untuk iklan. Pertama adalah pesanan
untuk mendorong, membujuk khalayak ramai agar tertarik pada barang dan
jasa yang ditawarkan. Kedua adalah pemberitahuan kepada khalayak
mengenai barang atau jasa yang dijual, dipasang di dalam media massa
(seperti surat kabar dan majalah) atau di tempat umum.
Menurut buku Cerdas Berbahasa Indonesia untuk SMA/MA Kelas XII
yang ditulis Engkos Kosasih dan diterbitkan oleh Penerbit Erlangga, iklan
adalah teks yang mengungkapkan pesan persuatif, yakni berupa bujukan
ataupun larangan yang disampaikan kepada banyak orang.
Menurut kami, iklan adalah suatu pemberitahuan yang disampaikan untuk
masyarakat umum dan dimaksudkan agar pembacanya terpengaruh dengan
pendapat penulis iklan.
2.2 Ciri-ciri
Iklan memiliki ciri- ciri bahasa sebagai berikut:
1. Pilihan kata yang digunakan menarik, logis, dan sopan.
Iklan harus menggunakan pilihan kata yang menarik agar iklan
mendapat perhatian dari masyarakat. Iklan harus logis agar pembaca
lebih memahami dan menyetujui isi dari iklan tersebut. Terakhir,
pilihan kata dalam iklan harus sopan agar dapat dihargai dan diterima
oleh masyarakat.

2. Pilihan kata yang digunakan memiliki sugesti bagi khalayak.
Menurut KBBI, sugesti adalah pengaruh dan sebagainya yang dapat
menggerakkan hati orang dan sebagainya. Maka, maksud dari
memiliki sugesti bagi khalayak adalah memiliki pengaruh dan
menggerakan hati para pembacanya.

3. Pilihan

kata

yang

digunakan

menonjolkan

informasi

yang


dipentingkan.
Kata-kata yang digunakan dalam iklan harus sesuai dengan informasi
yang ingin disampaikan oleh penulis iklan.
4. Pilihan kata yang digunakan menunjukan sasaran.

4

2.3 Syarat Iklan
Iklan memiliki syarat- syarat sebagai berikut:
1. Objektif dan jujur
Iklan harus mengandung fakta yaitu keadaan yang sebenarnya.
2. Jelas dan mudah dipahami
Iklan harus memiliki maksud yang jelas dan mudah dipahami agar
tidak membingungkan pembacanya.
3. Tidak menyinggung pihak lain
Iklan sebaiknya tidak menyinggung

pihak

lain


agar

tidak

menimbulkan konflik dengan masyarakat.
4. Menarik perhatian orang banyak
Iklan harus menarik perhatian orang banyak agar pesan dari iklan
tersebut tersampaikan kepada khalayak banyak.
2.4 Struktur Iklan
Iklan memiliki struktur sebagai berikut:
1. Informasi
Iklan mengandung informasi yaitu suatu pemberitahuan yang berisi
fakta dan tidak dipengaruhi oleh opini pembuat iklan.
2. Pesan
Menurut KBBI, Pesan adalah perintah, nasihat, permintaan, amanat
yang disampaikan lewat orang lain. Dalam iklan, terdapat pesan yaitu
perintah, nasihat, permintaan atau amanat yang ingin disampaikan
oleh penulis kepada masyarakat umum. Opini penulis umumnya
tertuang dalam pesan.

2.5 Kaidah Bahasa Iklan
Iklan dapat disajikan secara lisan maupun melalui tulisan. Oleh sebab itu,
kaidah kebahasaannya memiliki beberapa perbedaan. Bahasa yang digunakan
pada iklan ragam lisan lebih sederhana karena akan menampilkan kehadiran
unsur lain yang lebih kompleks, seperti gambar atau unsur-unsur animasi.
Sedangkan bahasa yang digunakan dalam iklan ragam tulis lebih lengkap
karena iklan tersebut hanya mengandalkan kata-kata di samping gambar.
Selain itu, terdapat kesamaan umum dari ragam bahasa yang digunakan oleh
kedua jenis iklan tersebut, yaitu fungsinya yang sama-sama sebagai penggugah,
daya tarik, dan penyampaian informasi.

5

a. Menggugah. Bahasa iklan harus memberikan dampak kepada para
pembacanya seperti memunculkan kesadaran baru pada mastarakat
berkaitan dengan pesan yang disampaikan dalam iklan.
b. Menarik. Bahasa iklan harus menarik agar dapat memikat perhatian
masyarakat. Pengguanaan bahasa yang menarik dapat dilihat dari susunan
katanya yang unik atau khas.
c. Informatif. Suatu pesan atau bujukan akan semakin efektif apabila disertai

dengan kehadiran informasi yang meyakinkan bagi masyarakat. Oleh
sebab itu, setiap iklan perlu meyertakan informasi tengang keunggulan
produknya kepada masyarakat secara menarik dan persuasif.

6

BAB III
Pembahasan

3.1 Analisis Struktur
a. Informasi :
Informasi yang didapat dari iklan di atas adalah penjualan anak masih
marak terjadi di Indonesia. Informasi didapat secara tersirat karena
adanya pihak yang membuat iklan tersebut. Karena apabila tidak ada
kasus penjualan anak di Indonesia, maka iklan tersebut tidak akan
dipublikasikan.
b. Pesan :
“PENJUALAN

ANAK

DAPAT

MENYEBABKAN

ANAK

KEHILANGAN MASA KECIL, KASIH SAYANG, PENDIDIKAN,
MASA DEPAN DAN HILANGNYA MORALITAS.” Kalimat tersebut
merupakan pesan karena hal yang disampaikan merupakan argumen
dari penulis.
3.2 Analisis Kaidah Bahasa
a. Menggugah
Kesadaran yang diharapkan dari dibuatnya iklan tersebut adalah
masyarakat berhenti memperjualbelikan anak di bawah umur.
7

b. Menarik
Kalimat “GAK DIJUAL!” dan tangan anak kecil yang diberi label
harga pada iklan tersebut dapat menarik perhatian pembaca untuk
menangkap pesan yang disampaikan oleh penulis.
c. Informatif
Iklan tersebut mengandung informasi tentang

akibat

yang

kemungkinan timbul dari penjualan anak
3.3 Keefektifan dari iklan
Kalimat “GAK DIJUAL!” pada iklan tersebut dapat menarik perhatian
orang di sekitar karena tampil mencolok, membuat orang yang
melintasinya merilik pada tulisan tersebut untuk membacanya, kemudian
gambar tangan bayi di iklan akan memperjelas maksud dari teks merah
tadi, dan membuat pembaca memahami maksud dari iklan tersebut.

8

BAB IV
Penutup
4.1 Kesimpulan
Jadi, dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa iklan tersebut
mengandung informasi bahwa di Indonesia masih marak penjualan anak dan
mengandung pesan yang dicantumkan di bagian bawah iklan. Iklan tersebut
juga memiliki sifat menggugah, menarik dan informatif. Iklan ini juga cukup
efektif. Hanya dengan kalimat singkat “GAK DIJUAL!” yang tampil
mencolok dan gambar tangan bayi yang memperjelas maksud dari pembuat
iklan. Ditambah dengan kalimat di bagian bawah iklan yang menjelaskan
akibat dari penjualan anak dibawah umur, iklan ini akan dengan mudah
menarik simpati pembaca.
4.2 Saran
Dengan memperhatikan semua hal tentang iklan, maka pada iklan yang
kami cantumkan ini ada baiknya memperkuat kaidah menggugah di dalamnya.
Dikarenakan iklan ini bertujuan untuk membangun kesadaran pembaca
tentang topik yang diangkat, dalam hal ini perdagangan anak.

9

Daftar Rujukan
Kosasih, Engkos. 2015. Cerdas Berbahasa Indonesia XII. Jakarta: Erlangga.
https://kbbi.kemdikbud.go.id/
https://www.kompasiana.com/winarnitri/pentingnya-sopan-santun-dalamkehidupan-sehari-hari_5529c9a3f17e61c625d62450

10

Dokumen yang terkait

Analisis komparatif rasio finansial ditinjau dari aturan depkop dengan standar akuntansi Indonesia pada laporan keuanagn tahun 1999 pusat koperasi pegawai

15 355 84

ANALISIS SISTEM PENGENDALIAN INTERN DALAM PROSES PEMBERIAN KREDIT USAHA RAKYAT (KUR) (StudiKasusPada PT. Bank Rakyat Indonesia Unit Oro-Oro Dowo Malang)

160 705 25

Representasi Nasionalisme Melalui Karya Fotografi (Analisis Semiotik pada Buku "Ketika Indonesia Dipertanyakan")

53 338 50

DAMPAK INVESTASI ASET TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP INOVASI DENGAN LINGKUNGAN INDUSTRI SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI (Studi Empiris pada perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2006-2012)

12 142 22

Hubungan antara Kondisi Psikologis dengan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Kelas IX Kelompok Belajar Paket B Rukun Sentosa Kabupaten Lamongan Tahun Pelajaran 2012-2013

12 269 5

Analisis pengaruh modal inti, dana pihak ketiga (DPK), suku bunga SBI, nilai tukar rupiah (KURS) dan infalnsi terhadap pembiayaan yang disalurkan : studi kasus Bank Muamalat Indonesia

5 112 147

Dinamika Perjuangan Pelajar Islam Indonesia di Era Orde Baru

6 75 103

Perspektif hukum Islam terhadap konsep kewarganegaraan Indonesia dalam UU No.12 tahun 2006

13 113 111

Pengaruh Kerjasama Pertanahan dan keamanan Amerika Serikat-Indonesia Melalui Indonesia-U.S. Security Dialogue (IUSSD) Terhadap Peningkatan Kapabilitas Tentara Nasional Indonesia (TNI)

2 68 157

Kolokial Bahasa Inggris Dalam Novel A Diary OF Wimpy Kid Karya Jeff Kinney Dan Terjemehannya Diary Bocah Tengil

4 132 1