Ada Yang Berbeda Dari Open Rekrutmen Him

Ada Yang Berbeda Dari Open Rekrutmen Himasaifi
Bandung, Himasaifi.com – Ada yang berbeda dari open rekrutmen
calon pengurus himasaifi periode sekarang. Open Rekrutmen (oprek)
tersebut dilaksanakan dari tanggal 7-12 februari 2015 kemudian
wawancara yang dilaksanakan sabtu tanggal 13 Februari 2015.
Perbedaannya terletak pada jumlah komunitas, bila pada periode
sebelumnya tedapat 2 komunitas yaitu komunitas bahasa dan komuitas
navigasi yang berada pada naungan departemen Advokasi Informasi
dan Komunikasi (Adfokom). Untuk periode sekarang terdapat empat komunitas yang berada
dibawah naungan 2 departemen. Diantaranya komunitas bahasa kemudian komunitas penelitian
dan olimpiade dibawah departemen professionalisme jurusan (profjur), kemudian komunitas seni
dan komunitas olahraga dibawah departemen Minat dan Bakat. Menurut penuturan salah satu
panitian open rekrutmen himasaifi Dinda Maulina Putri semua komunitas yang kita buka
sekarang akan benar-benar dimaksimalkan tidak seperti tahun sebelumnya yang tidak berjalan,
untuk sekarang semua komunitas akan diikuti pengurus maupun anggota dari himasaifi,
kemudian koordinator setiap komunitas harus bertanggung jawab atas jalan atau tidaknya
komunitas tersebut. Dengan mengusung kabinet Integratif semua pengrus himasaifi diharapkan
mempunyai integritas yang tinggi. Integritas sendiri yaitu sebuah konsep konsistensi tindakan,
nilai-nilai, metode, langkah-langkah, prinsip, harapan dan hasil.