Faktor risiko mortalitas pada pasien meningitis tuberkulosa anak

ABSTRAK

Latar belakang Tuberkulosis (TB) pada anak merupakan salah satu
masalah utama kesehatan global, 1% hingga 2% akan berkembang menjadi
meningitis tuberkulosa. Menyebabkan morbiditas dan mortalitas dengan
komplikasi neurologis yang umum terjadi. Banyak faktor risiko yang dapat
mempengaruhi luaran pasien-pasien meningitis TB anak, sehingga perlu
diketahui faktor-faktor risiko secara demografis, klinis maupun diagnostik
yang berpengaruh terhadap mortalitas pasien-pasien tersebut.
Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor risiko mortalitas pada
pasien meningitis tuberkulosa anak
Metode Penelitian ini merupakan studi retrospektif, yang dilakukan di RSUP
H. Adam Malik Medan. Data diambil dari rekam medik pasien meningitis
tuberkulosa anak yang dirawat tahun 2012 sampai Desember 2015.
Dilakukan penilaian terhadap karakteristik demografis, klinis dan diagnostik
terhadap luaran pasien.
Hasil Dari 39 subjek, dijumpai lebih banyak pasien dengan usia yang lebih
muda (56.4%; 3-48 bulan), Terdapat hubungan yang signifikan antara
imunisasi BCG (OR 5.056, 95% IK 1.297-19.703), status nutrisi yang buruk
(OR 5.5, 95% 1.323-22.862), kadar glukosa cairan serebrospinal < 40 mg/dL
(OR 4.024, 95% KI 1.060-15.278) dengan mortalitas. Berdasarkan analisis

multivariat didapatkan bahwa status gizi yang buruk merupakan variabel
utama yang menyebabkan mortalitas pada pasien meningitis TB anak (OR=
18.485).
Kesimpulan Status nutrisi yang buruk merupakan faktor risiko yang paling
dominan sebagai penyebab mortalitas pada pasien-pasien meningitis
tuberkulosa anak
Kata kunci meningitis tuberkulosa, mortalitas, anak

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT

Background Tuberculosis (TB) in children is a major health problem, 1-2% of
children with untreated TB develop meningitis. Cause morbidity and mortality
with common neurological complication. Many risk factors could affect
outcome of pediatric tuberculous meningitis patient.
Objective To determine the mortality risk factors in pediatric tuberculous
meningitis.
Methods A retrospective study had been conducted in Haji Adam Malik
General Hospital, Medan. Data from medical record pediatric tuberculous

meningitis patient between January 2012 and December 2015. we studied
demographic, clinical and radiological profiles and identify risk factors of
mortality.
Results Of 39 subjects, younger patients were common (56.4%:3-48 month).
Factors associated with mortality were BCG immunization (OR 5.056, 95% CI
1.297-19.703), severe malnutrition (OR 5.5, 95% CI 1.323-22.862) and CSF
glucose < 40 mg/dL (OR 4.024, 95% CI 1.060-15.278). multivariate analysis
showed that severe malnutrition was the major risk factor for mortality (OR=
18.485).
Conclusion Severe malnutrition was the major risk factor for mortality in
pediatric tuberculous meningitis.
Keywords tuberculous meningitis, mortality, children

Universitas Sumatera Utara