MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK USIA DINI MELALUI PERMAINAN PESAN BERANTAI : Penelitian Tindakan Kelas Kelompok B Taman Kanak-kanak Aisyiyah 7 Jl. Sindang Sirna no.7 Kecamatan Karang Setra Kota Bandung Tahun Pelajaran 2014/2015.

No Daftar: 05/PGPAUD/X/2014

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK USIA DINI
MELALUI PERMAINAN PESAN BERANTAI
(Penelitian Tindakan Kelas Kelompok B Taman Kanak-kanak Aisyiyah 7
Jl. Sindang Sirna no.7 Kecamatan Karang Setra Kota Bandung
Tahun Pelajaran 2014/2015)

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Sebagian dari
Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan
Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini

Oleh:
Ani Yulianti Rahayu
1003313

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
DEPARTEMEN PEDAGOGIK
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2014

PERNYATAAN
Dengan ini saya menyakan bahwa skripsi dengn judul “Meningkatkan
Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini melalui Permainan Pesan Berantai”
ini beserta seluruhnya adalah benar-benar karya saya sendiri, dan saya tidak
melakukan penjiplakan atau pengutipan dengan cara-cara yang tidak sesuai
dengan etika keilmuan yang berlaku dalam masyarakat keilmuan. Atas pernyataan
ini, saya siap menanggung resiko/sanksi yang dijatuhkan kepada saya apabila di
kemudian ditemukan adanya pelanggaran terhadap etika keilmuan dalam karya
saya ini, atau ada klaim dari pihak lain terhadap keaslian karya saya ini

Bandung, September 2014
Yang Membuat Pernyataan

(Ani Yulianti Rahayu)
NIM. 1003313

DAFTAR ISI


KATA PENGANTAR ......................................................................................... i
UCAPAN TERIMA KASIH ................................................................................ ii
ABSTRAK ......................................................................................................... iv
DAFTAR ISI ........................................................................................................ v
DAFTAR TABEL ............................................................................................... ix
DAFTAR GRAFIK .............................................................................................. x
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... xi
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................... xii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... 1
A. Latar Belakang Masalah .......................................................................... 1
B. Identifikasi masalah ................................................................................ 5
C. Rumusan Permasalahan .......................................................................... 5
D. Tujuan Penelitian .................................................................................... 6
E. Manfaat Hasil Penelitian ......................................................................... 6
F. Struktur Organisasi ................................................................................. 7
BAB II KAJIAN TEORI ................................................................................. 10
A. Konsep Menyimak .................................................................................. 10
1. Perkembangan Bahasa Anak ...................................................... 10
2. Kemampuan Menyimak ............................................................. 13

a. Pengertian Menyimak........................................................... 13
b. Fungsi Menyimak ................................................................. 15
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

c. Jenis-Jenis Menyimak ......................................................... 17
d. Tahap-tahap Menyimak ....................................................... 19
e. Faktor-faktor yang mempengaruhi Menyimak..................... 20
f. Strategi Pengembangan Kemampuan Menyimak ............... 22
g. Metode-metode untuk mengembangkan
Kemampuan Menyimak Anak ............................................. 23
B. Konsep Permainan Pesan Berantai ......................................................... 24
1. Pengertian Permainan.................................................................. 24
2. Permainan bahasa ....................................................................... 25
3. Definisi Permainan Pesan Berantai ............................................ 27
4. Manfaat Permainan Pesan Berantai ............................................ 28
5. Tujuan Permainan Pesan Barantai ............................................. 29
6. Implementasi Permainan Pesan Berantai. .................................. 29
C. Penelitian yang Relevan .......................................................................... 30

BAB III METODE PENELITIAN ................................................................. 32
A. Lokasi dan Subjek penelitian ................................................................. 32
B. Desain Penelitian .................................................................................... 32
C. Metode Penelitian ................................................................................... 35
D. Definisi Operasional Variabel ................................................................ 37
E. Instrumen Penelitian................................................................................ 37
F. Teknik Pengumpulan data ...................................................................... 44
G. Pegujian Validasi ................................................................................... 44
H. Teknik Analisis Data .............................................................................. 45
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN................................. 47
A. Hasil Penelitian ...................................................................................... 47
1. Kondisi Objektif Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini
sebelum dilaksanakan Permainan Pesan Berantai di Kelompok
B TK Aisyiyah 7 ............................................................................... 47
2. Pelaksanaan Pembelajaran Kemampuan Menyimak Anak Usia
Dini melalui Permainan Pesan Berantai di Kelompok B TK

Aisyiyah 7 ........................................................................................ 54
3. Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini setelah
dilaksanakan permainan pesan berantai di Kelompok B TK
Aisyiyah 7 ........................................................................................ 118
B. Pembahasan ........................................................................................... 118
1. Kondisi Obyektif Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini
Sebelum dilaksanakan Permainan Pesan Berantai di Kelompok
B TK Aisyiyah 7 .............................................................................. 119
2. Pelaksanaan Permainan Pesan Berantai untuk meningkatkan
Kemampuan Menyimak di Kelompok B TK Aisyiyah 7................. 122
3. Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini di
Kelompok B setelah pelaksanaan Permainan Pesan Berantai......... 126
BAB V SIMPULAN DAN REKOMENDASI ................................................ 131
A. Simpulan ................................................................................................ 130
B. Rekomendasi ......................................................................................... 131
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 133

LAMPIRAN-LAMPIRAN
RIWAYAT HIDUP PENULIS

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR TABEL

4.1. Persentase Penilaian Indikator Kemampuan Menyimak Anak Pra Siklus... 49
4.2. Hasil Penilaian Persentase Kemampuan Menyimak Anak Pra Siklus ........ 51
4.3. Persentase Penilaian Indikator Kemampuan Menyimak Anak Siklus 1 ...... 71
4.4. Hasil Penilaian Persentase Kemampuan Menyimak Anak Siklus I ............ 73
4.5.Tabel Perbandingan Persentase Kemampuan Menyimak anak Pra Siklus
dan Siklus 1 .................................................................................................. 74
4.6. Persentase Penilaian Indikator Kemampuan Menyimak Anak Siklus II .... 92
4.7. Hasil Penilaian Persentase Kemampuan Menyimak Anak Siklus II .......... 94
4.8. Tabel Perbandingan Persentase Kemampuan Menyimak Anak Siklus 1
dan II ........................................................................................................... 96
4.9. Persentase Penilaian Indikator Kemampuan Menyimak Anak Siklus III .. 113

4.10. Hasil Penilaian Persentase Kemampuan Menyimak Anak Siklus III ....... 115
4.11.Tabel Perbandingan Persentase Kemampuan Menyimak anak Siklus II
dan Siklus III ............................................................................................. 116

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR GRAFIK

4.1. Persentase Kemampuan Mendengarkan Pra Siklus .................................... 50
4.2. Persentase Kemampuan Memahami Pra Siklus .......................................... 50
4.3. Persentase Kemampuan Menginterpretasi Pra Siklus ................................. 50
4.4. Persentase Kemampuan Menyimak Pra Siklus ............................................ 52
4.5. Persentase Kemampuan Mendengarkan Siklus I ........................................ 71
4.6. Persentase Kemampuan Memahami Siklus 1 .............................................. 71
4.7. Persentase Kemampuan Menginterpretasi Siklus 1 ..................................... 72
4.8. Grafik Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Siklus 1 ...... 72
4.9. Persentase Kemampuan Menyimak Anak Siklus 1 .................................... 74
4.10. Persentase Kemampuan Mendengarkan Siklus II ...................................... 93

4.11. Persentase Kemampuan Memahami Siklus II............................................ 93
4.12. Persentase Kemampuan Menginterpretasi Siklus II .................................. 93
4.13. Grafik Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Siklus II ................... 94
4.14. Persentase Kemampuan Menyimak Anak Siklus II .................................. 96
4.15. Persentase Kemampuan Mendengarkan Siklus III .................................. 113
4.16. Persentase Kemampuan Memahami Siklus III ......................................... 113
4.17. Persentase Kemampuan Menginterpretasi Siklus III ................................ 114
4.18. Grafik Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Siklus III .................. 114
4.19. Persentase Kemampuan Menyimak anak Siklus III ................................ 116
4.20. Grafik Peningkatan Siklus I sampai Siklus III ......................................... 118

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR GAMBAR
3.1.Model Penelitian Tindakan Elliot .................................................... 33

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR LAMPIRAN
1. Lampiran I
1.1.Penilaian Pra Siklus
2. Lampiran 2
2.1.Rencana Kegiatan Harian Siklus I
2.2.Foto Pelaksanaan Siklus I
2.3.Catatan lapangan Observasi Siklus I
3. Lampiran 3
3.1.Rencana Kegiatan Harian Siklus II
3.2.Foto Pelaksanaan Siklus II
3.3.Catatan Lapangan Observasi Siklus II
4. Lampiran 4
4.1.Rencana Kegiatan Harian Siklus III
4.2.Foto Pelaksanaan Siklus III
4.3.Catatan Lapangan Observasi Siklus III
5. Lampiran 5
5.1. Surat Keterangan Pengangkatan dosen dari fakultas
5.2.Surat pengantar Validasi

5.3. Surat Izin telah Melakukan Penelitian di TK Aisyiyah 7
5.4. Lembar Monitoring Bimbingan
5.5. Pedoman Observasi Guru Siklus I, II dan III
5.6. Lembar Perbaikan Skripsi

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRAK
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini
melalui Permainan Pesan Berantai
(Penelitian Tindakan Kelas Kelompok B Taman Kanak-kanak Aisyiyah 7
Jl. Sindang Sirna no.7 Kecamatan Karang Setra Kota Bandung
Tahun Pelajaran 2014/2015)
Oleh :
Ani Yulianti Rahayu
1003313
Penelitian ini berawal dari permasalahan kemampuan menyimak anak yang
rendah ditandai dengan kurangnya perhatian dan pemahaman anak dalam melaksanakan

instruksi dan perintah yang diberikan oleh guru di TK Aisyiyah 7. Hal ini yang mendasari
rumusan masalah (1) Bagaimana kondisi objektif kemampuan menyimak anak usia dini
sebelum dilaksanakan permainan pesan berantai di kelompok B TK Aisyiyah
7?(2)Bagaimana pelaksanaan pembelajaran kemampuan menyimak anak usia dini melalui
permainan pesan berantai di kelompok B TK Aisyiyah7? (3)Bagaimana peningkatan
kemampuan menyimak anak usia dini setelah dilaksanakan permainan pesan berantai di
kelompok B TK Aisyiyah 7?. Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh gambaran
permainan pesan berantai untuk meningkatkan kemampuan menyimak anak usia dini di
kelompok B TK Aisyiyah 7. Metode yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas
(PTK), dilaksanakan tiga siklus dengan subjek penelitian sebanyak 12 orang anak. Teknik
pengumpulan data menggunakan observasi dan dokumentasi. Hasil observasi awal
kemampuan menyimak kategori Belum Berkembang sebesar 73%, Mulai Berkembang
sebesar 26% dan Berkembang Sangat Baik sebesar 1%. Namun setelah pelaksanaan
permainan pesan berantai, kemampuan menyimak anak mengalami peningkatan yang
optimal. Persentase kemampuan menyimak anak kategori Belum Berkembang sebesar
0%, Mulai Berkembang sebesar 25% dan Berkembang Sangat Baik sebesar 75%.
Berdasarkan data tersebut, rekomendasi yang diberikan untuk pendidik anak usia dini
adalah mereka diharapkan dapat mengali berbagai strategi dan metode seperti permainan
pesan berantai untuk meningkatkan kemampuan menyimak anak usia dini.

Kata kunci: Kemampuan Menyimak, Permainan Pesan Berantai

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Improving Listening Skills Early Childhood Game Massage Throghchain
Abstract
Ani Yulianti Rahayu
1003313

This study originated from problems of poor listening skills of children
characterized by alack of attention and understanding of the child in carrying out
instructions and orders given by the teacher in kindergarten Aisyiyah 7.This is the
underlying problem formulation (1) How does the objective conditions of early
childhood listening skills before being implemented game chain messages in group
B TK Aisyiyah7? (2) How is the implementation of learning listening skills early
childhood through play in the group B chain messages Aisyiyah7 kindergarten? (3)
How to increase listening skills of early childhood after game implemented chain
messages in group B TK Aisyiyah7?. The research objective is to obta in a chain
message games to improve listening skills in early childhood kindergarten group B
Aisyiyah7.The method used is action research (PTK), conducted three cycles by as
much as 12 research subjects children. Data collection technique es used observation
and documentation. Results of preliminary observations category yet Developing
listening skills by 73%, 26% Start Growing and Growing Very Wellby 1%. However,
after the implementation of the game chain messages, listening skills a child has
increased optimal. The percentage of children listening skills categories of 0% Not
Growing, Start Growing by 25% and Growing Very Wellby 75%. Based on these
data, recommendations are given for early childhood educators can be used as an
alternative medium to enhance the listening skills of early childhood.

Keywords: Ability Listening, Gaming Book Chain

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Pendidikan Anak Usia Dini merupakan salah satu bentuk penyelenggaraan
pendidikan yang sedang dikembangkan oleh pemerintah saat ini, karena usia dini
berada pada periode golden age atau periode keemasan. Suderadjat (Trianto,
2011:5) berpendapat bahwa perkembangan yang diperoleh pada usia dini sangat
mempengaruhi perkembangan anak pada tahap berikutnya dan meningkatkan
produktivitas kerja dimasa dewasa. Masa the Golden Age yang dimiliki anak,
memerlukan suatu pendekatan yang tepat untuk dapat memfasilitasi optimalnya
aspek-aspek perkembangan yang mereka miliki (Mulyasa, 2012:121). Adapun
maksud dari pendapat tersebut pendidik hendaklah memberikan perhatian dan
penanganan yang tepat terhadap berbagai potensi yang dimiliki oleh anak dengan
memberikan berbagai rangsangan bimbingan dan bantuan yang sesuai dengan
tingkat pertumbuhan dan perkembangan.
Salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah yaitu dengan membentuk
satuan PAUD dan menyusun kerangka dasar kurikulum serta standar kompetensi
anak usia dini yang berlaku secara nasional.
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah salah satu upaya pembinaan
yang di tujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun,
yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk
membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak
memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut (UUSPN No.
58 tahun 2009).
Penyelenggaraan pendidikan anak usia dini diorientasikan pada pemenuhan
kebutuhan anak berdasarkan minat, kebutuhan perkembangan dan kemampuan
yang dimiliki oleh anak. Peletakkan dasar ke arah pertumbuhan dan
perkembangan fisik (koordinasi motorik halus dan kasar), kecerdasan (daya pikir,
daya cipta, kecerdasan emosi, kecerdasan spiritual), bahasa dan komunikasi sesuai
dengan keunikan dan tahap perkembangan yang dilalui oleh anak didik.
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2

Pengembangan keterampilan bahasa merupakan salah satu aspek
perkembangan anak yang penting karena bahasa digunakan sebagai sarana
memperoleh informasi, ilmu pengetahuan maupun belajar menganalisis dan
memecahkan masalah
menyatakan

bahwa

sehari-hari (problem

bahasa

memungkinkan

solving). Susanto
anak

untuk

(2011:73)

menerjemahkan

pengalaman ke dalam simbol-simbol yang dapat digunakan untuk berkomunikasi
dan berpikir. Perkembangan bahasa terdiri dari dimensi menyimak, berbicara,
membaca dan menulis. Kemampuan menyimak merupakan dasar dari
perkembangan bahasa, karena
kualitas

hubungan

menyimak memiliki dampak besar terhadap

pembicaraan

dengan

orang

lain

melalui

indera

pendengarannya. Menyimak tidak hanya mendengarkan tetapi sebagai proses
memperoleh fakta, bukti atau informasi secara informasi tertentu didasarkan pada
penilaian dan penetapan sebuah reaksi individual.
Menurut Tarigan (1980: 19)
Menyimak adalah suatu proses kegiatan mendengarkan lambang-lambang
lisan dengan penuh perhatian, pemahaman, apresiasi, serta interprestasi
untuk memperoleh informasi, menangkap isi atau pesan serta memahami
makna komunikasi yang telah disampaikan oleh pembicara melalui ujaran
atau bahasa lisan
Menyimak dimulai melalui mendengar kemudian melakukan proses
interpretasi terhadap informasi yang datang dengankemampuan konsentrasi,
perhatian yang sungguh-sungguh agar memperoleh pemahaman. Selain itu harus
memahami isi, maksud, kebiasaan, nilai, sikap dan kepercayaan terhadap pendapat
yang telah didengar sehingga akan mengembangkan pemikiran-pemikiran yang
relevan sesuai dengan kebutuhan.
Melalui aktivitas menyimak pendengar dapat memahami orang lain secara
baik. Menyimak tidak hanya datang secara alami, sehingga perlu kerja
keras untuk dapat menyimak secara efektif. Pendengar dituntut untuk
memperhatikan pesan-pesan verbal serta non verbal pembicara
(Hermawan, 2011: 30).
Begitu pula dengan anak, kemampuan menyimak merupakan bahasa
verbal yang penting dalam menerima materi pembelajaran di sekolah. Melatih
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

3

kemampuan anak dalam menyimak diperlukan pengembangan kemampuan
berbahasa dengan menirukan dan menyebutkan suara yang didengarnya, karena
dengan menyimak anak dapat memahami lingkungannya dan mendengarkan
pendapat.
Berdasarkan hasil observasi di TK Kelas B Aisyiyah 7 mengenai
kemampuan menyimak menunjukkan anak belum mampu menyimak secara aktif,
tidak memberikan perhatian, kurang mengerti perintah yang diberikan guru, sulit
untuk berpendapat, gaya pembicara guru yang kurang dan teknik penyajian materi
menggunakan metode penugasan membuat anak jenuh dan bosan sehingga
mempengaruhi proses menyimak, seperti visualisasi dan pengenalan konsep
secara bertahap. Hubungan komunikasi dilaksanakan secara klasikal dan kurang
memberikan metode yang bervariasi sehingga sulit untuk menyimak instruksi
yang diberikan guru. Ketika melakukan kegiatan bercakap-cakap hanya sedikit
anak yang mampu menjawab mengenai pertanyaan yang diberikan, sedikit anak
yang mampu mengajukan pertanyaan serta menjelaskan dengan kalimat yang
terbata-bata. Selain itu, guru kurang melaksanakan kegiatan evaluasi pada akhir
pembelajaran sehingga kurang memberikan kesempatan pada anak untuk
mengungkapkan ide atau gagasan pada kegiatan sehari.
Permasalahan tersebut diduga disebabkan karena proses pembelajaran
masih berpusat pada guru (teacher centered) dengan menggunakan metode
penugasan sehingga anak hanya duduk secara klasikal, jarang melakukan
permainan atau metode baru dalam kegiatan pembelajaran. Moeslichatoen
(2004:7) mengemukakan
Setiap guru akan menggunakan metode sesuai gaya melaksanakan
kegiatan. Namun yang harus diingat taman kanak-kanak mempunyai cara
yang khas. Oleh karena itu ada metode-metode yang lebih sesuai bagi anak
TK dibandingkan dengan metode lain. Misalnya guru TK jarang
menggunakan metode ceramah. Orang akan segera menyadari bahwa
metode ceramah tidak berdaya guna bagi anak TK. Metode-metode yang
memungkinkan anak satu dengan anak lain berhubungan akan lebih
memenuhi kebutuhan dan minat anak.
Anak kurang bersemangat dan jenuh dalam melaksanakan kegiatan karena
diberikan metode pembelajaran kurang menyenangkan. Guru hendaklah
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

4

mengembangkan metode yang sesuai dengan kebutuhan dan senantiasa memberi
kesempatan anak untuk memperoleh pengalaman langsung dalam kegiatan
mendengarkan dan berbicara.
Anak lajimnya memiliki daya perhatian yang pendek kecuali terhadap halhal yang secara instrinsik menarik dan menyenangkan, jangan terlalu
berharap banyak anak yang tahan jika harus memperhatikan segala hal
yang diinginkan jika melakukannya secara monoton (Eliyawati, 2005:7).
Kegiatan bermain anak dapat melatih kemampuan menyimak yaitu dengan
cara mendengarkan beraneka bunyi, mengucapkan suku kata atau kata,
memperluas kosa kata, berbicara sesuai dengan tata bahasa indonesia. Mayesty
(Nurani, 2012: 144) menunjukan bahwa bermain adalah kegiatan yang anak-anak
lakukan sepanjang hari karena bagi anak bermain adalah hidup dan hidup adalah
permainan.
Permainan pesan berantai merupakan salah satu permainan bahasa yang
dapat digunakan dalam meningkatkan kemampuan menyimak anak. Hartono,
(2008:7) menjelaskan
Permainan bahasa adalah salah satu bentuk permainan yang dilakukan
untuk melibatkan unsur bahasa yang difokuskan terhadap bidang tertentu.
Permainan bahasa meliputi permainan bahasa menyimak, berbicara,
membaca dan menulis. Permainan bahasa menyimak terdiri dari berbagai
bentuk antara lain:Dengar-Ucap, Dengar-tiru, Dengar-gaya, Pesan
Berantai dan Dengar Cerita.
Permainan pesan berantai dilaksanakan dengan cara mendengarkan kata
atau kalimat yang diucapkan guru kemudian anak membisikkan kepada anak lain
secara

beruntun.

Permainan

tersebut

melatih

keterampilan

menyimak,

mendengarkan, melatih kemampuan bahasa, konsentrasi, daya ingat dan interaksi
(Dewi, 2013:22). Anak akan belajar menyimak pada teman-teman sebaya dalam
kelompok-kelompok permainan, melalui interaksi tersebut maka anak akan
belajar berkomunikasi dengan cara mendengar, mengingat petunjuk dan pesan
sederhana dalam penggunaan metode bermain. Model permainan dan bermain
akan memberikan rasa aman dan lingkungan yang meningkatkan minat dan
motivasi pada anak.

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

5

Berdasarkan latar belakang masalah di atas maka peneliti memfokuskan
kajian “Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini melalui
Permainan Pesan Berantai” (Penelitian Tindakan Kelas Kelompok B Taman
Kanak-kanak Aisyiyah 7 Jl. Sindang Sirna no.7 Kecamatan Karang Setra Kota
Bandung Tahun Pelajaran 2014/2015)

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang dapat diidentifikasikan masalah sebagai berikut:
1. Anak belum mampu memusatkan perhatian terhadap materi yang
disampaikan oleh guru.
2. Pembelajaran hanya menggunakan metode penugasan pada buku kerja
sehingga tidak memberikan pengalaman langsung terhadap kemampuan
menyimak anak usia dini.
3. Anak bersikap pasif pada kegiatan tanya jawab dengan guru, hanya
beberapa anak yang mampu menjawab pertanyaan yang diberikan oleh
guru.
4. Pembelajaran bersifat klasikal, sehingga anak sulit untuk berinteraksi
dengan guru karena suasana kelas yang ribut.
5. Proses pembelajaran melalui bentuk permainan kurang berinovasi.

C. Rumusan Masalah
Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan menyimak
anak disebabkan karena penggunaan metode yang masih berpusat pada guru
(teacher centered). Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini dirumuskan
dalam kalimat pertanyaan berikut ini:
1. Bagaimana kondisi objektif kemampuan menyimak anak usia dini sebelum
dilaksanakan permainan pesan berantai di kelompok B TK Aisyiyah 7
Jl.Sindang Sirna no. 7 Kec. Karang Setra tahun ajaran 2014-2015?
2. Bagaimana pelaksanaan pembelajaran kemampuan menyimak anak usia
dini setelah pelaksanaan permainan pesan berantai di kelompok B TK
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

6

Aisyiyah 7 Jl. Sindang Sirna no. 7 Kec.Karang Setra tahun ajaran 20142015?
3. Bagaimana peningkatan kemampuan menyimak anak usia dini setelah
dilaksanakan permainan pesan berantai di kelompok B TK Aisyiyah 7
Jl.Sindang Sirna no. 7 Kec.Karang Setra tahun ajaran 2014-2015?
D. Tujuan Penelitian
Tujuan dilaksanakan penelitian ini secara umum adalah untuk mengetahui
beberapa peningkatan kemampuan menyimak anak melalui permainan pesan
berantai yang diterapkan pada anak TK Aisyiyah 7, sedangkan tujuan penelitian
secara khusus adalah untuk mengetahui :
1. Kondisi objektif kemampuan menyimak anak usia dini sebelum
dilaksanakan permainan pesan berantai di kelompok B TK Aisyiyah 7
Jl.Sindang Sirna no.7 Kec. Karang Setra tahun ajaran 2014-2015.
2. Pelaksanaan pembelajaran kemampuan menyimak anak usia dini
melalui permainan pesan berantai kelompok B TK Aisyiyah 7
Jl.Sindang Sirna no.7 Kec. Karang Setra tahun ajaran 2014-2015.
3. Peningkatan

kemampuan

menyimak

anak

usia

dini

setelah

dilaksanakan permainan pesan berantai di Kelompok B TK Aisyiyah 7
Jl.Sindang sirna no.7 Kec. Karang Setra tahun ajaran 2014-2015.

E. Manfaat Penelitian
Manfaat yang diharapkan dari hasil penelitian ini secara umum adalah
dapat membantu dalam peningkatan pelaksanaan pembelajaran bahasa bagi anak
TK. Adapun manfaat penelitian terbagi menjadi dua yaitu sebagai berikut:
1. Manfaat Teoritis
Sebagai salah satu alternatif yang dapat digunakan untuk mendapatkan
kajian teori mengenai kemampuan menyimak anak melalui permainan
pesan berantai.
2. Manfaat Praktis
a. Bagi Peneliti

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

7

1) Menambah wawasan melalui pengalaman langsung dengan
berbagai bukti yang bersifat empirik berkaitan dengan metode
pengembangan kemampuan menyimak anak melalui permainan
pesan berantai.
2) Dapat digunakan dalam metode taman kanak-kanak dengan
menggunakan prinsip pembelajaran yang berpusat pada anak
(student centered).
b. Bagi Anak
1) Anak mampu belajar menyimak melalui metode permainan yang
menyenangkan yaitu melalui permainan bahasa yang diaplikasikan
melalui permainan pesan berantai.
2) Mengembangkan daya pikir dan konsentrasi, mengenal, mengingat
dan mengevaluasi kata, bunyi dan kalimat. Anak belajar menahan
gangguan dan suara-suara yang ada di lingkungan sekitar kecuali
suara teman yang ada di belakangnya tersebut.
3) Anak mampu belajar mengamati dan mengambil kesimpulan dari
kegiatan mendengarkan berusaha menyampaikan pendapat dan
pesan yang telah disampaikan.
c. Bagi guru
1) Mengembangkan kreativitas dan inovasi baru dalam pembelajaran.
2) Sebagai salah satu wahana untuk menambah wawasan dan
pengetahuan berkaitan dengan kemampuan perkembangan bahasa
khususnya bahasa reseptif yaitu kemampuan menyimak anak.
3) Dapat

meningkatkan

keterampilan

guru

dalam

kegiatan

pembelajaran untuk memperbaiki dan meningkatkan kemampuan
menyimak anak.

F. Struktur Organisasi
Penulisan Skripsi ini terbagi menjadi lima bab, yaitu sebagai berikut:
BAB 1 Pendahuluan
A. Latar Belakang Masalah
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

8

B. Identifikasi Masalah
C. Rumusan Masalah
D. Tujuan Penelitian
E. Manfaat Penelitian
F. Struktur Organisasi
BAB 2 Kajian Teori
A. Konsep Menyimak
1. Perkembangan Bahasa Anak
2. Kemampuan Menyimak
a. Pengertian Menyimak
b. Fungsi Menyimak
c. Jenis-Jenis Menyimak
d. Tahap-tahap Menyimak
e. Faktor-faktor yang mempengaruhi Menyimak
f. Strategi Pengembangan Kemampuan Menyimak
g. Metode-metode

untuk

mengembangkan

Kemampuan

Menyimak Anak Usia Dini
B. Konsep Permainan Pesan Berantai,
1. Pengertian Permainan
2. Permainan bahasa
3. Definisi Permainan Pesan Berantai
4. Manfaat Permainan Pesan Berantai,
5. Tujuan Permainan Pesan Barantai
6. Implementasi Permainan Pesan Berantai.
C. Penelitian yang Relevan
BAB 3 Metode Penelitian
A. Lokasi dan Subjek Penelitian
B. Metode Penelitian
C. Desain Penelitian, Langkah-langkah penelitian
D. Definisi Operasional Variabel (DOV)
E. Instrumen Penelitian
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

9

F. Teknik Pengumpulan data
G. Pengujian Validasi
H. Teknik Analisis.
BAB 4 Hasil Penelitian dan Pembahasan
A. Hasil Penelitian
1. Kondisi Obyektif Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini di
Kelompok B TK Aisyiyah 7
2. Pelaksanaaan

Permainan

Pesan

Berantai

untuk

meningkatkan

Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini di kelompok B TK Aisyiyah
7
3. Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini setelah
pelaksanaan permainan pesan berantai di kelompok B TK Aisyiyah 7.
B. Pembahasan
1. Kondisi Obyektif Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini sebelum
dilaksanakan permainan pesan berantai di Kelompok B TK Aisyiyah 7
2. Pelaksanaan

Permainan

Pesan

Berantai

untuk

meningkatkan

kemampuan Menyimak Anak Usia Dini di kelompok B TK Aisyiyah 7
3. Peningkatan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini setelah
Pelaksanaan Permainan Pesan Berantai di kelompok B TK Aisyiyah 7.
BAB 5 Simpulan dan Rekomendasi
A. Simpulan
B. Rekomedasi
Daftar Pustaka
Lampiran-lampiran
Daftar Riwayat Hidup

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III
METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Subjek Penelitian
Lokasi penelitian akan dilaksanakan di Taman Kanak-kanak Aisyiyah 7 Jl.
Sindang Sirna no. 7 Kecamatan Karang Setra kota Bandung. Subjek penelitian
yaitu anak usia 5-6 tahun (Kelompok B) Taman Kanak-kanak Aisyiyah 7 tahun
ajaran 2014-2015.

B. Desain Penelitian
Desain Penelitian yang digunakan untuk mengembangkan kemampuan
menyimak anak yaitu menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Bentuk
penelitian tindakan kelas yang digunakan yaitu peneliti berperan sebagai
pengamat dan pemberi tindakan. Penelitian ini menggunakan PTK Partisipan
karena dalam penelitian ini peneliti terlibat langsung dalam proses penelitian sejak
awal sampai penelitian tersebut berakhir. Peneliti melakukan pengamatan sendiri
terhadap dirinya sendiri ketika melakukan tindakan. Adapun alasan peneliti
menggunakan penelitian tindakan kelas guru sebagai peneliti yakni peneliti dapat
melakukan berbagai strategi dan berani menanggung kemungkinan keberhasilan
penelitian dan dapat melakukan perbaikan proses, keadaan, kondisi yang terlibat
dalam penelitian secara mandiri serta selalu berupaya melakukan refleksi. Desain
penelitian yang digunakan dalam penelitian yakni menggunakan model John
Elliot. Dalam model John Elliot terdiri dari dua siklus. Secara garis besar setiap
siklus terdiri dari empat tahapan yakni persiapan, perencanaan, observasi dan
refleksi. Untuk lebih jelasnya tentang desain penelitian dapat dilihat pada halaman
berikutnya.

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

33

Identifikasi data awal
Peninjauan ulang (penemuan
fakta dan analisis)
S
I
K
L
U
S

Rencana umum
Langkah tindakan 1

Implementasi
langkah tindakan 1

Langkah tindakan 2
Langkah tindakan 3

1

Memonitor implementasi dan
pengaruh-pengaruhnya

Merevisi gagasan
umum
Rencana ulang

Peninjauan ulang
(menjelaskan beberapa
kegagalan implementasi dan
pengaruh-pengaruhnya) (R)

S
I
K
L
U
S

Langkah tindakan 1
Langkah tindakan 2
Langkah tindakan 3

Memonitor implementasi dan
pengaruh-pengaruhnya

Peninjauan ulang
(menjelaskan beberapa
kegagalan implementasi dan
pengaruh-pengaruhnya)

2

Implementasi langkah
tindakan selanjutnya

Merevisi gagasan umum

Implementasi langkah
tindakan selanjutnya

Gambar 3.1
Model Penelitian Tindakan Elliot (Hopkins, 2007:93)
Adapun penjelasan mengenai siklus penelitian model Elliot adalah sebagai
berikut:

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

34

1. Identifikasi data awal
Pada tahap ini, peneliti melakukan identifikasi masalah di TK Aisyiyah 7.
Berdasarkan wawancara dengan guru kelas dan guru pendamping terdapat
permasalahan kemampuan menyimak anak, ditandai dengan perhatian anak yang
kurang dalam menerima materi pembelajaran dan kurangnya kegiatan evaluasi
dalam kegiatan penutup sehingga anak tidak diberi kesempatan untuk
menyampaikan pesan atau materi secara utuh.
2. Peninjauan ulang
Pada tahap ini peneliti melakukan observasi digunakan untuk mengambil
kondisi objektif tentang kemampuan menyimak anak disebabkan oleh kurangnya
pengembangan

metode

pembelajaran

melalui

kegiatan

bermain,

hanya

menggunakan metode penugasan. Selain itu, kurangnya aplikasi pembelajaran
melalui permainan yang dapat merangsang perkembangan bahasa dan sosial
emosi anak. Anak hanya bersifat pasif dan mendengarkan materi pembelajaran
secara klasikal, sehingga anak kurang mendapatkan stimulasi dan respon yang
cukup terhadap materi yang disampaikan oleh guru. Ketika melakukan kegiatan
tanya jawab, hanya sedikit anak yang mampu berinteraksi dan menjawab dengan
benar mengenai kegiatan atau materi yang telah disampaikan pada kegiatan
belajar mengajar.
3. Pelaksanaan tindakan
Setelah peneliti mengetahui permasalahan yang ada, maka peneliti
melaksanakan langkah-langkah penelitian sebagai berikut:
a. Perencanaan (rencana umum)
Peneliti melakukan berbagai persiapan sebelum melakukan kegiatan
penelitian lapangan yaitu dengan melampirkan beberapa surat izin penelitian,
lembar pelaksanaan observasi dan menyiapkan berbagai Rencana Kegiatan Harian
(RKH) yang disesuaikan dengan indikator kemampuan menyimak anak serta
melakukan perancangan pembelajaran setiap tindakan oleh guru sehingga adanya
umpan balik terhadap keberhasilan penelitian disesuaikan dengan karakteristik
dan kebutuhan anak.
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

35

b. Pelaksanaan (implementasi tindakan)
Peneliti melakukan implementasi kegiatan pembelajaran sesuai dengan
rancangan tindakan yang telah dibuat. Peneliti akan mengetahui mengenai respon
anak ketika diberikan perlakuan tindakan setiap siklus. Peneliti berperan sebagai
guru harus menguasai metode pengajaran dan melakukan kegiatan belajar
mengajar dengan menggunakan permainan pesan berantai untuk meningkatkan
kemampuan menyimak anak.
c. Observasi/Pemantauan (memonitor implementasi dan pengaruhnya)
Pada tahap ini peneliti melakukan pemantauan melalui instrumen yang
dibuat untuk anak. Peneliti yang berperan sebagai guru melakukan observasi dan
pengamatan secara langsung dmengenai kemampuan menyimak anak seteleh
diberikan permainan pesan berantai. Pengamatan dilaksanakan secara terurut dari
siklus satu sampai siklus terakhir, untuk mengetahui peningkatan kemampuan
menyimak anak.
d. Refleksi
Refleksi

digunakan

untuk

mengetahui kekurangan dari

aktivitas

pembelaran persiklus yang diberikan peneliti pada anak. Peneliti dapat mencatat
kekurangan-kekurangan tindakan untuk melakukan revisi ulang pada kegiatan
belajar mengajar. Peneliti melakukan analisis terhadap hasil pelaksanaan tindakan
dari siklus satu, siklus dua dan seterusnya untuk mengetahui peningkatan dan
ketercapaian hasil penelitian dalam pelaksanaan, observasi dan refleksi untuk
dikembangkan menjadi tahapan penelitian selanjutnya.
C. Metode Penelitian
Penelitian ini dilakukan atas dasar permasalahan kurang berkembangnya
kemampuan menyimak anak di TK Aisyiyah 7. Penelitian digunakan untuk
meningkatkan kemampuan menyimak anak melalui bermain pesan berantai.
Dengan permainan tersebut diharapkan akan memberikan pembelajaran yang
menarik dan akan memberikan hasil belajar yang optimal.

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

36

Model penelitian yang digunakan yakni Penelitian Tindakan Kelas (PTK).
PTK adalah penelitian yang dilakukan oleh guru di dalam kelasnya sendiri
melalui refleksi diri dengan tujuan untuk memperbaiki kinerjanya sebagai guru,
sehingga hasil belajar siswa menjadi meningkat. Kunandar (2008: 45)
menyatakan bahwa penelitian tindakan kelas memiliki tiga unsur atau konsep
yaitu sebagai berikut:
1. Penelitian yaitu kegiatan mencermati suatu objek, menggunakan aturan
metodologi tertentu untuk memperoleh data atau informasi yang
bermanfaat untuk meningkatkan mutu.
2. Tindakan yaitu suatu gerak kegiatan yang sengaja dilakukan dengan tujuan
tertentu, yang dalam penelitian ini berbentuk rangkaian siklus.
3. Kelas yaitu sekelompok siswa yang dalam waktu yang sama menerima
pelajaran yang sama dari seorang guru. Kelas dalam hal ini bukanlah
berupa wujud ruangan tetapi sekelompok peserta didik yang sedang
belajar.
Berdasarkan pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa penelitian
tindakan kelas digunakan sebagai salah satu metode penelitian yang digunakan
untuk menyelesaikan masalah-masalah dalam bidang pendidikan dalam sebuah
bentuk tindakan refleksi oleh peneliti atau guru untuk memperbaiki praktikpraktik pendidikan dilihat dari segi pelaksanaan dan pencapaian pembelajaran dari
implementasi kegiatan belajar mengajar di Sekolah. Penelitian tindakan termasuk
kedalam penelitian kulaitatif. Arikunto, 2008:131 mengemukakan bahwa
Data kualitatif yaitu data yang berupa informasi berbentuk kalimat yang
memberi gambaran tentang ekspresi siswa tentang tingkat pemahaman
terhadap suatu mata pelajaran (kognitif), pandangan siswa tau sikap siswa
terhadap metodebelajar yang baru (afketif), aktivitas siswa mengikuti
pelajaran, perhatian, antusias dalam belajar, kepercaayaan diri, motivasi
belajar dan sejenisnya dapat dianalisis secara kualitatif.
Penelitian tindakan kelas termasuk penelitian kualitatif meskipun data
yang dikumpulkan bersifat kuantitatif, dimana uraiannya bersifat deskriptif dalam
bentuk kata-kata, peneliti merupakan instrumen utama dalam pengumpulan data,
proses sama pentingnya dengan produk. Perhatian peneliti diarahkan kepada
pemahaman bagaimana berlangsungnya suatu kejadian atau efek dari suatu
tindakan.
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

37

D. Definisi Operasional Variabel (DOV)
Definisi Operasional Variabel adalah sebaga berikut:
1. Kemampuan menyimak yang dimaksud dalam penelitian ini terdiri dari
beberapa indikator yaitu mendengarkan, memahami, menginterpretasi.
Mendengarkan diimplementasikan dengan mendengarkan bunyi-bunyi
kata-kata dan memberikan reaksi dan ide-ide. Memahami isi dan makna
dari kalimat atau kata yang telah didengar oleh anak. Menginterpretasi
berupa kemampuan anak dalam mengingat kata atau kalimat yang telah
didengar

dengan

melakukan

pengulangan

dan

dipengaruhi

oleh

kemampuan perhatian dan motivasi. Pemikiran-pemikiran tersebut
disimpulkan melalui kalimat yang telah didengar dengan menarik
kesimpulan bersama.
2. Permainan Pesan Berantai
Permainan pesan berantai yang dimaksud dalam penelitian ini adalah
permainan kelompok yang melatih kemampuan menyimak anak dengan
cara membisikan pesan secara beruntun dari anak pertama sampai terakhir
untuk kemudian disampaikan kepada guru dengan estafet dan bergiliran.
Untuk menguji kebenaran pesan yang telah disampaikan guru dapat
bertanya pada anak pertama (penerima pesan). Permainan pesan berantai
berfungsi memberikan kesempatan kepada anak untuk menyampaikan
pesan secara utuh.
E. Instrumen Penelitian
Instrumen penelitian merupakan alat bantu yang digunakan peneliti untuk
mengumpulkan informasi dan data secara sistematis untuk membuat keputusan
dalam menyelesaikan masalah yang ada dalam kegiatan belajar mengajar.
Kunandar (2012:135) menyatakan bahwa
Model PTK merupakan penelitian kualitatif, memberikan peranan yang
besar dan penting kepada penelitinya (guru) sebagai instrumen. Hal ini
Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

38

disebabkan manusia (peneliti) dapat mengahadapi situasi yang berubahubah dan tidak menentu yang terjadi dalam proses belajar mengajar di
kelas.
Untuk menjaga keobjektifan, pengamatan juga dilakukan oleh guru
pengamat dalam memanfaatkan sumber yang ada yaitu melalui lembar observasi,
wawancara, dokumen dan atau rekaman foto dan slide.

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

39

1. Kisi Instrumen
KISI INSTRUMEN
MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK MELALUI PERMAINAN PESAN BERANTAI

Sumber diadaptasi dari Adler et al (Hermawan, 2011: 36-41), Peraturan Menteri no. 58 dan Dhieni: 2012 untuk
mengembangkan kemampuan menyimak anak melalui permainan pesan berantai.
Teknik
Variabel

Sub Variabel

Indikator

Pernyataan

pengumpulan
data

a. Anak mampu mengarahkan pandangan pada

Kemampuan
Mendengarkan
Menyimak

Anak mampu

guru pada saat menjelaskan aturan

memusatkan

permainan.

perhatian dalam

b. Anak mampu tidak berbicara pada saat guru

jangka waktu

menjelaskan peraturan permainan.

tertentu

c. Anak mampu tidak terpengaruh ketika
teman mengajak mengobrol/berbicara

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Observasi

40

d. Anak mampu tidak beranjak dari tempat
duduknya atau barisannya.
Anak mampu
mengikuti
Memahami

instruksi untuk
berpartisipasi
dalam kegiatan
permainan

a. Anak mampu mendemonstrasikan
permainan pesan berantai sesuai dengan
perintah guru.
b. Anak mampu melaksanakan dua sampai tiga

Observasi

perintah secara sederhana.
c. Anak mampu mengulang kalimat atau kata
saat teman bertanya.
a. Anak mampu mengulang atau menirukan

Anak mampu
Menginterpretasi

mengingat kata
atau kalimat yang
telah didengar

kembali kata atau kalimat yang telah
didengar.
b. Anak berani mengungkapkan pesan atau
kata yang telah didengar di hadapan teman
sebaya dan guru.

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Observasi

40

Lembar Pedoman Observasi
Adapun pedoman observasi

yang daat digunakan terhadap

kemampuan menyimak anak melalui permainan pesan berantai adalah
sebagai berikut:
Penilaian
Indikator
BB

MB

a. Anak mampu mengarahkan pandangan pada
guru pada saat menjelaskan aturan permainan.
b. Anak mampu tidak berbicara pada saat guru
menjelaskan peraturan permainan.
c. Anak mampu tidak terpengaruh ketika teman
mengajak mengobrol/berbicara
d. Anak mampu tidak beranjak dari tempat
duduknya atau barisannya.
e. Anak mampu mendemonstrasikan permainan
pesan berantai sesuai dengan perintah guru.
f. Anak mampu melaksanakan dua sampai tiga
perintah secara sederhana.
g. Anak mampu mengulang kata atau kalimat saat
teman bertanya.
h. Anak mampu mengulang atau menirukan
kembali kata atau kalimat yang telah didengar.
i. Anak berani mengungkapkan pesan atau kata
yang telah didengar dihadapan guru dan teman
Keterangan:
1= Belum Berkembang (BB)
2= Mulai Berkembang (MB)
3= Berkembang Sangat Baik (BSB)

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan
Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BSB

41

Pedoman Observasi Kegiatan Guru dalam Pelaksanaan
Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini melalui Permainan Pesan Berantai
Kategori Kegiatan

Pengamatan

Dimensi
Ya
Perencanaan kegiatan

1. Merumuskan tema, sub tema dan topik pembelajaran sesuai dengan
tingkat pemahaman anak.
2. Menentukan kemampuan/indikator pembelajaran dengan tepat.
3. Memilih metode dan strategi pembelajaran sesuai dengan tujuan dan
materi pembelajaran.
4. Menentukan alokasi waktu untuk kegiatan pembelajaran pembukaan,
inti dan penutup.
5. Menentukan alat penilaian yang tepat

Seting kelas

1. Mempersiapkan peralatan untuk kegiatan pembelajaran
2. Penataan ruang belajar
3. Mengatur posisi duduk atau berdiri

Kesiapan guru

1. Kesiapan untuk menyajikan materi
2. Guru menguasai materi, mengaitkan materi dengan pengetahuan lain

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Tidak

42

yang relevan.
3. Guru memberi bimbingan dengan menunjukan sikap terbuka dan luwes
terhadap respon anak.
Kegiatan
pembelajaran

1. Melakukan kegiatan apersepsi terhadap tema, subtema dan topik
bahasan secara kongkrit.
2. Menyampaikan rencana aktivitas pembelajaran.
3. Memotivasi siwa untuk terlibat dalam aktivitas pembelajaran.
4. Memeriksa kesiapan siswa dalam kegiatan permainan pesan berantai.
5. Melaksanakan kegiatan demonstrasi permainan pesan berantai
6. Memberikan bimbingan dan pengarahan kepada anak berkaitan aturan
permainan.
7. Memberikan kesempatan anak untuk melaksanakan kegiatan permainan
pesan berantai.
8. Menyampaikan pesan kepada setiap kelompok secara bergiliran dan
terstruktur sesuai dengan perencanaan pembelajaran.
9. Memberikan bantuan terhadap kesimpulan terhadap pesan atau kalimat
yang telah disampaikan

Evaluasi

1. Melakukan penilaian sesuai dengan kompetensi yang direncanakan
dengan

cara

melakukan

pengamatan

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

terhadap

kemajuan

dan

43

perkembangan anak.
2. Membuat instrumen peniaian sesuai dengan teknik penilaian yang
dipilih dan kompetensi yang dinilai.
3. Memberikan kesempatan kepada anak untuk merefleksikan kegiatannya.
4. Melaksanakan tindak lanjut dengan memberikan arahan dan pesan yang
dapat dilaksanakan oleh siswa.

........................................................

Observer

Ani Yulianti Rahayu, 2014
Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Usia Dini Melalui Permainan Pesan Berantai
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.