Membangun Institutional Repository Berba

Membangun Institutional Repository Berbasis SETIADI (Senayan Sistem
Elektronik Tesis dan Disertasi)
oleh : Ibnu Fatkhan
Sebuah lembaga yang memiliki Literatur terbitan Lokal (Local Content) dewasa ini tentu juga
harus memiliki Repositori Institusi yang berguna sebagai media penyimpanan juga Layanan
Local Content Lembaga baik untuk Pemakai Lembaga maupun Pemakai Non-Lembaga.
Institutional Repository juga berguna untuk Pencari Informasi yang tidak bisa mendatangi
langsung sebuah Lembaga tertentu karena keterbatasan lokasi (Lokasi yang Jauh).
Dalam Perkembangannya terdapat berbagai Software Institutional Repository baik yang mudah
di Pakai sampai yang sulit digunakan, baik yang Gratis atau Berbayar semua tergantung
Sumber Daya Lembaga, Pimpinan Lembaga, dukungan Server, Jaringan dan Perangkat
Pendukung

lainnya

untuk

menyetujui

Software


Apa

yang

akan

digunakan.

SETIADI atau Senayan Sistem Elektronik Tesis dan Disertasi merupakan Software Repository
hasil karya Dwi Fajar Saputra yang berhasil mengembangankan Software SLiMS (Senayan
Library Manajemen Sistem) menjadi Software yang bertujuan untuk mengelola Repositori
Institusi seperti Skripsi, Thesis, Dissertasi. SETIADI dapat di download di Slims.web.id dan
berikut adalah cara Penerapan SETIADI :
1. Silahkan download Xampp https://www.apachefriends.org/download.html jika belum
menginstall nya, Xampp berguna untuk menjadikan PC Anda sebagai Server, pilih dan
dowload sesuai dengan Spesifikasi PC Anda
2. Aktifkan Apache dan Mysql dalam Xampp
3. Buka file SETIADI yang sudah di download, ekstrak kemudian copy etd.zip ke Localdisk
C > Xampp > Htdocs paste kemudian ekstrak etd.zip dalam Htdocs
4. Buka Peramban Web (Mozilla / Google Chrome) dan buka Localhost/phpmyadmin

kemudian buat basis data baru yang bernama etd

5. Buat UserAccount pada database etd dengan username : etd | Hostname : Localhost |
Kata Sandi : admin

6. Import File etd.sql hasil download yang ada di dalam file SETIADI ke Database etd

7. buka localhost/etd

Software SETIADI sudah Anda terapkan dalam Server.
Jika ingin masuk dan mengelola Konten bisa Login admin : admin
Tulisan dan Gambar : Ibnu Fatkhan
jakarta. 5 September 2016