Pengaruh program kemitraan

Sunarto

http://epserv.fe.unila.ac.id

ABSTRAK
PENGARUH PROGRAM KEMITRAAN TERHADAP
PROFITABILITAS USAHA KECIL
( Studi Kasus Pada Kemitraan Usaha antara PT BA Pelabuhan Tarahan
dengan Usaha Kecil di Bandar Lampung )

Oleh

Sunarto

Usaha kecil adalah merupakan bagian integral dari dunia usaha yang mempunyai
peranan penting dan strategis dalam perekonomian nasional, yaitu dalam hal
penyerapan tenaga kerja, mensuplay barang dan jasa bagi masyarakat, mempunyai
kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional, dan menyumbang devisa negara,
megalami pertumbuhan 2,9 % pertahun, dan jumlahnya mendominasi hampir 95% dari
seluruh pelaku ekonomi nasional . Walaupun kuantitas besar tetapi kualitas sebagian
besar usaha kecil masih lemah dalam hal teknis dan manajerial.

Mengingat sebagian besar usaha kecil masih lemah dalam hal teknis dan manajerial,
maka bantuan modal saja tidaklah cukup untuk membantu usaha kecil bisa maju dan
berkembang . Oleh karena itu aspek pembinaan dalam program kemitraan menjadi salah
satu solusi untuk meningkatkan daya saing dan mengembangkan kemampuan usaha
kecil.
Masalah dalam penelitian ini adalah apakah aspek pembinaan pada program kemitraan
berpengaruh terhadap profitabilitas usaha kecil. Tujuan penelitian ini mengkaji dan
mengukur pengaruh program kemitraan dari sisi pembinaannya terhadap profitabilitas
usaha kecil. Hipotesis penelitian, diduga bahwa aspek pembinaan pada program
kemitraan berpengaruh positif terhadap peningkatan profitabilitas usaha kecil.
Jumlah sampel sebanyak 78 unit dari 407 unit usaha kecil anggota populasi, metode
pengambilan sampel menggunakan teknik sampling dengan stratified random sampling
secara berimbang. Teknik pengumpulan data dengan : kuesioner, wawancara, dan
observasi. Metode analisis data dengan analisis deskriptif. Pengujian hipotesis
menggunakan uji regresi linier sederhana.
Berdasarkan hasil analisis dan perhitungan dapat disimpulkan bahwa aspek pembinaan
teknis manejerial yang terdiri dari manajemen sumberdaya manusia (MSDM),

Sunarto


manajemen pemasaran, manajemen keuangan, manajemen produksi, dan pembinaan
sikap kewirausahaan tidak berpengaruh nyata terhadap profitabilitas usaha kecil.
Hal ini ditunjukkan pada hasil perhitungan diperoleh nilai thitung = 1,525 < ttabel = 1,66
pada taraf kepercayaan 95%, hal ini berarti aspek pembinaan teknis manajerial pada
program kemitraan menjadi bukan penentu peningkatan profitabilitas usaha kecil.