Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus

GUS-JI-GANG DALAM PRAKTIK BISNIS:
Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga
di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus

Djoko Santoso

Satya Wacana University Press
2016

Katalog Dalam Terbitan

306.3
San
g

Santoso, Djoko
"Gus-ji-gang" Dalam Praktik Bisnis : Studi Kasus
Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan GebogKabupaten Kudus / Djoko Santoso.-- Salatiga : Satya Wacana
University Press, 2016.
xxv, 369p. ; 24 cm.
ISBN 978-602-1047-48-4

1. Social capital (Sociology) 2. Embroidery--Kudus 3.
Family-owned business enterprises I. Title

© Djoko Santoso
All rights reserved. Saved exception stated by the law, no part of this
publication may be reduced, stored in a retrieval system of any nature, or
transmitted in any form or by any means electronic, mechanical,
photocopying, recording or otherwise, included a complete or partial
transcription, without the prior written permission of the author, application
for which should be addressed to author.

Diterbitkan oleh
Satya Wacana University Press
Universitas Kristen Satya Wacana
Jln. Diponegoro No. 52-60 Salatiga 50711
Telp (0298) 321212 ext. 229 Fax (0298) 311995

ii

GUS-JI-GANG DALAM PRAKTIK BISNIS:

Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga
di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus

Djoko Santoso

Satya Wacana University Press
2016

Promotor:
Prof. Daniel Daud Kameo, SE., MA., Ph.D.
Ko Promotor:
Dr. Gatot Sasongko SE., MS.
Dr. Pamerdi Giri Wiloso, M.Si.
Penguji:
Marthen L. Ndoen, S.E., MA. Ph.D.
Neil Semuel Rupidana, SE. M.Sc. Ph.D.
Prof. Dr. Purbayu Budi Santoso, MS.

iv


Katalog Dalam Terbitan

306.3
San
g

Santoso, Djoko
"Gus-ji-gang" Dalam Praktik Bisnis : Studi Kasus
Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan GebogKabupaten Kudus / Djoko Santoso.-- Salatiga : Satya Wacana
University Press, 2016.
xxv, 369p. ; 24 cm.
ISBN 978-602-1047-48-4
1. Social capital (Sociology) 2. Embroidery--Kudus 3.
Family-owned business enterprises I. Title

© Djoko Santoso
All rights reserved. Saved exception stated by the law, no part of this
publication may be reduced, stored in a retrieval system of any nature, or
transmitted in any form or by any means electronic, mechanical,
photocopying, recording or otherwise, included a complete or partial

transcription, without the prior written permission of the author, application
for which should be addressed to author.

Diterbitkan oleh
Satya Wacana University Press
Universitas Kristen Satya Wacana
Jln. Diponegoro No. 52-60 Salatiga 50711
Telp (0298) 321212 ext. 229 Fax (0298) 311995

ii

Universitas Kristen Satya Wacana

GUS-JI-GANG DALAM PRAKTIK BISNIS:
Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga
di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus

DISERTASI

Diajukan untuk memperoleh gelar Doktor

di Universitas Kristen Satya Wacana.
Disertasi ini telah dipertahankan dalam ujian terbuka
Program Pascasarjana Doktor Studi Pembangunan
Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga,
Yang dipimpin oleh Rektor Magnificus:
Prof. Pdt. John A. Titaley, Th.D
pada hari Rabu, 25 Mei 2016, pukul 10.00 WIB
di Universitas Kristen Satya Wacana
Jalan Diponegoro 52-60 Salatiga 50711

Oleh:
Djoko Santoso
Lahir di Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
iii

Promotor:
Prof. Daniel Daud Kameo, SE., MA., Ph.D.
Ko Promotor:
Dr. Gatot Sasongko SE., MS.
Dr. Pamerdi Giri Wiloso, M.Si.

Penguji:
Marthen L. Ndoen, S.E., MA. Ph.D.
Neil Semuel Rupidana, SE. M.Sc. Ph.D.
Prof. Dr. Purbayu Budi Santoso, MS.

iv

DAFTAR ISI

Daftar Isi .....................................................................................................v
Daftar Tabel.............................................................................................. ix
Daftar Gambar ............................................................................................x
Daftar Istilah ............................................................................................ xi
Kata Pengantar ...................................................................................... xvii
Abstract .................................................................................................. xxv
Bab Satu
Pendahuluan ..............................................................................................1
Latar Belakang Masalah .............................................................................1
Industri Kecil dan Kerajinan di Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus..22
Perbedaan dengan Penelitian Terdahulu ...............................................25

Perumusan Masalah Penelitian ...............................................................31
Tujuan Penelitian.....................................................................................32
Manfaat Penelitian ...................................................................................33
Bab Dua
Perspektif Teori........................................................................................43
Pendahuluan ............................................................................................43
Perspektif Max Weber .............................................................................44
Doktrin Calvinisme dan Semangat Kapitalisme .....................................50
Hubungan Antara Agama dan Rasionalitas ............................................53
Pemahaman Nilai-nilai Ekonomi dalam Agama Konfusianisme...........58
Pemahaman Nilai-nilai Ekonomi dalam Agama Hindu-Budha ............60
Pemahaman Nilai-nilai Ekonomi dalam Agama Islam ..........................60
Perpektif Pierre Bourdieu .......................................................................63
Pierre Bourdieu: (Habitus x Capital) + Arena = Praktik ........................65
Habitus......................................................................................................66
Capital.......................................................................................................68
Arena (Field) ............................................................................................74
Praktik ......................................................................................................77
v


Pemikiran Pierre Bourdieu tentang Social Capital ................................79
Pierre Bourdieu tentang Social Capital ...................................................82
Pengembangan Paradigma Social Capital ...............................................86
Norma dan Nilai ................................................................................87
Hubungan Saling Percaya (Trust) .....................................................89
Jejaring Usaha ....................................................................................94
Pranata (Institutions) ........................................................................99
Hubungan Timbal Balik (Resiprocity) ...........................................103
Bab Tiga
Prosedur Penelitian ...............................................................................111
Pendekatan Penelitian ...........................................................................111
Fokus Penelitian.....................................................................................115
Informan Penelitian...............................................................................116
Teknik Pengumpulan Data ....................................................................119
Validitas dan Reliabilitas Data ..............................................................122
Teknik Analisis Data ..............................................................................123
Proses Pengolahan Data ..................................................................123
Analisis Data ....................................................................................124
Bab Empat
Kehidupan Komunitas Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga

Bordir di Kabupaten Kudus ...................................................................127
Kudus sebagai Kota Industri ..................................................................127
Kudus sebagai Kota Santri .....................................................................137
Rumah sebagai Pusat Kegiatan Ekonomi..............................................142
Profil Komunitas Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga
Bordir di Kudus ......................................................................................149
Produk Bordir Kudus .............................................................................153
Bab Lima
Aktualisasi Gus-Ji-Gang dalam Bisnis ...................................................167
Pendahuluan ..........................................................................................167
Ibadah, Tawakal, dan Rasionalitas dalam Bisnis di Kudus...................169
Deskripsi tentang Fenomena Bisnis yang Berbasis Filosofi
vi

Gus-ji-gang .............................................................................................173
Nilai-nilai Gus “Bagus Perilaku” dalam Bisnis ...............................176
Nilai-nilai Ji “Pintar Mengaji” sebagai Kekuatan Bisnis ................184
Nilai-nilai Gang “Pintar Berdagang” sebagai Kekuatan Profesi
Bisnis ................................................................................................190
Pembagian Waktu antara Berdagang dan Beribadah ...........................194

Bab Enam

Gus-Ji-Gang sebagai Keutamaan Habitus di Kabupaten Kudus ..........203
Pendahuluan ..........................................................................................203
Nilai-nilai Moral Budaya Jawa dalam Kehidupan Komunitas
Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga Bordir.................................206
Harmonis .........................................................................................208
Struktur Fungsional .........................................................................211
Transendental ..................................................................................214
Kehidupan Sehari-hari Komunitas Pengusaha Industri Kecil
Bisnis Keluarga Bordir ...........................................................................217
Habitus Pengusaha Bordir di Kudus .....................................................223
Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga Bordir Berinteraksi
dengan Tenaga Kerja..............................................................................230
Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga Bordir Berinteraksi
dengan Konsumen .................................................................................237
Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga Bordir dengan
Pemasok Bahan Baku .............................................................................244
Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga Bordir dengan
Pemangku Kepentingan.........................................................................248

Bab Tujuh

Gus-Ji-Gang sebagai Social Capital Komunitas Pengusaha Industri Kecil
Bisnis Keluarga Bordir ...........................................................................261
Pendahuluan ..........................................................................................261
Perwujudan Gus-Ji-Gang sebagai Social Capital ..................................262
Gus-ji-gang sebagai Dasar Pembentukan Social Capital di Kalangan
Komunitas Pengusaha Industri Kecil Bisnis Keluarga Bordir..............263
vii

Pemanfaatan Parameter Social Capital oleh Pengusaha Industri
Kecil Bisnis Keluarga dalam Pengembangan Usaha .............................276
Prinsip “Aja Mitunani Wong Liya” sebagai Norma & Nilai ................278
Prinsip “Nyaur Ngamek” sebagai Dasar Kepercayaan Bisnis ...............283
Prinsip “Tuna Satak Bati Sanak” dalam Membangun Jaringan Usaha 289
Sistem Interaksi Sosial yang Terorganisir .............................................293
Hubungan Timbal Balik yang Saling Menguntungkan........................295
Bab Delapan
Sintesa: Gus-Ji-Gang, Pemikiran Max Weber, Habitus, Social Capital
dalam Penguatan Kinerja Usaha Keluarga Bordir ................................305
Pendahuluan ..........................................................................................305
Gus-ji-gang dalam Perspektif Max Weber ...........................................307
Kapitalisme, Etika Dagang Bangsa Barat...............................................311
Gus-ji-gang, Etika Dagang Masyarakat Kudus .....................................313
Etika Gus-ji-gang sebagai Habitus dan Social Capital Dagang
Masyarakat Kudus ..................................................................................316
Bab Sembilan
Penutup ..................................................................................................325
Kesimpulan .............................................................................................325
Daftar Pustaka ........................................................................................333
Tentang Penulis .....................................................................................369

viii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1
Tabel 1.2
Tabel 4.1

Tabel 4.2

Jumlah Perusahaan Industri Kecil dan Kerajinan Rumah
Tangga Menurut Desa di Kecamatan Gebog-Kudus ...........22
Jumlah Industri Kecil Konfeksi dan Bordir di Desa
Padurenan Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus ...............23
Nilai dan Pertumbuhan Sektor dalam PDRB Tahun 20112014 atas Dasar harga Konstan Tahun 2000 Kabupaten
Kudus ..................................................................................135
Jumlah Perusahaan Besar, Menengah serta Daya Serap
Tenaga Kerja di Kabupaten Kudus Tahun 2012 ................136

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1
Gambar 4.1
Gambar 4.2
Gambar 4.3

Kerangka Pemikiran Konseptual ....................................106
Peta Kabupaten Kudus ....................................................128
Masjid dan Menara Kudus ..............................................130
Mesin Bordir Listrik Merk Juki dan Mesin Bordir
Komputer .........................................................................157
Gambar 4.4 Mesin Jahit Bordir Manual .............................................157
Gambar 4.5 Berbagai Corak Bordir “Icik” Kudus...............................160
Gambar 4.6 Berbagai Corak Hasil Prosedur Border ..........................162

x

DAFTAR ISTILAH

Abangan

Abdi
Abdi dalem
Adigang
Adigung
Aja mitunoni
wong liya
Akhlak
Asketisme

Calling/Beruf

Emic

Orang atau kelompok orang yang menganut
tradisi Jawa campuran antara agama Hindu –
Budha dan, animisme serta mistik Islam, sebagai
lawan dari santri ortodoks yang tegas.
Sahaja raja, hamba
Pegawai keraton atau kerajaan
Menyombongkan kekuasaan atau kesaktian
Menyombongkan ketinggian pangkatnya
Jangan merugikan (termasuk membohongi,
membuat kecewa, menyakiti hati) orang lain.
Moral, etika, norma / nilai-nilai dalam
masyarakat
Doktrin atau praktik yang menyangkal
kesenangan-kesenangan
indrawi
demi
peningkatan spiritualitas diri atau nilai-nilai
asketis seperti bekerja keras, tidak berfoya-foya,
dan hidup sederhana. Menurut Max Weber,
asketisme Protestan bernilai penting bagi
kelahiran kapitalisme, disiplin dan organisasi
kapitalis.
Indoktrinasi teologis yang mendorong manusia
untuk bekerja keras dan berproduksi sehingga
manusia merasa “ingin bekerja” untuk
memenuhi “panggilan” pelayanan kepada
Tuhan. Namun sejatinya melalui calling tersebut
manusia ”dipaksa bekerja” secara dogmatik.
Memahami dan memaknai suatu teori, sesuatu
fenomena, sesuatu masalah menurut perspektif,
persepsi, kemauan dan keyakinan subyek pelaku
ekonomi,bukan menurut perspektif peneliti.
Berarti emic lebih memandang sesuatu
xi

Ethic

Etika

Eling

Fenomena

Gotong royong

Grounded Theory

xii

fenomena
dan
makna
lebih
aspiratif.
Pendekatan ini mendasarkan pada penyikapan
bahwa konsep yang digunakan untuk
menegaskan difinitif tentang fenomena yang
dikaji adalah fenomena yang menjadi persepsi
subyek pelaku (komunitas pengusaha IKBK
bordir).
Konstruksi konsep, kategori dan teori yang
memerlukan pengolahan, analitis, interprestasi
pemaknaan tertentu berdasarkan teori, motode
oleh peneliti.Pendekatan ini merupakan bagian
tahapan akhir yang perlu ditempuh dalam
penelitian kualitatif,utamanya dalam grounded
theory untuk membangun sebuah teori.
Sistem nilai atau valued system yang digunakan
dalam hidup manusia baik sendiri ataupun
bermasyarakat.
Ingat sebagai proses kesadaran tentang yang
Illahi atau rohaniah dalam kesatuan pandangan
dunia dan hidup Jawa.
Artinya ‟gejala‟, dapat diartikan sebagai suatu
tampilan sesuatu objek, peristiwa kejadian
ataupun kondisi-kondisi menurut persepsi;
esensinya adalah pendekatan kualitatif terhadap
gejala dan atau realitas yang diteliti.
Bekerja sama untuk membantu dengan saling
hormat dan rukun.
adalah teori yang ditemukan,disusun dan
dibuktikan
untuk
sementara
diawali
penghimpunan data secara sistematis dan anlisis
data yang terkait dengan fenomena. Metode
grounded
theory
dijiwai
paradigma
konstruktivisme yaitu cara pandang yang
berupaya mengkonstruksi atau merekonstruksi
sesuatu kenyataan di lapangan berdasarkan pada

Gus-ji-gang

Hormat
Investasi sosial

IndustriKecil

Keluarga (IKBK)

Isin
Jagad cilik

data apa adanya untuk membangun pola pikir.
Akronim dari kata “gus” (bagus akhlak dan
phisik),”ji” (pintar ngaji atau sudah berhaji)
dan”gang” (pintar dagang) merupakan tanda
bagi wong Kudus yang memiliki hubungan
paradigma dengan Sunan Kudus yang “waliyyul
ilmy” dan “wali saudagar”. Hubungan
paradimagtik ini terbentuk dari suatu proses
kristalisasi paradigmatik antara Sunan Kudus
dengan wong Kudus (umat Islam) yang akhirnya
menjadikan dasar berperilaku dalam kegiatan
bermasyarakat, termasuk ekonomi.
Bersikap baik pada apa saja
Perbuatan mencurahkan sebagaian sumber daya
financial, organisasi, dan manusia, yang
ditujukan untuk mendapatkan dukungan
masyarakat atas kegiatan usahanya di suatu
lokasi tertentu (dalam penelitian ini adalah
komunitas IKBK bordir).
Usaha ekonomi produktif yang berdiri sendiri
yang dilakukan oleh orang-perorangan serta
kepemilikannya mula pertama didirikan oleh
single fighter, dengan tenaga kerja masih closecircle family atau immediate family mulai dari
suami/isteri, saudara, sampai teman dekat yang
merupakan kelompok primer dengan jumlah
tenaga kerja antara 5-19 orang. Kedekatan
hubungan tenaga kerja terkait dengan aspek
kepercayaan (trust) dan kesamaan visi, sehingga
pasangan hidup menempati urutan pertama
dalam
keterlibatan
manajemen
dan
kepemimpinan usaha yang akan diturunkan
kepada generasi penerus.
Rasa malu atau rasa malu-malu, merasa bersalah
Alam sebagai diri manusia
xiii

Konsep
Kyai

Maliter

Menara Kudus

Ngaji

Nyaur Ngamek

xiv

Kejadian,peristiwa dan fenomena lain yang
mendapat atribut label sebagai konseptual
Sebutan kehormatan sepadan dengan “Bapa”
yang dipergunakan untuk orang tua yang
bijaksana.
Rasa syukur atas keberhasilan mendapatkan
keuntungan yang banyak dalam berusaha atau
mendapat rejeki yang banyak yang diwujudkan
dengan membuat penampilan yang baik dengan
membeli pakaian bagus, kendaraan yang baru
atau memperbaiki rumah
Salah satu future (bukti arkeologis) yang
merepresentasi media pertarungan simbolik
dalam proses negosiasi (dialog) antar budaya
Jawa,Arab,Gujarat,Persia,Cina dan Hindu yang
tercermin dalam berbagai ornamen Menara
Kudus dengan berbagai latar belakang
simboliknya.
Membaca, mempelajari dan menelaah kitab suci
Al Qur‟an, serta menyiratkan keutamaan
seorang muslim dalam mempelajari ilmu
pengetahuan merupakan amal yang mengarah
pada kemuliaan hidup di Akhirat (Ukhrawi)
Sebuah norma kelembagaan setempat sebagai
sebuah
cara
melakakukan
transaksi
perdangangan,
dimana
pedagang
untuk
mendapatkan supply barang atau bahan baku
dari agen pemasok tanpa membayar dengan
tunai terlebih dahulu dengan bermodalkan
kepercayaan.Derajat kepercayaan
pemasok
kepada pedagang atau pengrajin untuk
membayar barang atau bahan baku di belakang
hari dan tercermin dari toleransi tenggang
waktu, dengan tempo sehari, seminggu atau
sampai sebulan.Ketika agen pemasok memiliki

Nrima

Paradigma
Rame ing gawe

Rasionalisme
dalam bekerja

Rela

Religius

Rukun
Sabar
Santri

Sepi ing pamrih

kredibilitas, maka agen pemasok justru
bertindak proaktif mendatangi dan menawarkan
barang atau bahan baku pada pedagang atau
pengusaha bordir dengan cara nyaur ngamek.
Merasa puas dengan nasib dan kewajiban yang
telah
ada,
tidak
memberontak,
tapi
mengucapkan matur nuwun (terima kasih)
Pandangan yang mendasar tentang pokok
persoalan yang dipelajari
Semangat berusaha tidak hanya bagi diri sendiri
melainkan demi kesejahteraan dan keselarasan
masyarakat.
Upaya “memahami‟ (versteben) pengejaran
materialisme ekonomi dalam bentuk spiritual
agama. Logika “play hard work hard”
merupakan
doktrin
bagaimana
manusia
mendayagunakan seluruh potensi yang ada
menjadi berguna. Maka dengan itu, manusia
telah memenuhi unsur duniawi (ukhrawi)
dengan memberi manfaat kepada orang lain dan
mendapatkan keuntungan.
Rela disebut juga iklas yaitu kesediaan
menyerahkan segala milik, kemampuan dan
hasil karya kepada Tuhan.
Sekumpulan peraturan Tuhan yang mendorng
jiwa seseorang untuk mengikutinya sesuai
pilihan sendiri guna mencapai kebahagiaan
dunia akhirat.
Bersikap adil dan peduli terhadap sesama
menunjukkan ketiadaan hasrat, ketiadaan nafsu
yang bergolak.
Orang atau kelompok orang yang menganut
secara ketat ajaran Islam.Biasanya dikontraskan
dengan abangan.
Tidak dikuasai hawa nafsu atau tidak hanya
xv

Spiritualitas

Sunan
Sungkan

Wedi

Wong Kudus

xvi

demi kepentingan dirinya sendiri.
Kepercayaan akan adanya kekuatan non-fisik
yang lebih besar dari kekuatan dirinya, suatu
kesadaran yang menghubungkan manusia
langsung kepada Tuhan, atau apapun yang
dinamakan sebagai keberadaan manusia.
Spiritual adalah dasar bagi tumbuhnya nilainilai, moral, dan rasa memiliki.
Sebutan untuk para wali
Malu dalam arti yang lebih positif, atau rasa
hormat yang sopan terhadap atasan atau sesama
yang belum dikenal, atau sebagai pengakuan
halus terhadap kepribadian sendiri demi hormat
terhadap kepribadian lain.
Rasa takut, baik sebagai reaksi terhadap
ancaman fisik maupun rasa takut terhadap
akibat enak atas suatu tindakan
Asal mulanya komunitas orang yang bertempat
tinggal di sekitar Masjid dan Menara Kudus,
yang kemudian berkembang menjadi sebutan
semua orang yang tinggal di Kabupaten Kudus

KATA PENGANTAR

Segala Puji bagi Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah
melimpahkan anugerah, karunia dan rahmat-Nya sehingga penulisan
Disertasi ini dapat terselesaikan.
Penulisan disertasi ini, berangkat dari kesadaran bahwa
semakin pudarnya kearifan lokal sebagai dasar berperilaku manusia
dalam melakukan kegiatan sosial, ekonomi maupun yang lain.
Kepudaran itu diakibatkan adanya perubahan jaman, perkembangan
teknologi dan informasi yang demikian cepat serta tekanan kapitalis
global yang telah mengubah tatanan dan perilaku manusia sebagai
konsumen maupun pengusaha. Bahkan semakin nampak perilaku
manusia dalam tata cara hidup yang cenderung mengukur kebahagiaan
masyarakat dari sudut materi belaka akan menimbulkan ketimpangan
antara si kecil dengan yang besar semakin melebar, menghalalkan
segala cara untuk mencapai tujuan keuntungan pribadi dengan
mengorbankan kepentingan sosial, sehingga menimbulkan kerusakan
alam dan sosial. Melihat itu semua, penulis menawarkan model praktik
bisnis dengan model Gus-ji-gang yaitu model praktik bisnis yang
mampu mengimbangi dan mengkonter praktik-praktik bisnis yang
memiliki sikap kapitalisme yang menghalalkan segala cara dalam
mengejar keuntungan-keuntungan individu dan mengabaikan nilainilai sosial.
Peran kehidupan masyarakat Kudus sebagai daerah penelitian
yang memiliki landasan yang kuat pada kearifan lokal yaitu filosofi
Gus-ji-gang, yang memiliki keselarasan kehidupan sosial mulai
dipandang sebelah mata dan nilai-nilai luhur Gus-ji-gang yaitu bagus
akhlak, pintar ngaji atau kaji dan terampil berdagang sebagai tanda
perilaku masyarakat Kudus yang memiliki hubungan paradigma
dengan Sunan Kudus yang “waliyul ilmy” dan “wali saudagar” juga
mulai terabaikan oleh generasi mudanya, termasuk pada kehidupan
komunitas pengusaha bordir yang mulai meninggalkan produk bordir
xvii

yang memiliki nilai-nilai keunggulan dan memiliki ciri khas Kudus
serta memiliki nilai ekonomi yang tinggi yaitu “bordir icik” mulai
ditinggalkan, karena cara mengerjakan yang sangat rumit, harus sabar,
cekatan dan membutuhkan waktu yang lama, akibatnya semakin
berkurangnya tenaga kerja yang memproduksi “bordir icik”.
Berdasarkan kondisi tersebut di atas, penulis memunculkan
pertanyaan: bagaimana Gus-ji-gang dapat dimanfaatkan sebagai
keutamaan dagang masyarakat Kabupaten Kudus (khususnya
pengusaha IKBK bordir) yang di dalamnya terkandung akulturasi
agama dengan nilai-nilai moral budaya Jawa, sebagai habitus dalam
pemikiran Bourdieu yang merupakan landasan social capital guna
meningkatkan kinerja ekonomi”.
Hasil penelitian ini merupakan sebuah proses penelitian yang
dirancang berdasarkan data yang bersumber dari banyak dialog
informal dengan individu-individu komunitas pengusaha bordir serta
informan lain yang memiliki kapasitas dan memahami perkembangan
usaha bordir, sehingga pemahaman serta kontribusi teori yang
diperoleh sama sekali bukan berasal dari pemaksaan konsep pemikiran
yang dirancang di atas meja. Berdasarkan isu tersebut di atas, maka
dalam studi ini dapat didekati dengan berbagai disiplin ilmu, seperti
sosiologi, antropologi, manajemen, politik, idiologi, psikologi dan lainlain, sehingga pendekatan penelitian kualitatif yang paling tepat
dengan menggunakan sistem kompleksitas. Pendekatan sistem
kompleksitas memiliki hubungan yang tidak dapat dijelaskan dengan
model-model linier, oleh karena itu memiliki hubungan holistik dan
koherensi. Pendekatan ini dipilih karena melekatnya dua macam
karakter perilaku bisnis IKBK bordir masyarakat Kudus yaitu mampu
mengkombinasikan perilaku agar manusia hidup “pasrah” dan rela
menerima apa pun pemberian Tuhan. Sementara dunia perdagangan
adalah dunia penuh kompetisi dan persaingan mengejar keuntungan
yang tidak bisa dihadapi hanya dengan sikap pasrah.
Hasil temuan dalam penelitian yaitu: Pertama, habitus dagang
ala Kudus sebagai kearifan lokal, di satu sisi mengajarkan agar manusia
hidup “pasrah” , “rela” dan “sabar” menerima apapun pemberian dari
xviii

Tuhan sebagai etika hidup sak titahe (sesuai jalannya/kodratnya) dan
rejeki paringane Gusti Allah sebagai perilaku “thawakal” yang sesuai
dengan konsep ”gus” dan “ji” dalam Gus-ji-gang dan itu merupakan
kekuatan “spiritual” untuk membangun norma dan nilai ajo mitunai
wong liyan, membangun kepercayaan dengan melakukan transaksi
berdasarkan nyaur ngamek. Sedangkan kata “gang” yaitu pintar
dagang yang identik dengan rasionalitas yang memiliki parameter
yang terukur. Kedua karakter tersebut melekat pada diri masyarakat
Kudus yaitu religius yang memiliki etos kerja yang ulet, hemat dan
kuat. Walaupun akibat perkembangan teknologi informasi serta
meningkatnya mobilitas sosial turut mempengaruhi kehidupan sosial
(tekanan kapitalisme global) sehingga pergeseran sosial tidak bisa
terbendung dan selalu terjadi, namun kearifan lokal Gus-ji-gang tetap
harus dipertahankan menjadi local asset dan local value jati diri
pengusaha Kudus. Hal ini menurut Bourdieu (1990) merupakan
konsep relasionalisme yang menuntun individu untuk mengakui
bahwa habitus bukanlah struktur yang tetap, tidak dapat berubah,
tetapi diadaptasi oleh individu yang secara konstan berubah di
hadapan situasi yang saling bertentangan di mana mereka berada,
artinya habitus dan pengalaman praktek bisa berubah sesuai waktu
dengan menggunakan logika.

Kedua, penempatan Sunan Kudus “Waliyyul Ilmy” dan
“Wali Saudagar” sebagai tanda dan simbol kearifan lokal Kabupaten
Kudus sebagai rujukan dalam berperilaku dan berusaha dalam
menjalankan bisnis yang rasional namun pada saat yang sama
melakukan mentaati ibadahnya (Islam) serta transendental dan bagi
non muslim mengerti dan memahami kearifan lokal Gus-ji-gang
meskipun tidak menjiwai dengan melakukan pengajian kegiatan
syariah Islam dan hanya melakukan kebiasaan bisnis keluarga yang
biasa dilakukan masyarakat Kudus dengan tetap menjaga pluralisme
seperti setiap hari Jumat mengurangi kegiatan bisnis atau diliburkan
bahkan memberikan kesempatan bagi karyawan menjalankan sholat
atau pengajian.

xix

Ketiga, bordir Kudus memiliki keunikan yang berbeda dengan
daerah lain dan merupakan karya asli nenek moyang masyarakat
Kudus yang mempunyai nilai seni yang sesuai dengan nilai Gus-jigang dan komersial yang tinggi yaitu “bordir icik” yang menurut
informasi dari hampir semua informan, bila peneliti simpulkan
memiliki ciri-ciri: (1) Warna lembut dan motif kecil-kecil dengan
teknik pembuatan rumit, teliti dan sabar, ini menunjukkan bahwa
masyarakat Kudus memiliki karakteristik teguh, ulet, sabar, pekerja
keras, percaya diri, kreatif dan mandiri. (2) Disain dengan cengkok
kluweran atau ”lengkungan” yang halus dengan bunga melati kecilkecil atau titik-titik yang mengelilingi bentuk bordir yang besar.
Bunga melati kecil-kecil sebagai tanda atau lambang keindahan,
ketulusan dan kerendahan hati dan titik-titik yang melingkari bentuk
bordir yang besar sebagai “tanda” atau simbol nilai “gus‟ dan “ji” yang
menggambarkan simbol hubungan manusia yang baik (harmoni,
rukun, tulus dan rendah hati) dan dunia ini harus ditata secara
harmonis baik antara jagad cilik atau mikro kosmos (jiwa, pikiran, hati
nurani manusia) maupun jagad gede atau makro kosmos (komunitas,
masyarakat). (3) Bordirnya tebal dan kuat, sehingga bila dicuci tidak
rusak, bahkan saat kainnya sudah rusak tetapi bordir masih tetap baik.
Bordir tebal dan kuat memberikan makna tanda nilai ”gus” dan “ji”
sebagai perilaku masyarakat Kudus tebal akhlaknya dan kuat
tawakhalnya sehingga tidak luntur atau tidak rusak oleh adanya
perubahan jaman.

Kelima, diperlukan dukungan dari Pemerintah Propinsi/Daerah
(Dinas Terkait) dalam menyediakan infrastruktur fisik (sarana dan
prasarana fisik) yang memadai dengan tuntutan perkembangan
fasilitas pelayanan, maupun dukungan infrastruktur kelembagaan
seperti pemberdayaan SDM melalui pendidikan formal dan informal
khususnya dalam bidang bordir “Icik”, peraturan daerah yang secara
proporsional memiliki keperpihakan pada term of trade pengusaha
IKBK bordir dan peningkatan daya kemampuan dalam permodalan
serta pemasaran maupun didukung kemauan dan keputusan politik
yang mengikat seperti Perda yang melindungi IKM.
xx

Keenam, memahami Gus-ji-gang sebagai habitus keutamaan
dagang Jawa di Kudus terhadap nilai-nilai moral budaya Jawa yaitu (1)
Kebaikan tingkah laku sama dengan kebagusan moral mengacu pada
kata “gus” dikembangkan pemahamannya melalui internalisasi sebagai
proses pembelajaran (learning), (2) Proses pembelajaran seperti
dimaksud pada kata “ji” dalam satu kesatuan pengalaman keagamaan
menentukan ciri khas keutamaan moral. Ciri khasnya diobyektifkan
melalui cara bersikap baik dalam pergaulan melalui prinsip hormat
dan rukun kepada sesamanya baik bagi pandangan dunia atau sebagai
pendapat umum. Proses internalisasi dengan nilai moral hormat dan
rukun ini searah maksudnya pada habitus Bourdieu sebagai
penghimpunan kekuatan social capital. (3) Gus-ji-gang sebagai
kearifan lokal yang mendasari nilai-nilai perilaku masyarakat Kudus,
perlu dipertahankan, disosialisasikan dan diimplikasikan dalam
praktek berbagai kegiatan masyarakat baik itu sosial, ekonomi atau
yang lainnya.
Penulisan penelitian ini sesungguhnya buah kerja sama yang
baik dari berbagai pihak, yang nama-namanya mungkin sulit
disebutkan satu persatu. Meskipun demikian tanggung jawab dari
semua yang dituliskan di sini, berada pada diri penulis sendiri. Kalau
menengok ke belakang asal mula idea penulis tertarik meneliti Gus-jigang berasal dari diskusi penulis dengan sahabat, teman dan guru saya
yaitu Prof.Dr.Purbayu Budi Santoso,MS, dari Undip yang tinggal di
Kudus.
Penulis menghaturkan hormat dan terima kasih kepada Bapak
Marthen L.Ndoen.SE,MA,Ph.D. atau sering dipanggil Om Then,
adalah “Dewa Penolong” pada saat-saat penulis mengalami
kegelisahan dan kebingungan setelah tidak ada kepastian studi penulis
di Program Doktor Ekonomi Undip yang sudah menyelesaikan
proposal disertasi dan sudah disetujui Promotor dan Co-Promotor,
tetapi belum diujikan dan selanjutnya penulis melimpah studi pada
Program Studi Doktor Studi Pembangunan UKSW, akhirnya dengan
motivasi, semangat dan memperoleh banyak pinjaman buku-buku
dari Om Then, telah mendorong penulis bersemangat lagi
xxi

menyelesaikan disertasi, meskipun dengan metode yang berbeda yaitu
metode kualitatif.
Begitupula pada kesempatan ini, penulis patut mengucapkan
terima kasih pula kepada Prof.Daniel D.Kameo,SE.,MA.,Ph.D selaku
promotor, teladan baik yang telah bapak ajarkan didikkan kepada
penulis. Beliau yang menjadi promotor dan penuntun kemampuan
akademis penulis dengan telaten, sabar dan penuh dedikasi
merupakan sebuah teladan mendidik dari seorang guru yang luar
biasa. Demikian pula kami sampaikan terima kasih penulis kepada Co
Promotor yaitu Dr.Gatot Sasongko,SE.MS serta Dr.Pamerdi Giri
Wiloso,MSi. Beliau berdua telah banyak meluangkan waktu untuk
membimbing penulis di sela-sela kesibukannya, sangat teliti dan
cermat dari tata penulisan, bahasa maupun pustaka, bahkan banyak
memberikan masukan kritis yang sangat berharga, terutama ”catatancatatan” yang mampu mencerahkan penulis dalam menyelesaikan
disertasi ini.
Penulis patut pula mengucapkan terima kasih kepada penguji
proposal yaitu Marthen L.Ndoen,SE.,MA.,Ph.D dan Neil Semuel
Rupidana,SE.,M.Sc.,Ph.D. Penulis mempunyai kesan tersendiri
terhadap beliau berdua, yaitu sangat kritis dengan pertanyaanpertanyaan tajam mengoreksi pandangan penulis yang dirasakan
kurang pas dan memberikan pencerahan kepada penulis agar lebih
tajam dalam menganalisis agar lebih kritis lagi.
Tidak lupa, penulis mengaturkan hormat dan terima kasih
kepada Prof.Ir.Yoetata Hadihardaja selaku Ketua Badan Pengurus
Yayasan Alumni Undip serta Prof.Dr.H.Pahlawansjah Harahap.SE.ME
selaku Rektor Universitas Semarang. Beliau berdua telah memberikan
ijin studi lanjut pada Program Doktor serta selalu mendo‟akan dan
memotivasi penulis agar cepat menyelesaikan studi.
Penulis pada kesempatan ini, juga mengucapkan banyak terima
kasih kepada para sahabat, saudara dan para informan yang telah
membantu memberikan informasi dan data yang sangat membantu
penulis dalam menyelesaikan penulisan disertasi ini antara lain Dr.
xxii

Abdul Jalil,M.Ei, dan Nur Said.S.Ag.M.Ag, beliau berdua adalah staf
pengajar STAIN yang telah banyak memberikan informasi melalui
diskusi-diskusi berjam-jam, maupun memberikan banyak pinjaman
buku, makalah dan jurnal yang sangat berguna bagi proses penyusunan
disertasi ini. Terima kasih pula kepada KH.Nadjib Hasan dan Denny
Nur Hakim, beliau berdua Pengurus Yayasan Masjid Makam dan
Menara Kudus, Seluruh Pengurus KSU Padurenan Jaya yaitu Arif
Chuzaimahtum, H.Gufron, Achsanudin Ismanto,H.Muh Sholichan,
H.Moch Ansori dan Azan An Imi,S.Ag,. yang telah memberikan
kesempatan ijin menginap di lantai 2 Kantor KSU Padurenan Jaya
sampai ber hari-hari selama penulis melakukan penelitian serta para
pengusaha bordir yaitu H.Hasan, Mufarrikhah, Nur Syafiq, Noor
Kholid, Rosyadi, Islahiyah, Hj.Sri Murni‟ah, Hj.Saadah, Nurul Hikmah,
Miroh, Hj.Sa‟adah, Islahiyah, H.Maskan yang telah memberikan
informasi data yang dibutuhkan penulis.
Kepada teman-teman di Program Doktor Studi Pembangunan,;
Dr.Mamik Indaryani, Roy Siahainenia, Tukinu, Stepanus, Prato
Yuwono, teman-teman seperjuangan lainnya, selamat berjuang dan
terima kasih atas persahabatan selama ini. Mbak Ayu, dan mbak Raras,
terima kasih atas bantuanya demikian tulus membantu segala macam
urusan administrasi. Tuhan pasti membalasnya.
Terima kasih dan hormat penulis kepada teman-teman kolega
sejawat di lingkungan citivas akademika Universitas Semarang, Prof.
Abdullah Kelib.SH, Prof.Dr.Hj.Tatiek Nurhayati.MM, Drs.Daryono
Rahardjo.MM, Drs.Daryono.M.Ag, Dr.Indarto,SE.MSi, Dr.Drs.Paulus
Wardoyo.MM, Dr.Drs.Endang Rusdianti.MM, Dr.Wyati Saddewisasi
SE.,M.Si, Drs.Aprih Santoso.MM, Dra.Nunik Kusnilawati. MM, Dra.
DC. Kuswardhani.MM, Dr.Ir.Hj.Kesi Wijajanti.SE.MM, Dra.Sri
Purwantini MM, Andy Kridasusila, SE.,MM. Dini Anggraheni.M.Hum
dan Iswoyo,S.Pt.MP. yang telah sedemikian banyak membantu,
memotivasi dan mendoakan sehingga memberi nafas kekuatan
penghidupan pribadi dan keluarga maupun membawa dorongan
kehidupan akademis yang bermanfaat secara moril maupun material.

xxiii

Kepada beliau-beliau tersebut di atas, Semoga Tuhan Yang
Maha Kuasa berkenan membalas-NYA dengan penuh kelimpahan dan
kemurahan-NYA, Amin.

Last but not least, disertasi ini penulis persembahkan terutama
kepada Ayahanda Wagimin Soewarsono (almarhum), Ibunda
Hj.Soelasri (almarhumah) serta Bapak RAP Soedihardjo (almarhum)
dan Ibu Hj.Sri Umiyati (almarhumah), beliau-beliau semasa hidupnya
sangat berharap dan selalu mendo‟akan penulis agar menyelesaikan
studi doktor penulis.Paling teristimewa penulis persembahkan kepada
isteriku tercinta Sri Astuti Yulia,SH yang selalu mendo‟akan dan
memotivasi penulis pada saat penulis mengalami kejenuhan, serta
anak-anakku Ayu Asanti Retno Anggraini,SH dan Ajeng Dwi Kartika
Sari, berkat pengertian, kesabaran dan do‟a kalian bertiga, rasanya
tidak mungkin penulis merampungkan disertasi ini. Terimakasih
sebesar-besarnya dan Puji Syukur ke hadapan Tuhan Yang Maha
Kuasa, Amin.

Semarang, Maret 2016

Djoko Santoso

xxiv

ABSTRACT

Local wisdoms is fading away from the socio-economic life of most
communities in Indonesia. Changes in tradition or way of life is inevitable
because of are changes in communication and production technologies, among
other things. Global capitalism is also one of the forces that shapes people‟s
production and consumption patterns, which often create unfair business
practices and worsening inequality in income distribution. Amid the global
capitalism dominance in current world economic functions, there are still
some economic practices that are based on a particular local wisdom or
tradition.
Gus-ji-gang, an acronym for Bagus-Ngaji-Dagang, is one of them. This is a
business culture or philosophy practiced by economic communities especially
among small and medium-scale businesses in Kudus, Central Java. Bagus (the
right way) refers to entrepreneurs or business people conducting fair business
practices. Ngaji (studying and reciting the Quran) indicates that business
people are also religious people who understand and practice their belief in
doing business and in their everydaylives. Dagang (trading or business
practices) means being skillful in doing business to make a good living.
The small-scale embroidery industry in Pedurenan village, Kudus, Central
Java was selected for this case study to see how the Gus-Ji-gang philosophy is
practiced in their business activities as well as in their everyday socioeconomic interactions. The study found that in practicing their business,
people in the embroidery industry are guided by the Gus-ji-gang philosophy
because they believe that they will succeed in their business, practicing such
philosophy will ensure a sustainable business. The Gus-ji-gang philosophy is
believed to be in line with the teaching of the Sunan Kudus. Gus-ji-gang is
also viewed as being consistent with Javanese values such as „sak titahe‟ (faith),
„rila‟ (willingness), „mati ora gowo bondo‟ (when you die you can‟t take it with
you), „tuna sathak bati sanak‟ (gaining new friends is more important than a
small loss), „rejeki soko sangkan paran‟ (fortune or prosperity is from God),
and „aja witunani wong liyan‟ (do not cheat other people).
This study also found that not all profit from the embroidery businesses is
used for capital accumulation or reinvestment purposes. In fact, most of the
profit is saved and used for social purposes including haj pilgrimage to acquire
a higher personal and spiritual happiness.
xxv

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN KUALITAS BORDIR DALAM MENINGKATKAN PARIWISATA DI KUDUS (Studi Kasus Pengrajin Bordir “Allima Bordir” di Desa Karangmalang Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus).

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB I

0 0 42

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB II

0 1 67

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB III

0 1 16

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB IV

0 1 40

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB IX

0 0 8

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB V

0 0 35

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB VI

0 0 58

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Gus-Ji-Gang Dalam Praktik Bisnis: Studi Kasus Komunitas Usaha Bordir Keluarga di Kecamatan Gebog-Kabupaten Kudus D 902012109 BAB VII

0 3 43

PENGARUH HARGA, DESAIN, DAN KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PADA USAHA KONVEKSI DAN BORDIR ”DAHLIA” DI KECAMATAN GEBOG KABUPATEN KUDUS

1 3 13