POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN ANAK KOMUNITAS PUNK di KOTA CIREBON (Studi Deskriptif Pola Komunikasi Antara Orang Tua Dengan Anak Yang Mengikuti Komunitas Punk).

POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN
ANAK KOMUNITAS PUNK di KOTA CIREBON
(Studi Deskr iptif Pola Komunikasi Antara Orang Tua Dengan Anak Yang Mengikuti
Komunitas Punk)

SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Per syaratan Memper oleh Gelar Sar jana Pr ogram
Studi Ilmu Komunikasi Pada FISIP U.P.N “Veteran” J awa Timur

oleh :
J UWINARDO OLII
NPM. 0843010141

YAYASAN KESEJ AHTERAAN PENDIDIKAN DAN PERUMAHAN
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” J AWA TIMUR
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI
2011
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.


Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkah, rahmat
dan segala karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul
“POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN KOMUNITAS
PUNK di KOTA CIREBON (Studi deskriptif Pola Komunikasi Antara Or ang
Tua dengan Anak yang Mengikuti Komunitas Punk)”.
Skripsi merupakan akademik yang harus ditempuh oleh setiap mahasiswa
sebagai pengantar membuat skripsi dan juga kelengkapan status kelulusan program
S1 di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas
Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur.
Keberhasilan dalam pelaksanaan dan penyusunan skripsi ini tidak lepas dari
bimbingan Bapak Drs. Kusnarto, M.Si selaku dosen pembimbing, Serta bantuan dari
berbagai pihak baik moril maupun materiil. Untuk itu penulis menyampaikan banyak
terimakasih kepada :
1. Ibu Dra. Ec. Hj. Suparwati M.Si. selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu
Politik UPN “Veteran” Jawa Timur.

2. Bapak Juwito, S.Sos, M.Si. selaku Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi
FISIP UPN “Veteran” Jawa Timur.
3. Dosen-dosen Ilmu Komunikasi yang telah banyak memberikan ilmu dan
pengetahuan dalam menyelesaikan skripsi ini.
4. Drs. Kusnarto, M.Si, Membimbing Peneliti Sampai Selesainya Penelitian Ini.
5. Keluarga penulis, Papa, Mama, T.Neny, Nenek (Mimi), Um Yudi, Um
Nggun, Um Sien, adek Fika, Fernando dan Sandy,dan semua keluarga besar
penulis, terima kasih atas segala dorongan, bimbingan, nasehat-nasehat, serta
doanya

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

6. Sahabatku tercinta Geng gong (Deasy, Veve, Indah, Reni, Rayyan, Ndul, vivi
Ucup)
7. Terimakasih juga buat Yudha Panjoel atas supportnya .
8. Della Nabilla JELEK ^_^ , terimakasih atas dukungan dan senyumannya,
serta yang selalu memberikan motivasi, baik motivasi dalam menyelesaikan
skripsi ini dan juga motivasi dalam hidupku ini.
9. Terimakasih juga buat Putri yang telah memberikan support dan 1 mangkok

mie cwimie.
10. Terimaksih juga buat Delisa dan Leily atas dukungannya.
11. Makasih banyak buat Pak. Hamim atas semua bantuannya selama ini.

Surabaya,

Desember 2011

Penulis

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

DAFTAR ISI

HALAMAN J UDUL .................................................................................. i
HALAMAN PERSETUJ UAN ................................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN SKRIPSI ..................................................... iii
KATA PENGANTAR ................................................................................ iv
DAFTAR ISI .............................................................................................. .v

DAFTAR GAMBAR ................................................................................... ix
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................... x
ABSTRAKSI ............................................................................................... xi
BAB I PENDAHULUAN ........................................................................... 1
1.1 Latar Belakang Masalah ................................................................. 1
1.2 Perumusan Masalah ........................................................................ 7
1.3 Tujuan Penelitian ........................................................................... 7
1.4 Kegunaan Penelitian ....................................................................... 8
1.4.1 Kegunaan Teoritis ................................................................. 8
1.4.2 Kegunaan Praktis .................................................................. 8
BAB II KAJ IAN PUSTAKA ..................................................................... 9
2.1 Landasan Teori ............................................................................... .9
2.1.1 Pengertian Komunikasi Interpersonal .................................... 9
2.1.2 Pengertian Komunikasi Budaya .............................................. 11
2.1.3 Pola Komunikasi ................................................................... 14
2.1.4 Teori Atribusi ........................................................................ 18

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.


2.1.5 Pengertian Pola Asuh ............................................................ 19
2.1.6 Pengertian Keluarga .............................................................. 22
2.1.7 Komunikasi Keluarga ............................................................. 22
2.1.7.1 Kualitas Komunikasi Interpersonal Dalam Keluarga ... 26
2.1.7.2 Aspek-aspek Kualitas Komunikasi Interpersonal Dalam
Keluarga .................................................................... 28
2.1.8 Pengertian Orang Tua ............................................................ 32
2.1.9 Remaja .................................................................................. 33
2.1.10 Faktor Pendorong Anak Turun ke Jalan ............................... 35
2.1.11 Punk di Indonesia ................................................................ 37
2.1.12 Pengertian Keluarga Broken Home ....................................... 38
2.1.13 Kerangka Berpikir ...................................................................... 44
BAB III METODE PENELITIAN ............................................................ 46
3.1 Metode Penelitian ........................................................................... 46
3.2 Subyek danObyek Penelitian .......................................................... 49
3.3 Lokasi Penelitian ............................................................................. 50
3.4 Teknik Pengumpulan Data ............................................................... 50

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN...................................................... 53
4.1 Gambaran Umum Objek dan Penyajian Data ................................... 53

4.1.1 Gambaran Umum dan Objek Penelitiaan .................................. 53
4.1.2 Kategori Anak Punk ................................................................. 54
4.1.3 Aktivitas Anak Punk................................................................. 56
4.1.4 Identitas Responden ................................................................. 57

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2 Data dan Analisis Data ................................................................... 60

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ...................................................... 78
5.1 Kesimpulan ........................................................................................ 78
5.2 Saran .................................................................................................. 78
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 79
LAMPIRAN………………………………………………………………..81

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

ABSTRACT

JUWINARDO OLII, PATTERNS OF COMMUNICATION BETWEEN PARENTS
WITH CHLIDREN WHO TO BE APART PUNK COMMUNITIES IN CIREBON
CITY. (Study Descr iptive Patter ns Of Comunication Between Par ents With
Childr en
Which
Following
Punk
Comunities
In
Cirebon
City)

The study was based on the phenomenon of communication patterns
between parents and children who followed the punk community. Punk in
Cirebon still willing to do jobs to earn money such work as cane laborers,
working odd jobs as a handyman, and employees of the workshop they were still
willing to go home and help parents, in contrast again with the punk community
in Surabaya. Surabaya punk in support himself by begging and
blackmailing people passing in front of him and they did not come home.
The method used is depth interviews ( indepth interview ) are included in

the qualitative research. Here the qualitative method using the theory of
Joseph, there are three communication patterns of parents and child relationship,
that is an Authoritarian, Permissive, Authoritatif that describe patterns of
communication between parents and children.
Researchers took six informants, namely parents three children of and three
Children's punk Punk it self. In this study researchers a technique indepth
interviews to get the data obtained.
The results of this study based on analysis of data obtained from
interviews, in outline is the first informant parents who have children who are
members of the punk community embracing communication patterns authotarian (
authoritarian ) and informants two and three adopt permissive communication
patterns ( liberating ).

Keywords: Child Punk, Patterns of Communication.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

ABSTRAKSI
J UWINARDO OLII, POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA

DENGAN ANAK KOMUNITAS PUNK di KOTA CIREBON (Studi
Deskr iptif Pola Komunikasi Antar a Orang Tua Dengan Anak Yang
Mengikuti Komunitas Punk)
Penelitian ini didasarkan pada fenomena Pola Komunikasi antara orang tua
dengan anak yang mengikuti komunitas punk. Punk di cirebon masih mau
melakukan pekerjaan untuk mendapatkan uang seperti bekerja sebagai buruh
rotan, bekerja serabutan sebagai tukang,dan pegawai bengkel mereka pun masih
mau pulang dan membantu orang tua, berbeda lagi dengan komunitas Punk yang
ada di Surabaya, Punk yang ada di surabaya menghidupi dirinya dengan cara
meminta-minta dan memalak orang yang lewat di depannya dan mereka pun tidak
pulang ke rumah.
Metode yang digunakan adalah wawancara mendalam ( Indepth interview )
yang termasuk dalam penelitiaan kualitatif. Disini metode kualitatif menggunakan
teori Yusuf, terdapat tiga pola komunikasi hubungan orang tua dan anak, yaitu
Authoritarian, Permissive, Authoritatif yang menggambarkan pola komunikasi
antara orang tua dan anak.
Peneliti mengambil 6 orang informan, yaitu 3 Orang tua dari anak punk
dan 3 Anak Punk itu sendiri. Dalam penelitiaan ini peneliti menggunakan teknik
Indepth interview untuk mendapatkan data yang diperoleh.
Hasil penelitian ini berdasarkan analisis data yang di dapat dari hasil wawancara,

secara garis besar adalah pada informan 1 orang tua yang memiliki anak yang

tergabung dalam komunitas punk menganut pola komunikasi authotarian
(otoriter) dan informan 2 dan 3 menganut pola komunikasi permissive
(membebaskan).

Kata Kunci : Anak Punk, Pola Komunikasi.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

BAB I
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang Masalah
Dalam kehidupan bermasyarakat kita selalu berkomunikasi untuk menjalin

sebuah hubungan. Karena dengan adanya komunikasi kita akan mengetahui

tentang sesuatu hal masing-masing antara satu dengan yang lainnya.
Komunikasi berasal dari kata Latin Communicare atau Communis yang
berarti sama atau menjadikan milik bersama, yaitu sama makna mengenai satu hal
(Effendy,2002:3). Banyak makna mengenai pengertian komunikasi yang
diungkapkan dari para ahli namun dari keseluruhan pengertian komunikasi yang
ada dapat disimpulkan bahwa komunikasi adalah proses penyampaian pesan oleh
seseorang kepada orang lain untuk memberitahu, mengubah sikap, pendapat, atau
perilaku, baik secara lisan (langsung) ataupun tidak langsung (melalui media)
(Effendy, 2002 : 5).
Pola komunikasi adalah gambaran yang sederhana dari proses komunikasi
yang memperlihatkan kaitan antara satu komponen komunikasi dengan komponen
lainnya (Tarmudji, 1998:27).
Sedang komunikasi adalah peristiwa sosial yaitu peristiwa yang terjadi
ketika manusia berinteraksi dengan manusia yang lain. Ilmu komunikasi apabila
dipublikasikan secara benar akan mampu mencegah dan menghilangkan konflik
antar pribadi , antar kelompok, antar suku, antar bangsa dan ras, membina
persatuan dan kesatuan umat manusia penghuni bumi (Effendy, 1993:27).

1

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2

Dari pengertian diatas maka suatu pola komunikasi mengaitkan dua
komponen yaitu gambaran atau rencana yang meliputi langkah-langkah pada
suatu aktivitas, dengan komponen-komponen yang merupakan bagian penting atas
terjadinya hubungan antara organisasi, ataupun juga manusia.
Dalam lingkungan keluarga komunikasi merupakan suatu hal yang sangat
penting, karena dalam keluarga anak-anak mulai menerima pendidikan yang
pertama dan paling utama. Pendidikan yang diterima oleh anak mulai dari
pendidikan agama, cara bergaul, dan hubungan interaksi dengan lingkungan.
Keluarga merupakan lingkungan sosial yang pertama bagi anak. Dalam
lingkungan keluargalah anak mulai mengadakan persepsi
Pada masa sekarang masalah perhatian orang tua dalam membina anakanak sering dianggap sebagai pemicu terjadinya masalah-masalah sosial dan
kenakalan pada diri anak, karena orang tua dinilai kurang mampu memberi
perhatian khusus kepada anak sehingga anak mencari mencari orang tua angkat
yang dianggap lebih memahami dia. Interaksi dan komunikasi dalam keluarga
(orang tua–anak) kurang tercipta secara dinamis. Dengan kehadiran seorang anak
dalam keluarga, komunikasi dalam keluarga menjadi lebih penting dan
intensitasnya harus semakin meningkat, dalam artian dalam keluarga perlu ada
komunikasi yang baik dan sesering mungkin antara orang tua dengan anak. Cukup
banyak persoalan yang timbul di masyarakat karena atau tidak adanya komunikasi
yang baik dalam keluarga.
Dalam sosial perkembangan remaja dalam hal ini anak yang mendapatkan
komunikasi yang buruk dalam keluarganya mengakibatkan anak mencari

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3

kepuasan diluar rumah, misalnya dengan cara melibatkan diri dengan teman
sebayanya. Bergabungnya remaja merupakan bentuk kompensasi peredam konflik
yang banyak dilakukan oleh remaja.
Dalam sosial perkembangan remaja, dapat dilihat adanya dua macam
gerak perilaku yaitu gerak memisahkan diri dari orang tua dan gerak menuju
teman sebaya. Apabila gerak pertama tidak diikuti oleh gerak kedua maka akan
menimbulkan rasa kesepian. Oleh karena itu bergabungnya remaja dengan teman
sebaya sangat diperlukan untuk mempelajari pola-pola interaksi sosial yang
dibutuhkan pada masa dewasa nantinya (Monks dkk, 2001:63). Pada sisi lain
karena kelompok remaja biasanya memiliki aturan–aturan khusus yang tidak
jarang juga bertentangan dengan aturan masyarakat, maka disinilah letak
pengaruh negatif teman sebaya terhadap remaja. Tidak sedikit remaja berperilaku
menyimpang, hal ini terjadi dikarenakan pengaruh negatif teman sebaya

( Healy

dan Browner dalam Yusuf, 2001 : 61).
Selain dari faktor orang tua , remaja juga mempengaruhi hubungan
komunikasi antar orang tua dan anak. Remaja merupakan masa “storm and drag”
yaitu suatu periode yang ditandai dengan rasa pemberontakan otoritas orang tua
(Pikunas dalam Yusuf,2001:184). Pada fase pertumbuhan remaja sering
mengalami frustasi dan penderitaan, konflik dan perasaan teralineallisasi (yang
sangat mendalam) dalam kehidupan sosial budaya orang dewasa (Yusuf,
2001:184), sehingga mengakibatkan keadaan yang ekstrem dalam pola
hubungannya dengan orang tua dan pada akhirnya timbul konflik pada keluarga.
Salah satunya adalah bahwa remaja memiliki sifat ideal dan orang tua bersifat

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4

pragmatis (Yusuf, 2001:187). Kondisi ini cenderung remaja mengutarakan
masalahnya secara terbuka kepada teman sebayanya (Gunarsa, 200:77).
Kecenderungan remaja mengutarakan masalahnya kepada teman sebaya
ini menimbulkan efek negatif bagi remaja. Hal ini dikarenakan teman sebaya tidak
memberikan solusi dari masalah yang dihadapi (Sigelman dan Shaffer dalam
Yusuf, 2001:60). Dan solusi atas masalah yang terjadi pada remaja adalah
hubungan yang sehat antara orang tua dengan remaja itu sendiri akan melindungi
remaja dari pengaruh teman sebaya yang tidak sehat. Seperti contohnya adalah
bahwa keluarnya anak dalam keluarga dan menjadi komunitas anak “Punk”
adalah salah satu bukti buruknya kualitas komunikasi antar orang tua dan anak
dalam keluarga dan juga pengaruh negatif dari teman sebayanya.
Beberapa orang di Indonesia umumnya belum banyak yang mengetahui
tentang asal usul sejarah lahirnya komunitas Punk dikarenakan komunitas ini
tidak memiliki sejarah yang panjang seperti di negara asalnya (Inggris) sehingga
wajar kalau hanya fashion dan aliran musiknya saja yang diadaptasi oleh remaja
di Indonesia. Karena kelahiran Punk di Indonesia bukan sebagai tanggapan bentuk
perlawanan terhadap kondisi tertentu, tetapi lebih sebagai bentuk imitasi
(peniruan) (George Marshal 2005).
Kalau di Indonesia Punk muncul sebagai sebuah imitasi, di negara asalnya,
Gerakan anak muda yang diawali oleh anak-anak kelas pekerja ini dengan segera
merambah Amerika yang mengalami masalah ekonomi dan keuangan yang dipicu
oleh kemerosotan moral oleh para tokoh politik yang memicu tingkat
pengangguran dan kriminalitas yang tinggi. Punk berusaha menyindir para

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

5

penguasa dengan caranya sendiri, melalui lagu-lagu dengan musik dan lirik yang
sederhana namun terkadang kasar, beat yang cepat dan menghentak.
Banyak yang mempersepsikan punk sebagai glue sniffer dan perusuh
karena di Inggris pernah terjadi wabah penggunaan lem berbau tajam untuk
mengganti bir yang tak terbeli oleh mereka. Banyak pula yang merusak citra punk
karena banyak dari mereka yang berkeliaran di jalanan dan melakukan berbagai
tindak kriminal.
Punk lebih terkenal dari hal fashion yang dikenakan dan tingkah laku yang
mereka perlihatkan, seperti potongan rambut mohawk ala suku indian, atau
dipotong ala feathercut dan diwarnai dengan warna-warna yang terang, sepatu
boots, rantai dan spike, jaket kulit, celana jeans ketat dan baju yang lusuh, anti
kemapanan, anti sosial, kaum perusuh dan kriminal dari kelas rendah, pemabuk
berbahaya sehingga banyak yang mengira bahwa orang yang berpenampilan
seperti itu sudah layak untuk disebut sebagai punker.
Dalam “philosophy of Punk”, Craig O’Hara (1999) menyebut ada tiga
definisi Punk. Pertama, punk sebagai remaja dalam fashion dan musik. Kedua,
punk sebagai keberanian memberontak dan melakukan perubahan. Terakhir, punk
sebagai bentuk perlawanan yang “hebat” karena menciptakan musik, gaya
hidup,komunitas, dan kebudayaan sendiri.
Dalam pandangan masyarakat awam, identitas “minoritas” ini kadang
disalahartikan melalui persepsi negatif, sehingga membuat seluruh golongan
masyarakat menjadi tidak peduli atas keberadaan mereka, bahkan untuk
berkomunikasi dengan komunitas ini dianggap membuang waktu. Oleh karena itu,

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

6

ketika melihat anak punk dengan pakaian kebesarannya, tidak dapat dipungkiri
bahwa seolah – olah mahkluk luar angkasa dan terlihat aneh.
Komunitas punk di Indonesia sangat diwarnai oleh budaya dari barat atau
Amerika dan Eropa. Biasanya perilaku mereka terlihat dari gaya busana yang
mereka kenakan seperti sepatu boots, potongan rambut mohawk ala suku Indian,
atau dipotong ala feathercut dan diwarnai dengan warna-warna yang terang, rantai
dan spike, jaket kulit, celana jeans ketat dan baju yang lusuh, anti kemapanan, anti
sosial, kaum perusuh dan kriminal dari kelas rendah, pemabuk berbahaya
sehingga banyak yang mengira bahwa orang yang berpenampilan seperti itu sudah
layak untuk disebut sebagai punker (Marshall, 2005, h. 28). Namun tidak
demikian dengan Punk yang ada di kota cirebon, Punk di cirebon berpenampilan
bersih dan tampak rapih mereka juga masih mau melakukan pekerjaan untuk
mendapatkan uang seperti bekerja sebagai buruh rotan, bekerja serabutan sebagai
tukang,dan pegawai bengkel mereka pun masih mau pulang dan membantu orang
tua, berbeda lagi dengan komunitas Punk yang ada di Surabaya, Punk yang ada di
surabaya menghidupi dirinya dengan cara meminta-minta dan memalak orang
yang lewat di depannya dan mereka pun tidak pulang ke rumah.
Pola hidup Punk menurut mereka adalah pola hidup yang kuat dan dapat
dinikmati dalam mengadapi kehidupan,tanpa ada tekanan dari keluarga (orang tua
) dan aturan dalam keseharian hidup.
Jalaludin Rakhmat, mengatakan dalam buku Psikologi komunikasinya
bahwa pembentukan konsep diri seseorang juga bergantung pada affective others
(orang lain yang dengan mereka kita memiliki ikatan secara emosional), Richard

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

7

Dewey dan W.J Humber (1996:105). Dalam hal ini affective others mereka adalah
teman-teman dari komunitasnya dan orang lain yang dianggap sebagai orang tua
(oarangtua angkat) bagi mereka.
Menurut Effendy (2002:8), komunikasi yang efektif dapat menimbulkan
pengertian, kesenangan, pengaruh pada sikap, hubungan yang makin baik dan
tindakan, sehingga setiap nasehat yang dilontarkan orang tua kepada anak tersebut
tidak dianggap angin lalu. Dalam hal ini peneliti mencoba ingin tahu pola
komunikasi apakah yang digunakan orang tua

tersebut dalam mengutarakan

nasehatnya kepada anak punk.

1.2

Rumusan Masalah
Dari uraian latar belakang permasalahan diatas maka dapat dirumuskan

sebagai berikut. Bagaimanakah pola komunikasi antara orang tua dengan anaknya
yang tergabung dalam komunitas Punk di Cirebon.

1.3

Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola komunikasi orang

tua terhadap anak yang mengikuti komunitas Punk di Cirebon.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

8

1.4

Kegunaan Penelitian
1.4.1 Teor itis
Bagi ilmu pengetahuan, penelitian ini diharapkan mampu
memberikan kontribusi berkaitan dengan pola komunikasi
interpersonal dalam keluarga.

1.4.2

Pr aktis
a. Hasil dari penelitian ini dapat memberikan masukan kepada
orang tua tentang cara berkomunikasi terhadap anak, sehingga
komunikasi antara anak denghan orang tua berjalan dengan
efektif.
b. Untuk memahami dan mendeskripsikan identitas diri anggota
komunitas punk.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

9

BAB II
KAJ IAN PUSTAKA

2.1. Landasan Teor i
2.1.1. Penger tian Komunikasi Inter per sonal
Menurut muhamad (1995 : 158) , komunikasi interpersonal merupakan
komunikasi didalam diri. Di dalam diri manusia terdapat komponen-komponen
komunikasi seperti sumber, pesan, saluran penerima dan balikan. Dalam
komunikasi interpersonal hanya seseorang yang terlibat. Pesan mulai dan berakhir
dalam diri individu masing-masing. Komunikasi interpersonal mempengaruhi
komunikasi hubungan orang lain. Suatu pesan yang dikomunikasikan, bermula
dari diri orang.
Setelah melalui proses interpersonal tersebut,

maka pesan-pesan

disampaikan kepada orang lain. Menurut Muhamad ( 1995 : 159 ), komunikasi
interpersonal merupakan proses pertukaran informasi antar individu dengan
individu lainnya, atau biasanya diantara dua orang yang dapat langsung diketahui
balikannya. Dengan bertambahnya orang-orang yang terlibat dalam komunikasi,
menjadi bertambah komplekslah komunikasi tersebut.
Komunikasi antarpribadi didefinisikan oleh Joshep A. DeVito dalam
bukunya “The Inter-Personal Comunication Book” ( DeVito 1989 : 4) sebagai
“proses pengiriman dan peneriman pesan antara dua orang atau diantara

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

10

sekelompok kecil orang-orang, dengan beberapa efek dan beberapa umpan balik
seketika”.
Berdasarkan definisi DeVito itu, komunikasi interpersonal dapat
berlangsung antara dua orang yang sedang berdua-duaan seperti suami istri yang
sedang bercakap-cakap, atau antara dua orang dalam suatu pertemuan, misalnya
antar penyaji makalah dengan salah seorang peserta seminar dan ketika seorang
ayah memberi nasehat kepada anaknya yang nakal, seorang instruktur yang
memberikan petunjuk tentang cara mengoperasikan sebuah mesin, dan
sebagainya.
Pentingnya situasi komunikasi interpersonal ialah karena prosesnya
memungkinkan beralangsung secara dialogis. Dialog adalah bentuk komunikasi
antar pribadi yang menunjukkan adanya interaksi. Mereka yangterlibat dalam
komunikasi bentuk ini berfungsi ganda, masing-masing menjadi pembicara dan
pendengar secara bergantian. Dalam proses komunikasi dialogis nampak adanya
upaya dari para pelaku komunikasi untuk terjadinya pergantian bersama (mutual
understanding) dan empati. Disitu terjadi rasa saling menghormati bukan
disebabkan status sosial, melainkan didasarkan pada anggapan bahwa masingmasing adalah manusia yang wajib, berhak, pantas dan wajar dihargai dan
dihormati sebagai manusia. Dibanding dengan bentuk-bentuk komunikasi lainnya
komunikasi antarpribadi dinilai paling ampuh dalam kegiatan mengubah sikap,
kepercayaan, opini, dan perilaku komunikan. Alasannya karena komunikasi ini
berlangsung tatap muka, oleh karena itulah terjadi kontak pribadi (personal
contact) yaitu pribadi komunikator menyetur pribadi komunikan. Ketika

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

11

menyampaikan pesan, umpan balik berlangsung seketika (immediat feedback)
mengetahui pada saat itu tanggapan komunikan terhadap pesan yang dilontarkan,
pada ekspresi wajah, dan gaya bicara. Apabila umpan balik positf, artinya
tanggapan itu menyenangkan, kita akan terus mempertahankan gaya komunikasi,
sebaliknya jika tanggapan komunikasi negatif, maka harus mengubah gaya
komunikasi sampai komunikasi berhasil.
Oleh karena keampuhan dalam mengubah sikap, kepercayaan, opini dan
perilaku komunikan itulah, maka bentu8k komunikasi antarpribadi acapkali
dipergunakan

untuk

melontarkan

komunikasi

persuasif

(persuasive

communication) yakni suatu teknik komunikasi secara psikologis manusiawi yang
sifatnya halus, luwes berupa ajakan, bujukan dan rayuan.
Dengan demikian maka setiap pelaku komunikasi akan melakukan empat
tindakan, yaitu membentuk, menyampaikan, menerima, dan mengolah pesan dan
keempat tindakan tersebut lazimnya berlangsung secara berurutan, oleh karena itu
membentuk pesan diartikan sebagai menciptakan ide atu gagasan dengan tujuan
tertentu.

2.1.2

Penger tian Komunikasi Budaya
Dalam ilmu antropologi, kebudayaan adalah keseluruhan system gagasan,

tindakan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan masyarakat yang dijadikan
milik diri manusia dengan belajar (Koentjaraningrat, 1981:1993). Kebudayaan
adalah jalinan makna dimana manusia menginterprestasikan pengalamnnya dan

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

12

selanjutnya hal itu menuntun tingkah lakunya (Geertz, 1973).perubahan dan
perkembangan masyarakat.
Dari apa yang dikemukakan Koenjaraningrat dan Geertz, dapat terlihat
bahwa kebudayaan merupakan suatu system makna yang menuntun tindakan
manusia yang dijadikan milik diri manusia dan diperoleh melalui proses belajar.
Hal ini dapat dipahami dengan cara memahami pikiran atau gagasan dari individu
pelaku kebudayaan.
Seiring dengan berjalannya waktu, aturan atau norma yang berlaku
kemudian menjadi suatu pola kebudayaan yang bersifat umun dan membawa
dampak besar terhadap perubahan dan perkembangan masyarakat. Kebudayaan
tentu saja tidak bersifat statis, tetapi kebudaayan itu selalu berubah mengikuti
perkembangan zaman seiring dengan adanya

perubahan pola perilaku

masyarakatnya. Adanya perubahan dan perkembangan didalam masyarakat sangat
dipengaruhi pula oleh kebudayaan sebagai pembawa arus utama (mainstream)
yang menjadi sebuah kebudayaan dominan dalam masyarakatnya.

Menurut

Benedict dalam Pattern of culture , mengungkapkan bahwa didalam setiap
kebudayaan ada beragam tipe temperamen, yang telah ditentukan oleh factor
keturunan (Genetik) dan factor kebutuhan (konstitusi), yang timbul berulang-ilang
secara universal. Namun setiap kebudayaan hanya memperbolehkan sejumlah
terbatas dari setiap tipe untuk berkembang. Dan tipe-tipe tersebuta hanya cocok
dengan konfogurasi dominan. Hal ini disebabkan karena tipe tersebut cukup platis
untuk “menyesuaikan” dengan masyarakat pendukung budaya dominan itu sendiri
(Dananjaja, 1994:41). Setiap individu dan istitusi-institusi harus patuh pada

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

13

mainstream tersebut. Mainstream terdapata dalam mengembangkan pengetahuan,
dan bersikap terhadap kehidupan mereka. Symbol seperti nilai bermakna yang
dikatakan (Geertz 1973:89), adalah sebagai tempat yang memuat sesuatu nilai
bermakan (meaning). Simbol-simbol kebudayaan inilah yang kemudian
mempengaruhi cara berfikir seseorang ataupun masyarakat unutk bertindak dalam
perilakunya.

Kebudayaan pada dasarnya merupakan segala macam bentuk gejala
kemanusiaan, baik yang mengacu pada sikap, konsepsi, ideologi, perilaku,
kebiasaan, karya kreatif, dan sebagainya. Secara kongkrit kebudayaan bisa
mengacu pada adat istiadat, bentuk-bentuk tradisi lisan, karya seni bahasa, pola
interaksi, dan sebaginya. Dengan kata lain, kebudayaan merupakan fakta
kompleks yang selain memiliki kekhasan pada batas tertentu juga memiliki ciri
yang bersifat universal (Maryaeni, 2005 : 5)

Menurut Fitrah Hamdani dalam Zaelani Tammaka (2007:164) “Subkultur
adalah gejala budaya dalam masyarakat industri maju yang umumnya terbentuk
berdasarkan usia dan kelas. Secara simbolis diekspresikan dalam bentuk
penciptaan gaya (style) dan bukan hanya merupakan penentangan terhadap
hegemoni atau jalan keluar dari suatu masalah-masalah atau ketegangan dalam
kehidupansosial”(http://sosiologibudaya.wordpress.com/2011/05/26/subkultur/tan
ggal2 oktober 2011, pukul 17:19)

Dalam sub-kultur punk, Dick Hebdige istilah kultur mengacu pada cara
hidup tertentu yang mengekspresikan makan dan nilai tertentu bukan hanya di

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

14

dalam seni dan pembelajaran tapi juga di dalam institusi dan perilaku sehari-hari.
Analisis kultur, dengan definisi semacam ini, adalah penjelasan tentang makna
dan nilai yang tersirat dan tersurat dalam cara hidup tertentu, kultur tertentu
(William,1965)

Dalam subculture. The meaning of style (1979) karya Dick Hebdige, gejala
budaya punk dan subkultur anak-anak muda pada umumnya tidak diperlakukan
sebagai budaya orang-orang menyebalkan saja, sebaliknya Hebdige melihat
kompleksitas hubungan antara anak-anak muda dengan masyarakatnya, dengan
kelompok-kelompok budaya lainnya, dan dengan budaya orang tua mereka
(Sunardi : 2002)

2.1.3 Penger tian Pola Komunikasi
Pola komunikasi adalah gambaran yang sederhana dari proses komunikasi
yang memperlihatkan kaitan antara satu komponen komunikasi dengan komponen
lainnya. (Tarmuji, 1998 : 27)
Sedangkan komunikasi adalah peristiwa sosial yaitu peristiwa yang terjadi
ketika manusia berinteraksi dengan manusia lain. Ilmu komunikasi apabila
dipublikasikan secara benar akan mampu mencegah dan menghilangkan konflik
antar pribadi, antar kelompok, antar suku, antar bangsa dan ras, membina
persatuan dan kesatuan umat manusia penghuni bumi. (Effendy, 1993 : 27)

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

15

Dari pengertian-pengertian di atas maka komunikasi mengkaitkan dua
komponen yaitu gambaran atau rencana yang meliputi langkah-langkah pada
suatu aktifits, dengan komponen-komponen yng merupakan bagian penting atas
terjadiny hubungana antar organisasi, ataupun juga manusia.
Menurut Yusuf (2001 : 51-52) terdapat tiga pola komunikasi hubungan
orangta dan anak, yaitu :
a. Authoritarian (cenderung bersikap bermusuhan)
Dalam pola hubungan ini sikap acceptance orang tua rendah,
namun kontrolnya tinggi, suka menghukum secara fisik, bersikap
mengkomando (mengharuskan atau memerintah anak untuk melakukan
sesuati tanpa kompromi), bersikap kaku (keras), cenderung emosional
dan bersikap menolak.
Sedang dipihak anak mudah tersinggung, penakut, pemurung dan merasa
tidak bahagia, mudah terpengaruh, mudah stres, tidak mempunyai arah masa
depan yang jelas serta tidak bersahabat.
a. Permissive (cenderung berperilaku bebas)
Dalam hal ini sikap acceptance orang tua tinggi, namun kontrolnya
rendah, memberi kebebasan kepada anak untk menyatakan dorongan atau
keinginannya.
Sedang anak bersikap impulsif serta agresif, kurang memiliki rasa percaya
diri, suka mendominasi, tidak jelas arah hidupnya dan prestasinya rendah.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

16

b. Authoritatif (cenderung terhindar dari kegelisahan, kekacauan)
Dalam hal ini sikap acceptance orang tua dan anak kontrolnya
tinggi, bersikap responsif terhadap kebutuhan anak, mendorong anak untuk
menyatakan pendapat atau pertanyaan, memberikan penjelasan tentang
dampak perbuatan yang baik dan yang buruk.
Sedangkan anak bersikap bersahabat, memiliki rasa percaya diri, mampu
mengendalikan diri (self control), bersikap sopan, mau bekerja sama, memiliki
rasa ingin tahu yang tinggi, mempunyai tujuan atau arah hidup yang jelas, dan
berorientasi terhadap prestasi.
Menurut Hardy (1998 : 132) terdapat empat pola komunikasi, yaitu pola
komunikasi otoriter, demokratis, permisif, laissez faire. Bila pembinaan anak
dilakukan dengan menggunakan pola komunikasi otoriter, maka anak akan
berubah menjadi agresif terhadap sesamanya, atau bahkan bersikap tak acuh
kepada yang dihadapinya. Dalam hal ini terdapat kepura-puraan, anak merasa
jengkel, terhadap suatu masalah, saling menyalahkan dan bukannya bekerja sama
memecahkan masalah.
Sedangkan pola komunikasi demokratis menciptakan hubungan antar anak
lebih baik daripada otoriter. Dalam hal ini sikap agresif anak jauh lebih sedikit
dan anak tersebut saling menyenangi teman, dan anak tersebut

akan saling

melakukan kerja sama untuk memecahkan permasalahan.
Pada pola komunikasi permisif orang tua memberikan kebebasan penuh
kepada anak untuk berbuat dan keleluasaan mengambil keputusan. Pola
komunikasi laissez faire bersifat teratur, karena hubungan antar anak bersifat

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

17

agresif sehingga sangat sedikit pekerjaan yang dapat dilaksanakan. Dalam pola
komunikasi jenis ini hampir tidak terdapat pekerjaan yang dapat dikerjakan.
Effendy (1993 : 27) menyatakan bahwa komunikasi adalah pernyataan
manusia. Yang dinyatakan itu adalah pikirana dan perasaan seseorang kepada
orang lain dengan menggunakan bahasa sebagai alat penyatunya.
Komunikasi pada dasarnya dapat terjadi pada berbagai konteks kehidupan.
Kejadian-kejadian komunikasi yang diamati dalam ilmu komunikasi sangat luas
dan kompleks karena menyangkut berbagai aspek sosial budaya, ekoniomi dan
politik dari kehidupan manusia.
Menurut Bandura (Rakhmat, 1988 : 25) dalam Teori Belajar secara Sosial
(social learning) yang mempermasalahkan peranan ganjaran dan hukum dalam
proses belajar. Bila anak selalu diganjar (dihargai) karena mengungkapkan
perasaannya, ia akan menahan diri untuk berbicara walaupun ia memiliki
kemampuan untuk melakukannya. Melakukan satu perilaku ditentukan oleh
peneguhan, sedangkan kemampuan potensial untuk melakukan ditentukan oleh
peniruan (imitation).
Dari beberapa definisi di atas, maka dapat disimpulkan bahwa komunikasi
terjadi antara satu orang dengan lainnya, mempunyai tujuan untuk mengubah atau
membentuk perilaku orang yang menjadi sasaran komunikasi. Disamping itu
komunikasi merupakan proses penyampaian informasi, gagasan, emosi, keahlian,
sedang car penyampaiannya menggunakan simbol-simbol dalam kata-kata,
gambar-gambar, dan angka-angka.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

18

Pengertian komunikasi secara etimologis berasal dari perkataan latin
“communicatio” yang bersumber dari perkataan “communis” yang berarti sama
makna atau arti. Jadi komunikasi terjadi apabila terdapat kesamaan makna
mengenai suatu pesan yang disampaikan oleh komunikator kepada komunikan.
Dari uraian di atas dapat diketahui bahwa komunikasi memiliki pengertian
yang luas dan beragam walaupun secara singkat komunikasi merupakan suatu
proses pembentkan, penyampaian, penerimaan, dan pengolahan pesan yang terjadi
dalam diri seseorang dan atau diantara dua orang atau lebih dengn tujuan tertentu.
Dengan

demikian

dapat

diketahui

bahwa

komunikasilah

yang

berhubungan dengan manusia itu yang tidak mungkin bisa hidup tanpa
berkomunikasi. Semakin manusia berada di suatu tempat, maka semakin banyak
jaringan dan jalur komunikasi ditempat itu.
2.1.4 Teori Atribusi
Teori ini diperkenalkan oleh Heider pada tahun 1958 melalui bukunya
yang berjudul The Psychology Interpersonal Relation. Heider mengemukakan,
jika anda melihat perilaku orang lain, maka anda juga harus melihat sebab
tindakan orang lain. Dengan demikian anda sebagai pihak yang memulai
komunikasi harus mempunyai kemampuan untuk memprediksi perilaku yang
tampak didepan anda. Heider seperti yang dikutip Rahmat (1998) mengungkapkan
ada dua jenis atribusi, yaitu atribusi kausalitas dan atribusi kejujuran (Liliweri
1997:52).

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

19

Contoh, jika anda mengamati perilaku seseorang pertama anda harus bisa
menentukan dahulu apa yang menyebabkan perilaku itu terjadi, apakah faktor
situasional atau faktor personal. Dalam teori atribusi lazim disebut kualitas
eksternal dan kualitas internal. Intinya hanya mempertanyakan perilaku orang lain
tersebut dipengaruhi oleh faktor eksternal atau faktor personal. Itulah “atribusi
kausalitas”
Kedua yaitu atribusi kejujuran, Robert A. Baron dan Don Byrne yang
dikutip rahmat (1988) mengemukakan, ketika seseorang memperlihatkan atribusi
kejujuran maka ada dua hal yang harus diamati : (1) sejauh mana pernyataan
orang itu menyimpang dari pendapat umum dan (2) sejauh mana orang itu
memperoleh keuntungan dari anda akibat pernyataan anda. Makin besar jarak
antara pendapat pribadi dengan pendapat umum maka kita maikn percaya bahwa
dia jujur.
2.1.5

Penger tian Pola Asuh
Para ahli selama ini (Gunarsa dan Gunarsa, 1995 : 124, Papalia. Olds dan

Feldmen, 1998) mengemukakan bahwa pola asuh dari orang tua sangat
mempengaruhi kepribadian dan perilaku anak. Baumrind, ahli psikologi
perkembangan membagi pola asuh orang tua menjadi tiga, yakni : otoriter,
permisif, dan demokratis.
1. Pola asuh otoriter (Parent oriented). Ciri-ciri dari pola asuh ini,
menekankan segala aturan orang tua harus dipatuhi oleh anak. Orang
tua bertindak semena-mena, tanpa dapat dikontrol oleh anak. Anak

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

20

harus menurut dan tidak boleh membantah terhadap apa yang
diperintahkan oleh orang tua. Dalam hal ini, anak seolah-olah menjadi
“robot”, sehingga kurang inisiatif, merasa takut, tidak percaya diri,
pencemas, rendah diri, minder dalam pergaulan, tapi di sisi lain anak
bisa memberontak, nakal atau melarikan diri dari kenyataan, misalnya
dengan menggunakan narkoba (alcohol or drug abuse). Dari segi
positifnya, anak yang didik dengan pola asuh ini, cendrung akan
menjadi displin yakni mentaati peraturan. Akan tetapi, bisa jadi ia
hanya mau menunjukkan kedisplinannya di depan orang tua, padahal
dalam hatinya berbicara lain, sehingga ketika di belakang orang tua
anak bersikap dan bertindak lain. Hal itu tujuannya semata hanya
untuk menyenangkan hati orang tua. Jadi anak cenderung memiliki
kedisplinan dan kepatuhan yang semu.
2. Pola asuh permisif. Sifat pola asuh ini, children centered yakni segala
aturan dan ketetapan keluarga di tangan anak.apa yang dilakukan oleh
anak diperbolehkan orang tua. Orang tua menuruti segala kemauan
anak. Anak cenderung semena-mena, tanpa pengawasan orang tua. Ia
bebas melakukan apa saja yang dia inginkan. Dari sisi negative, anak
kurang displin dari aturan-aturan sosial yang berlaku. Bila anak
mampu menggunakan kebebasan tersebut secara bertanggungjawab,
maka anak akan menjadi seorang yang mandiri, kreatif, inisiatif, dan
mampu mewujudkan aktualisasinya.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

21

3. Pola asuh demokratis. Kedudukan antara orang tua dan anak sejajar.
Keputusan diambil bersama dengan mempertimbangkan kedua belah
pihak. Anak diberi kebebasan yang bertanggungjawab, artinya apa
yang dilakukan anak tetap harus dibawah pengawasan orang tua dan
dapat dipertanggungjawabkan secara moral. Orang tua dan anak-anak
dapat berbuat semena-mena. Anak diberi kepercayaan dan dilatih
untuk mempertanggungjawabkan segala tindakannya. Akibat positif
dari tindakan pola asuh ini, anak akan menjadi seorang individu yang
mempercayai oranglain, bertanggungjawab atas tindakannya, tidak
munafik, jujur. Namun akibat negatifnya, anak cenderung merongrong
kewibawaan otoritas orang tua. Kalau segala sesuatu

harus

dipertimbangkan antara orang tua dan anak.
4. Pola asuh situasional. Dalam kenyataan, sering kali pola asuh ini tidak
ditetapkan secara kaku, artinya orang tua tidak menerapkan salah satu
tipe pola asuh tersebut. Ada kemungkinan orang tua menerapkan
secara fleksibel, luwes dan disesuaikan dengan situasi dan kondisi
yang berlangsung saat itu. Sehingga sering kali muncullah tipe pola
asuh situasional. Orang yang menerapkan pola asuh ini, tidak
berdasarkan pada pola asuh tertentu, tetapi semua tipe tersebut
diterapkan secara luwes.
Dari model pola asuh di atas, mana yang dianggap efektif dan efesien ntuk
menghadapi kehidupan dalam keluarga? Pertanyaan ini sulit dijawab secara pasti,
karena masing-masing keluarga memiliki karakteristik masalah yang berbeda atau

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

22

tidak sama. Oleh karena itu, tergantung orang tua yang menghadapi masalah
dalam keluarganya sendiri. Adakalanya orang tua menggunakan pola otoriter,
tetapi adakalanya orang tua menerapkan pola permisif atau demokratif. Dengan
demikian, secara tidak langsung tidak ada jenis pola asuh yang murni diterapkan
dalam keluarga yang bersangkutan. Inilah yang akan mengarah pada pola asuh
situasional.

2.1.6

Penger tian Keluarga
Menurut Sigelman dan Shaffer (Yusuf, 2001 : 36), bahwa keluarga

merupakan unit terkecil yang bersifat universal, artinya tedapat pada setiap
masyarakat di dunia atau suatu system sosial yang terbentuk dalam system sosial
yang lebih besar. Ada dua macam keluarga, yaitu keluarga inti (muclear family)
dan keluarga besar (extenden family). Keluarga inti adalah keluarga yang terdiri
dari ayah,ibu dan anak- anak yang belum dewasa atau belum kawin, sedangkan
keluarga besar adalah satuan keluarga yang meliputi lebih dari satu generasi dan
satu lingkungan kaum keluarga yang lebih luas daripada ayah, ibu dan anak-anak.

2.1.7

Komunikasi Keluarga
Menurut Hurloch (1988 : 198) komunikasi keluarga adalah pembentukan

pola kehidupan keluarga dimana di dalamnya terdapat unsure pendidikan,
pembentukan sikap dan perilaku anak yang berpengaryh terhadap perkembangan
anak.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

23

Dalam dunia modern ini menyebabkan perubahan dalam berbagai aspek
kehidupan keluarga, akibatnya pola keluarga telah berubah secara radikal (dratis).
Dan sekian banyak perubahan yang terjadi pada keluarga tersebut dampaknya
dapat terjadi pada seluruh komponen keluarga yang ada, yaitu dipihak ayah, ibu,
anak maupun keluarga yang ikut di dalamnya seperti nenek atau anggota lainnya.
Dilihat pada uraian diatas, maka anak pun memikul dampak dari perubahan yang
terjadi pada keluarga.
Menurut Hurloch (1988 : 109), ikatan dengan keluarga yang renggang dan
kontak keluarga yang berkurang, maka pekerjaan yang dilakukan di rumah, anak
lebih banyak menghabiskan waktunya di luar rumah dari pada di dalam rumah.
Perceraian atau pernikahan kedua dan selanjutnya. Membuat peran penting
terhadap ayah untuk membesarkan anak-anaknya dalam pengasuhan. Orang tua
mempunyai ambisi lebih besar bagi anak dan bersedia mengorbankan kepentingan
pribadi mereka demi pendidikan anak dalam mempersiapkan mereka di masa
depan dan adanya lebih banyak interaksi dengan orang luar dari pada anggota
keluarga.
Disamping itu terjadi perubahan pendidikan anak yang otoriter ke yang
lebih permisif dan pengendoran control orang dewasa terhadap perilaku anak
dimana tanggung jawab untuk control lebih banyak dibebankan pada anak itu
sendiri.
Selanjutnya Hurloch (1988 : 188) menyatakan bahwa peranan keadaan
keluarga terhadap perkembangan sosial anak tidak hanya terbatas pada situasi

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

24

sosial ekonominya atau keutuhan struktur dan interaksinya saja hal ini mudah
diterima apabila kelompok sosial dengan tujuan-tujuan, norma-norma, dinamika
kelompok termasuk kepimpinananya yang sangat mempengaruhi kehidupan
individu yang menjadi kelompok tersebut diantaranya anak.
Clemens (1995 : 5) menyatakan bahwa anak itu selalu berubah dan
semakin lama semakin nakal. Peneliti sudah mendengar banyak tentang perilaku
anak yang ekstrim. Bahasan tentang nilai rendah dalam menempuh ujian masuk
universitas, perdebatan tentang ketidakmampuan siswa di bidang ketrampilan
dasar, meningkatnya kenakalan remaja, cerita mengerikan tentang munculnya
industry ponografi anak.
Yusuf (2000 : 37) menyatakan bahwa keluarga memiliki peranan yang
sangat penting dalam upaya mengembangkan pribadi anak. Perawatan orang tua
yang penuh kasih sayang dan pendidikan tentang nilai-nilai kehidupan, baik
agama maupun sosial budaya yang diberikan merupakan faktor yang kondusif
untuk mempersiapakan anak menjadi pribadi dan anggota masyarakat yang sehat.
Selanjutnya Yusuf (2000 : 38) menyatakan bahwa keluarga bahagia
merupakan suatu hal yang sangat penting bagi perkembangan emosi anggota
keluarganya terutama anak. Hubungan antar anggota keluarga juga meliputi
pemeliharaan rasa tanggung jawab, perhatian, pemahaman respek dan keinginan
untuk menumbuh kembangkan anak yang merupakan bagian dari anggota
keluarga, sehingga hubungan antara anggotanya yang tidak harmonis, penuh

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

25

konflik atau gap communication dapat mengembangkan masalah-masalah bagi
anak.
Fungsi keluarga menurut Shneiders (1960 : 405), mengemukakan bahwa
keluarga bahagia ditandai oleh ciri-ciri :
1. Minimnya perselihan antar orang tua atau orang tua dengan anak
2. Adanya kesempatan untuk menyatakan keinginan
3. Penuh kasih sayang
4. Penerapan displin yang tidak keras
5. Adanya kesempatan untuk bersikap mandiri dalam berfikir merasa
dalam berprilaku
6. Saling menghormati, menghargai (mutual respect) diantara orang tua
dan anak
7. Ada konferensi (musyawarah) keluarga dalam memecahkan masalah
8. Menjalin kebersamaan orang tua dan anak
Seseorang anak harus menyadari tentang bagaimana orang lain
memandang sesuatu dari sudut penglihatannya sehingga pilihan yang dibuatnya
dipengaruhi kebutuhan, hak serta tanggung jawab orang lain. Karena anak
memperoleh umpan balik dari orang lain, terutama dari orang tuanya, ia dapat
mengasah pemahamannya tentang cara orang lain memandang sesuatu. Hal ini
akan

meningkatkan

kemampuan

anak

untuk

menyadarkannya.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tu

Dokumen yang terkait

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANAK PUNK DENGAN ORANG TUA KANDUNG (Studi pada Anak Komunitas Punk Jalan Sigura-Gura Malang)

1 31 15

Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Anak Down Syndrome (Studi Deskriptif Mengenai Pola Komunikasi Orang Tua dengan Anak yang Mengalami Down Syndrome di Kota Bandung)

5 41 108

Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Anak Skinhead (studi Deskriptif Kualitatif Mengenai Pola Komunikasi Orang TUa Dengan Anak Sebagai Komunitas Skinhead Dalam Berinteraksi Di Kota Bandung)

0 33 98

POLA KOMUNIKASI ORANG TUA DENGAN ANAK (Studi Deskriptif Kualitatif Pola Komunikasi Orang Tua dengan Anak yang Pengemis).

0 1 99

POLA KOMUNIKASI ORANG TUA DENGAN ANAK (Studi Deskriptif Kualitatif Pola Komunikasi Orang Tua dengan Anak yang Pengemis).

0 2 95

POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN ANAK AUTIS KOTA SURABAYA ( Studi Deskriptif Kualitatif Pola Komunikasi Antara Orang Tua dengan Anak Autis di Surabaya ).

0 1 76

POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN ANAK YANG TERGABUNG DALAM KOMUNITAS ”EMO” DI SURABAYA (Studi Deskriptif Pola Komunikasi Antara Orangtua Dengan Anak Yang Tergabung Dalam Komunitas Emo di Surabaya).

0 0 52

POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN ANAK YANG TERGABUNG DALAM KOMUNITAS ”EMO” DI SURABAYA (Studi Deskriptif Pola Komunikasi Antara Orangtua Dengan Anak Yang Tergabung Dalam Komunitas Emo di Surabaya)

0 0 19

POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN ANAK KOMUNITAS PUNK di KOTA CIREBON (Studi Deskriptif Pola Komunikasi Antara Orang Tua Dengan Anak Yang Mengikuti Komunitas Punk)

0 1 17

POLA KOMUNIKASI ANTARA ORANG TUA DENGAN ANAK AUTIS KOTA SURABAYA ( Studi Deskriptif Kualitatif Pola Komunikasi Antara Orang Tua dengan Anak Autis di Surabaya )

0 0 15