PENGARUH INTERNAL CASH FLOW, INSIDER OWNERSHIP, DAN INVESMENT OPPORTUNITY TERHADAP CAPITAL EXPENDITURES PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA.

PENGARUH INTERNAL CASH FLOW, INSIDER OWNERSHIP,
DAN INVESMENT OPPORTUNITY TERHADAP CAPITAL
EXPENDITURES PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR
DI BURSA EFEK INDONESIA

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagai Persyaratan
Dalam Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi
Jurusan Manajemen

Oleh :
FEBRIANTI PUTRI MAHDALENA
0812010193

Kepada

FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”
J AWA TIMUR
2012


Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan kehadirat Allah SWT karena berkat rahmat
dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul :
“PENGARUH INTERNAL CASH FLOW, INSIDER OWNERSHIP, DAN
INVESTMENT OPPORTUNITY TERHADAP CAPITAL EXPENDITURES
PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA ”
Skripsi ini diajukan untuk memenuhi sebagian persyaratan guna
memperoleh gelar Sarjana Ekonomi Progdi Manajemen pada Fakultas Ekonomi
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini tidak akan berhasil tanpa adanya
dukungan dari berbagai pihak, oleh karena itu pada kesempatan ini dengan segala
ketulusan hati penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Ir. Teguh Soedarto, MP, selaku Rektor Universitas
Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.
2. Bapak Dr. Dhani Ichsanudin Nur, MM, selaku Dekan Fakultas Ekonomi
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
3. Bapak Dr. Muhadjir Anwar, MM, selaku Ketua Jurusan Manajemen Fakultas
Ekonomi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.
4. Bapak Dr. Muhadjir Anwar, MM, Msi, selaku Dosen Pembimbing Utama yang
telah

memberikan

bimbingan

dan

dorongan

kepada

peneliti


dalam

menyelesaikan skripsi ini.
5. Segenap staff Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Pembangunan Nasional

i
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

“Veteran” Jawa Timur yang telah memberikan banyak pengetahuan selama
masa perkuliahan.
6. Buat Mama Kartari SW, Papa Gatot Isnaeni, dan kedua adikku Ayu dan Dinda,
yang tak pernah lelah memberikan dukungan, doa, semangat dan segalanya.
Buat Keluarga di Sidoarjo Mama Mimik, Papa Timbul, Mas Adi dan Mbak
Lala yang juga memberikan dukungan, doa dan segalanya.
7. Semua pihak yang ikut membantu, yang tidak bisa penulis sebutkan satupersatu.

Penulis menyadari bahwa apa yang telah disajikan masih banyak
kekurangan, untuk itu kritik dan saran yang membangun dari semua pihak sangat

diharapkan demi kesempurnaan skripsi ini. Akhirnya dengan segala keterbatasan
yang penulis miliki, semoga skripsi ini bermanfaat bagi pihak yang penulis miliki,
semoga skripsi ini bermanfaat bagi pihak yang berkepentingan.

Surabaya, Februari 2012
Penulis

Febrianti Putri Mahdalena

ii
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................. i
DAFTAR ISI ............................................................................................... iii
DAFTAR TABEL ....................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... viii
ABSTRAKSI ............................................................................................... ix

BAB I PENDAHULUAN
Latar belakang ............................................................................................ 1
Perumusan Masalah ..................................................................................... 11
Tujuan Penelitian ......................................................................................... 11
Manfaat Penelitian ....................................................................................... 11
BAB II TINJ AU PUSTAKA
2.1. Landasan Teori ...................................................................................... 13
2.1.1. Penelitian Terdahulu ..................................................................... 13
2.2. Manajemen Keuangan ............................................................................ 15
2.2.1. Teori Keagenan ............................................................................ 17
2.2.1.1. Pecking Order Hypotheses .............................................. 19
2.2.1.2. Managerial Hypotheses .................................................... 21
2.2.2.Capital Expenditures .................................................................... 21
2.2.3. Internal Cash Flow ...................................................................... 23
2.2.4. Insider Ownership ........................................................................ 25
2.2.5. Investment Opportunity ................................................................ 27

iii
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.


2.3. Pengaruh Antara Variabel Dependen dan Variabel Independen .............. 29
2.3.1. Internal Cash Flow dan Capital Expenditures .............................. 29
2.3.2. Insider Ownership dan Capital Expenditures ................................ 31
2.3.3. Investment Opportunity dan Capital Expenditures ........................ 32
2.4. Kerangka Konseptual ............................................................................. 34
2.5. Perumusan Hipotesis .............................................................................. 35
BAB III METODE PENELITIAN
3.1. Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel....................................... 36
3.1.1. Variabel Dependen (Capital Expenditures) ................................... 36
3.1.2. Variabel Independen (X) .............................................................. 36
3.1.2.1. Internal Cash Flow ........................................................... 37
3.1.2.2. Insider Ownership ........................................................... 38
3.1.2.3. Investment Opportunity .................................................... 38
3.2. Penentuan Populasi dan sampel ............................................................. 38
3.2.1. Populasi ....................................................................................... 38
3.2.2. Sampel ......................................................................................... 39
3.3. Jenis Dan Sumber Data ......................................................................... 40
3.4. Tekhnik Pengumpulan Data ................................................................... 40
3.5. Metode Analisis ..................................................................................... 41

3.5.1. Pengujian Asumsi Klasik ............................................................. 41
3.5.1.1. Uji Normalitas ................................................................. 41
3.5.1.2. Uji Multikolinearitas ........................................................ 42
3.5.1.3. Uji Autokerelasi ............................................................... 43

iv
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3.5.1.4. Uji Heteroskedastisitas ..................................................... 44
3.5.2. Analisis Regresi Berganda ............................................................ 45
3.5.3. Pengujian Hipotesis ..................................................................... 46
3.5.3.1. Uji Koefisien Determinasi (R2) ........................................ 46
3.5.3.2. Uji Statistik F ................................................................... 46
3.5.3.3. Uji Statistik t .................................................................... 47
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1. Deskripsi Obyek Penelitian .................................................................... 49
4.1.1. Sejarah Singkat PT. Bursa Efek Indonesia (BEI) ......................... 49
4.1.2. Visi dan Misi PT. Bursa Efek Indonesia ....................................... 51
4.1.3. Struktur Organisasi Pt. Bursa Efek Indonesia (BEI) ..................... 51

4.2. Deskripsi Hasil Penelitian ...................................................................... 52
4.2.1. Capital Expenditures .................................................................... 52
4.2.2. Internal Cash Flow ...................................................................... 54
4.2.3. Insider Ownership ........................................................................ 56
4.2.4. Investment Opportunity ............................................................... 58
4.3. Analisis dan Pengujian Hipotesis ........................................................... 60
4.3.1. Uji Kualitas Data .......................................................................... 60
4.3.1.1. Uji Outlier ........................................................................ 60
4.3.2. Uji Asumsi Klasik ........................................................................ 62
4.3.2.1. Uji Normalitas ................................................................. 62
4.3.2.2. Uji Multikolinieritas ......................................................... 63
4.3.2.3. Uji Heteroskedastisitas ..................................................... 65

v
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.3.2.4. Uji Autokorelasi ............................................................... 67
4.3.3. Analisis Regresi ........................................................................... 68
4.3.4. Pengujian Hipotesis ...................................................................... 70

4.3.4.1. F test (UJI F) ................................................................... 70
4.3.4.2. t test (UJI t) ..................................................................... 70
4.4 Pembahasan ............................................................................................ 71
4.4.1. Pengaruh Internal Cash Flow terhadap Capital Expenditures ....... 72
4.4.2. Pengaruh Insider Ownership terhadap Capital Expenditures ......... 73
4.4.3. Pengaruh Investment Opportunity terhadap Capital Expenditures . 74
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan ............................................................................................ 73
5.2 Saran ...................................................................................................... 74
Daftar Pustaka
Lampir an

vi
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Laporan Capital Expenditures 2008-2009 ..................................... 3
Tabel 3.1 Prosedur Pemilihan Sampel ........................................................... 40

Tabel 4.1 Capital Expenditures 2008-2009 .................................................... 53
Tabel 4.2 Internal Cash Flow Tahun 2008-2009 ........................................... 55
Tabel 4.3 Insider Ownership Tahun 2008-2009............................................. 57
Tabel 4.4 Investment Opportunity Tahun 2008-2009 ..................................... 59
Tabel 4.5 Hasil Perhitungan Uji Outlier ........................................................ 60
Tabel 4.6 Hasil Perhitungan Uji Normalitas .................................................. 63
Tabel 4.7 Hasil Perhitungan Uji Multikolineritas .......................................... 64
Tabel 4.8 Hasil Perhitungan Uji Heterokedatisitas......................................... 66
Tabel 4.9 Hasil Perhitungan Uji Autokorelasi ............................................... 68
Tabel 4.10 Hasil Perhitungan Regresi ........................................................... 69
Tabel 4.11 ANOVA ...................................................................................... 70
Tabel 4.12 Hasil Regresi Berganda ............................................................... 70

vii
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.4 Kerangka Konseptual ................................................................. 34

Gambar 4.1 Hasil Uji Statistik Durbin Watson ............................................. 67

viii
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

PENGARUH INTERNAL CASH FLOW, INSIDER OWNERSHIP, DAN
INVESTMENT OPPORTUNITY TERHADAP CAPITAL EXPENDITURES
PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA
Oleh:
Febrianti Putr i Mahdalena
0812010193/FE/EM

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh internal cash flow,
insider ownership, dan investment opportunity terhadap capital expenditures
perusahaan. Pecking order hypotheses dan managerial hypotheses yang
digunakan dalam penelitian ini mempunyai pendapat yang berbeda. Pecking order
hypotheses mengungkapkan bahwa manajer memilih tingkat alokasi capital
expenditures yang dapat memaksimalkan kemakmuran pemegang saham dengan
mengabaikan keberadaan insider ownership. Sedangkan managerial hypotheses
mengungkapkan bahwa manajer yang memiliki kepemilikan saham kurang dari
100% akan melakukan capital expenditures melebihi jumlah yang dapat
memakmurkan pemegang saham lainnya.
Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder
berupa data dari perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Sampel yang digunakan sejumlah 49 perusahaan yang dipilih dengan metode
purposive sampling dengan periode penelitian mulai tahun 2008-2009. Metode
analisis yang digunakan adalah regresi OLS (Ordinary Least Square) dengan
menggunakan tingkat signifikansi 5%.
Kesimpulan yang dapat diambil dari hasil penelitian adalah variabel
internal cash flow, insider ownership, dan investment opportunity berpengaruh
secara negatif dan tidak signifikan terhadap capital expenditures. Variabel
internal cash flow, insider ownership, dan investment opportunity tidak terbukti
berpengaruh secara signifikan terhadap variabel capital expenditures. Hasil
penelitian ini tidak mendukung berlakunya pecking order hypotheses maupun
managerial hypotheses pada perusahaan manufaktur di Indonesia.
Kata kunci : Internal cash flow, insider ownership, investment opportunity,
capital expenditures, pecking order hypotheses, managerial hypotheses.

ix
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

SKRIPSI

PENGARUH INTERNAL CASH FLOW, INSIDER OWNERSHIP
DAN INVESTMENT OPOORTUNITY TERHADAP CAPITAL
EXPENDITURE PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR
DI BURSA EFEK INDONESIA
Disusun Oleh :
Febrianti Putr i Mahdalena
0812010193/FE/EM

Telah diper tahankan dihadapan dan diter ima oleh Tim Penguji
Skripsi J ur usan Manajemen Fakultas Ekonomi:
Pembimbing Utama

Tim Penguji
Ketua

Dr. Muhadjir Anwar , MM

Drs. Ec. R.A. Suwaidi, Msi
Sekertaris

Dr. Muhadjir Anwar , MM
Anggota

Dra. Ec. Tr i Kartika P, Msi

Mengetahui
Dekan Fakultas Ekonomi
Univer sitas Pembangunan Nasional “Veteran” J awa Timur

Dra. H. Dhani Ichsannudin Nur . Se. Msi
NIP. 030 202 389

x
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Pengeluaran-pengeluaran modal (capital expenditure) merupakan salah
satu konsep penting dalam teori keuangan suatu perusahaan. Dalam teori
keuangan dinyatakan bahwa beberapa fungsi keuangan utama yang dilakukakan
oleh manajer keuangan adalah pembuatan keputusan yang berkaitan dengan
aktivitas pencarian dana (financing decision) serta pembuatan keputusan yang
berkaitan dengan bagaimana dana yang diperoleh tersebut diinvestasikan
(investment decision).
Pada tingkat makroekonomi, pengeluaran-pengeluaran modal (capital
expenditure) adalah merupakan bagian penting dari aggregate demand dan
produk nasional bruto (GNP), pertumbuhan ekonomi, dan business cycles
(Dornbusch and Fisher, 1987). Tingkat capital expenditures maksimum akan
memberikan

sumbangan

terhadap

peningkatam

kondisi

makroekonomi.

Sedangkan pada tingkat mikroekonomi Nicholson (1992) dalam Hamidi (2003)
menjelaskan bahwa capital expenditures perusahaan mempengaruhi keputusankeputusan produksi, seberapa besar dana akan diinvestasikan dalam aset tetap.
Dalam hal ini perusahaan menjalankan salah satu fungsi manajemen keuangan
yaitu keputusan investasi. Pengeluaran modal yang dilakukan oleh perusahaan
secara langsung akan mempengaruhi efektivitas dan efisiensi produksi
perusahaan. Selain itu, menurut Bromiley (1986) dalam Hamidi (2003), capital
expenditures perusahaan juga akan berpengaruh terhadap rencana strategik.

1

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2

Apabila dihubungkan dengan kinerja perusahaan, seperti diungkapkan oleh
McConnel dan Muscarella (1985) dalam Hamidi (2003), tingkat capital
expenditures yang maksimal akan memaksimalkan kinerja perusahaan dan secara
lebih luas akan berpengaruh positif terhadap pertumbuhan industri negara.
Peningkatan pertumbuhan industri akan meningkatkan level pertumbuhan
ekonomi yang berujung pada meningkatnya level kondisi makroekonomi
Indonesia.

Beberapa motivasi manajer perusahaan untuk melakukan pengeluaran
modal menurut Gitman (2003) dalam Hamidi (2003) diantaranya untuk
menambah aset tetap perusahaan, mengganti aset yang dianggap telah habis umur
ekonomisnya dengan tujuan untuk meningkatkan tujuan perusahaan. Bagi
perusahaan manufaktur, capital expenditures merupakan salah satu faktor penting
dalam pertumbuhan perusahaan. Sebagian besar capital expenditures perusahaan
manufaktur diwujudkan pada peralatan, mesin atau pabrik karena perusahaan ini
bergerak di bidang pembuatan barang yang siap dikonsumsi oleh masyarakat.
Berdasarkan Tabel 1.1 berikut merupakan gambaran capital expenditures
selama 2 tahun, yaitu tahun 2008 – 2009 dan yang memiliki insider ownership.
Dari tabel di bawah ini dapat di peroleh gambaran mengenai capital expenditures
pada

perusahaan

manufaktur

yang

mengalami

penurunan.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

Tabel 1.1
Capital Expenditur es pada perusahaan manufaktur yang ter daftar di BEI
dan mempunyai Insider Owner ship tahun 2008-2009
Nama Perusahaan
PT. AKR Corporindo Tbk
PT. Alumindo Light Metal Industry Tbk
PT. Aneka Kemasindo Utama Tbk
PT. Asiaplast Industries Tbk
PT. Astra Otoparts Tbk
PT. Barito Pacific Tbk
PT. Berlina Tbk
PT. Betonjaya Manunggal Tbk
PT. Citra Tubindo Tbk
PT. Duta Pertiwi Nusantara Tbk
PT. Dynaplast Tbk
PT. Eterindo Wahanatama Tbk
PT. Gudang Garam Tbk
PT. Hexsindo Adiperkasa Tbk
PT. Indo Kordsa Tbk
PT. Indofarma ( Persero ) Tbk
PT. Intanwijaya Internasional Tbk
PT. Intikeramik Alamasri Industri Tbk
PT. Intraco Penta Tbk
PT. Jakarta Kyoei Steel Works Tbk
PT. Jaya Pari Steel Tbk
PT. Kabelindo Murni Tbk
PT. Kedaung Indah Can Tbk
PT. Kertas Basuki Rachmat Indonesia Tbk
PT. Langgeng Makmur Industri Tbk

Capital Expenditures
(Juta Rp)
2008
2009
1.377.260 1.184.219
51.138
66.180
(11.027)
(10.362)
(19.151)
26.498
527.062
663.623
331.602
(868.435)
45.216
75.034
24.040
(725)
487.827
(224.902)
(13.425)
(74)
111.616
55.587
(21.997)
118.248
293.008 3.158.006
588.672
78.552
117.903
(323.135)
(45.294) (236.059)
(4.370)
157.569
11.795
(20.196)
273.400
(97.707)
10.205
(29.438)
130.554
(45.393)
26.430
(104.330)
5.956
(1.941)
(16.010)
(26.024)
28.322
(19.564)

Nama Perusahaan
PT. Lautan Luas Tbk
PT. Lion Metal Works Tbk
PT. Lionmesh Prima Tbk
PT. Mandom Indonesia Tbk
PT. Metrodata Electronics Tbk
PT. Mulia Industrindo Tbk
PT. Mustika Ratu Tbk
PT. Nipress Tbk
PT. Panasia Indosyntec Tbk
PT. Pelat Timah Nusantara Tbk
PT. Perdana Bangun Pusaka Tbk
PT. Prasidha Aneka Niaga Tbk
PT. Prima Alloy Steel Tbk
PT. Pyridam Farma Tbk
PT. Sat Nusapersada Tbk
PT. Siantar Top Tbk
PT. Sorini Agro Asia Corporindo Tbk
PT. Sumi Indo Kabel Tbk
PT. Sunson Textile Manufacturer Tbk
PT. Tri Polyta Indonesia Tbk
PT. Tunas Baru Lampung Tbk
PT. Ultrajaya Milk Industry & Trading Company Tbk
PT. Unitex Tbk
PT. Yanaprima Hastapersada Tbk

Capital Expenditures (Juta
Rp)
2008
2009
1.304.926
(358.880)
37.012
18.224
(824)
10.843
185.593
83.830
126.545
(229.742)
(82.298)
(502.053)
38.638
10.855
34.762
(10.530)
10.617
(163.552)
302.891
(183.890)
(9.366)
39.559
(4.758)
66.664
12.161
(134.407)
3.498
1.282
106.224
(64.900)
109.302
(78.030)
268.595
151.429
47.087
(74.460)
2.157
(23.676)
(235.816)
2.510.449
345.377
(16.157)
356.167
13.705
2.512
(9.482)
55.220
10.586

(Sumber : ICMD 2010 dan diolah oleh peneliti)

3

3
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4

Dari Tabel 1.1 di atas data empiris variabel menunjukkan adanya masalah
dari periode 2008-2009 yaitu capital expenditures mengalami penurunan.
Penurunan capital expenditure disebabkan oleh internal cash flow, insider
ownership dan investment opportunity.
Aliran kas internal (Internal Cash Flow) secara empirik merupakan salah
satu faktor penentu penting dari capital expenditures. Namun demikian pada
penelitian yang lain ditemukan fakta yang berkebalikan yaitu tidak ada pengaruh
internal cash flow yang signifikan terhadap capital expenditures.
Dua hipotesis mengenai keputusan manajemen keuangan yang termasuk
dalam teori keagenan (agency theory) yaitu pecking order hyphotheses dan
managerial hyphotheses. Keduanya mempunyai pandangan berbeda mengenai
keputusan

investasi

dan

sumber

pendanaan

sebuah

perusahaan

serta

menggambarkan perbedaan kepnetingan antara manajer dan pemegang saham
perusahaan. Jensen dan Meckling (1976) dalam Hamidi (2003) menjelaskan
bahwa konflik antara manajer dan pemegang saham saat ini akan menyebabkan
penurunan nilai perusahaan dan menimbulkan kerugian berupa munculnya agency
cost equity bagi perusahaan. Biaya keagenan ini meliputi biaya pengawasan,
bonding cost dan residual loss.
Jensen dan Meckling (1976) berpendapat bahwa terdapat berbagai cara
untuk mengurangi agency cost yang muncul akibat agency conflict. Pertama
meningkatkan kepemilikan saham perusahaan oleh manajemen. Hal ini untuk
mengurangi munculnya moral hazard yang mungkin dilakukan oleh manajemen
karena manajer akan merasakan secara langsung manfaat dari keputusan yang
diambil serta ikut menanggung resiko sebagai konsekuensi apabila terjadi

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

5

kesalahan dalam pengambilan keputusan. Kedua, meningkatkan dividen payout
ratio, dengan tujuan memaksa manajemen mencari sumber pendanaan dari luar
untuk investasi karena perusahaan tidak memiliki persediaan free cash flow yang
cukup. Upaya untuk mengurangi agency cost yang ketiga adalah meningkatkan
pendanaan dengan hutang. Keempat, institutional investor sebagai monotoring
agent yang dapat mewakili suatu sumber kekuasaan untuk mendukung atau
menghambat keberadaan manajemen.
Berbagai penelitian klasik yang berkaitan dengan konsep pengeluaranpengeluaran modal telah banyak dilakukan sampai saat ini. Penelitian tersebut
sebagian besar dilakukan untuk menemukenali faktor-faktor yang mempengaruhi
nilai pengeluaran-pengeluaran modal (Kuh dan Meyer, 1957 ; Dusenberry, 1958 ;
Jorgenson, 1963 ; Kuh, 1963 ; Jorgenson dan Siebert, 1968 ; Grawbowski dan
Mueller, 1972 ; dan Elliot, 1973) dalam Hamidi (2003). Pada periode selanjutnya
masih saja dilakukan penelitian yang menghasilkan temuan baru yang
menghasilkan mengenai

faktor-faktor

yang

menentukan

tingkat

capital

expenditures perusahaan (Nair, 1979 ; Berndt et al. 1980 ; Larcker, 1983 ; Fazzari
dan Athey, 1987 ; Fazzari et al. 1988 ; Madan dan Prucha, 1989 dan Gaver, 1992 ;
Sartono, 2001 ; Pagalung, 2001 ; Hamidi, 2003 ; Yeannie dan Handayani, 2007).
Seperti dikutip dari Griner dan Gordon (1995) dalam Hamidi, telah memberikan
sumbangan-sumbangan penting bagi pemahaman kita tentang faktor-faktor
penentu tingkat capital expenditures perusahaan. Sedangkan faktor-faktor penentu
tingkat capital expenditures perusahaan yang akan dibahas dalam penelitian ini
adalah insider ownership, internal cash flow dan invesment opportunity. Beberapa

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

6

komponen tersebut, secara teoritis ada yang berpengaruh positif, serta ada yang
berpengaruh negatif terhadap tingkat capital expenditures perusahaan yang
bersangkutan.
Hipotesis pecking order dan hipotesis managerial memberikan pendapat
yang bertentangan mengenai hubungan anatara tingkat insider ownership dengan
capital expenditures perusahaan. Tidak adanya conflict of interest dan pecking
order hyphotheses menghasilkan prediksi bahwa insider ownership tidak
berpengaruh terhadap tingkat capital expenditures perusahaan. Dalam hipotesis
manajerial, tingkat insider ownership yang rendah memberikan insentif bagi para
manajer untuk melakukan tingkat capital expenditures perusahaan yang lebih
tinggi dibandingkan dengan yang diinginkan oleh pemegang saham. Keberadaan
insider ownership diharapkan mampu menekan over investment yang mungkin
terjadi pada capital expenditures perusahaan,karena mereka juga akan
menanggung risiko dari setiap pengeluaran atau investasi yang dilakukan.
Penelitian yang dilakukan oleh Sartono (2001) menyimpulkan bahwa
internal cash flow merupakan faktor penentu penting dalam capital expenditures.
Pendanaan untuk capital expenditures akan diambilkan dari dana internalnya
terlebih dahulu. Semakin besar internal cash flow perusahaan maka semakin besar
capital expenditures-nya. Tetapi hasil penelitian tersebut menyebutkan bahwa
internal cash flow tidak dapat secara langsung menunjukkan terjadi pecking order
hyphotheses atau managerial hyphotheses.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

7

Pembahasan tentang pengaruh internal cash flow terhadap capital
expenditures akan melibatkan pembahasan tentang conflict of interest antara para
manajer dan para pemegang saham sebagai pemerjelas apabila dihubungkan
dengan pecking order hyphotheses atau managerial hyphotheses. Seperti yang
dituliskan Griner dan Gordon (1995) pecking order hyphotheses yang
dikemukakan oleh Myers (1984) serta Myers dan Majluf (1984) manajer akan
memilih tingkat pembelanjaan modal yang memaksimalkan kemakmuran
pemegang saham saat ini, tanpa memperhatikan kepemilikan manajer tersebut atas
saham perusahaan. Keputusan manajer menggunakan internal cash flow untuk
melakukan capital expenditures perusahaan karena terdapat information
assymetries antara manajer tersebut dengan calon pemegang saham potensial.
Sedangkan pada hipotesis managerial difokuskan pada conflict of interest (agency
problem) yang terjadi antara para manajer dengan para pemegang saham saat ini
yang muncul dari pemisahaan atas kepemilikan dan kontrol. Manajer yang
memiliki saham pada perusahaan (insider ownership) akan menggunakan internal
cash flow untuk membuat tingkat capital expenditures perusahaan melibihi
tingkat yang memaksimumkan kemakmuran pemegang saham saat lain saat ini.
Opsi investasi suatu perusahaan di masa yang akan datang tidak hanya
semata-mata ditunjukkan dengan adanya proyek-proyek yang didukung oleh
kegiatan riset dan pengembangan, tetapi juga kemampuan perusahaan dalam
memanfaatkan investment opportunity dibanding dengan perusahaan yang setara
dalam suatu kelompok industrinya (Gaver dan Gaver dalam Hamidi, 2003).
Perusahaan-perusahaan dengan investment opportunity yang bagus akan

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

8

cenderung menerbitkan ekuitas. Sedangkan perusahaan dengan invesment
opportunity yang buruk akan menggunakan pendanaan dengan hutang.
Berdasarkan pecking order hyphotheses, jika invesment opportunity
dimasa yang akan datang lebih baik maka manajer berusaha mengambil peluang
tersebut demi memakmuran kepentingan pemegang saham, sehingga capital
expenditures akan meningkat sesuai investment opportunity perusahaan. Di sisi
lain managerial hyphotheses berpendapat bahwa terjadi over invesment atau
under invesment sebagai akibat dari investasi berlebihan yang dilakukan oleh
manajer karena mereka melakukan capital expenditures tanpa memperhitungkan
kesejahteraan pemegang saham dan invesment opportunity yang ada.
Beberapa penelitian yang telah dilakukan menujukkan pertentangan hasil
satu sama lain. Adanya research gap dari penelitian terdahulu menjadi salah satu
alasan dilakukannya penelitian ini.
Penelitian Griner dan Gordon (1995) yang mengungkapan pengaruh
internal cash flow dan insider ownership terhadap capital expenditures
perusahaan, menyatakan hubungan positif signifikan antara capital expenditures
perusahaan dengan insider ownership. Hasil ini mendukung berlakunya
managerial hyphotheses yang menyatakan bahwa pengurangan terhadap tingkat
pemisahan antara kepemilikan dan kontrol dapat mengurangi kecenderungan
manajer untuk menginvestasikan modal perusahaan untuk melakukan capital
expenditures.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

9

Hamidi (2003) melakukan penelitian untuk mengetahui pengaruh internal
cash flow, insider ownership dan invesment opportunity terhadap capital
expenditures pada perusahaan manufaktur yang telah beroperasi dan terdaftar
sebagai perusahaan publik di Jakarta Stock Exchange antara tahun 1993-1996.
Hasil penelitian tersebut menyatakan bahwa hubungan variabel capital
expenditures dengan variabel insider ownership relatif kurang kuat bahkan secara
statistik tidak ada yang signifikan. Hasil ini mengindikasikan berlakunya hipotesis
pecking order serta sejalan dengan hasil penelitian Sartono (2001) serta Yeannie
dan Handayani (2007). Namun, hasil bertentangan dengan penelitian Griner dan
Gordon (1995).
Sartono (2001) telah meneliti aliran kas internal dan kepemilikan manajer
dan pengaruhnya terhadap pembelanjaan modal di luar sektor keuangan yang
tercatat di Bursa Efek Jakarta. Hasil penelitian tersebut mengemukakan bahwa
aliran kas internal berpengaruh positif terhadap pembelanjaan modal perusahaan
yang terdaftar dalam Bursa Efek Jakarta. Yeannie dan Handayani (2007) yang
melakukan penelitian tentang pengaruh kesempatan investasi, internal cash flow,
insider ownership terhadap capital expenditures mengungkapan bahwa internal
cash flow merupakan penentu penting bagi capital expenditures. Yeannie dan
Handayani menyebutkan bahwa penelitiannya konsisten dengan penelitian
Fazzari, et al., (1988) dan Hamidi (2003) tetapi tidak konsisten dengan penelitian
Myers dan Majluf (1984).
Teori yang menjelaskan bahwa invesment opoortunity mempunyai
pengaruh positif terhadap tingkat capital expenditures perusahaan. Konsisten

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

10

dengan teori tersebut, penelitian Hamidi (2003) mengungkapan hal yang sama.
Yeannie dan Handayani (2007) juga menyatakan bahwa kesempatan investasi
mempunyai pengaruh signifikan terhadap capital expenditures. Namun demikian,
hasil penelitian Myers (1984) mengungkapkan hasil yang bertentangan, bahwa
pinjaman perusahaan berhubungan terbalik dengan nilai perusahaan yang
tergantung pada nilai kesempatan investasi masa yang akan datang.
Selain perbedaan hasil penelitian (research gap) yang dihasilkan para ahli,
adanya fenomena bisnis menjelaskan ketidaksesuaian penjelasan teoritis
mengenai pengaruh beberapa variabel yang mempengaruhi capital expenditures
perusahaan.
Adapun alasan dalam penelitian ini untuk memilih perusahaan manufaktur
sebagai obyek penelitian karena industri ini mendominasi perusahaan-perusahaan
yang terdaftar di BEI sehingga relefansi hasil penelitiannya diharapkan dapat
mewakili seluruh industri yang ada di Indonesia.
Berdasarkan adanya fenomena bisnis, research gap, serta pertentangan
antara teori yang ada dengan fakta mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi
capital expenditures, maka dilakukan penelitian tentang “Pengar uh, Inter nal
Cash Flow, Insider Owner ship, Dan Investment Oppor tunity Ter hadap
Capital Expenditur es Pada Per usahaan Manufaktur Di Bur sa Efek
Indonesia”.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

11

1.2 Per umusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan diatas, maka perumusan
masalah yang dapat dikemukakan adalah sebagai berikut :
1. Apakah internal cash flow berpengaruh terhadap capital expenditures pada
perusahaan manufaktur di BEI?
2. Apakah insider ownership berpengaruh terhadap capital expenditures pada
perusahaan manufaktur di BEI?
3. Apakah investment opportunity berpengaruh terhadap capital expenditures
pada perusahaan manufaktur di BEI?
1.3 Tujuan Penelitian
Atas dasar perumusan masalah, maka tujuan penelitian ini adalah :
1. Untuk menganalisa pengaruh Internal Cash Flow terhadap capital
expenditures pada perusahaan manufaktur di BEI .
2. Untuk menganalisa pengaruh Insider Ownership terhadap capital
expenditures pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI.
3. Untuk menganalisa pengaruh Investment Opportunity terhadap capital
expenditures pada perusahaan manufaktur di BEI.
1.4 Manfaat Penelitian
Penelitian ini diharapkan memberi mafaat bagi :
a. Pengembangan ilmu

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

12

Memberikan inspirasi dan sumbangan pemikiran dan dapat menjadi
rujukan pengembangan ilmu keuangan mengenai kajian pembelanjaan
modal (capital expenditures).
b. Perusahaan
Bagi para investor dan calon investor, analis dan pemerhati investasi, hasil
penelitian ini diharapkan dapat memberikan acuan pengambilan keputusan
investasi setelah mengetahui perilaku manajemen perusahaan dalam
melakukan pembelanjaan modal serta memberikan inspirasi dan
sumbangan pemikiran pada analisis, investor, dan para pemegang saham
serta manajer investasi dalam menentukan keputusan serta strategi
keuangan.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

BAB II
TINJ AU PUSTAKA
2.1

LANDASAN TEORI

2.1.1 Penelitian Ter dahulu
Beberapa penelitian pernah dilakukan untuk menganalisis faktor-faktor
yang diduga berpengaruh terhadap capital expenditures, diantaranya adalah:
Griner dan Gordon (1995) meneliti tentang faktor-faktor yang berpengaruh
pada capital expenditures. Variabel independen yang digunakan dalam
penelitianGriner dan Gordon (1995) adalah internal cash flow dan insider
ownership. 160 perusahaan di Amerika Serikat yang termasuk dalam kelompok
Fortune 500 menjadi sampel penelitian. Metode pengujian yang digunakan adalah
bivariate analysis dan multivariate analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan
internal cash flow menjadi penentu bagi perusahaan untuk melakukan capital
expenditures, sedangkan insider ownership tidak berhubungan dengan capital
expenditures.
Sartono (2001) menguji pengaruh antara aliran kas internal, dan
kepemilikan manajerial dalam perusahaan terhadap pembelanjaan modal untuk
menguji kebenaran managerial hypotheses dan pecking order hypotheses. Data
penelitian yang digunakan adalah perusahaan-perusahaan yang tercatat di Bursa
Efek jakarta, khususnya perusahaan yang beroperasi di luar sektor keuangan.
Hasil penelitian Sartono (2001) menunjukkan bahwa internal cash flow
berpengaruh terhadap pengeluaran modal, sedangkan insider ownership bukan

13
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

14

merupakan faktor terpenting yang mempengaruhi capital expenditures. Penelitian
ini tidak secara tegas menunjukkan adanya pecking order theory dan tidak
membuktikan adanya managerial hypotheses.
Hamidi (2003) meneliti tentang pengaruh internal cash flow, insider
ownership dan investment opprotunity terhadap capital expenditures serta
menguji berlakunya hipotesis pecking order dan managerial. Penelitian ini
menggunakan sampel 64 perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek
Jakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel internal cash flow,
investment opportunity, serta sales sebagai variabel kontrol mempunyai pengaruh
yang positif dan signifikan terhadap capital expenditures, sedangkan hubungan
variabel insider ownership dengan capital expenditures relatif kurang kuat bahkan
secara statisktik tidak ada yang signifikan. Hasil penelitian ini mendukung secara
parsial adanya pecking order theory dan tidak mendukung hipotesis managerial.
Penelitian Yeannie dan Handayani (2007), dengan judul “Analisis
Pengaruh Kesempatan Investasi, Internal cash Flow, Insider Ownership terhadap
Capital expenditures: Perspectice Pecking Order Theory”. Hasil dari penelitian
tersebut menunjukkan bahwa variabel kesempatan investasi dan internal cash
flow mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap capital
expenditures. Variabel insider ownership tidak mempunyai pengaruh yang
signifikan terhadap capital expenditures.
Penelitian ini berbeda dengan beberapa penelitian-penelitian terdahulu
yang telah dilakukan. Perbedaan-perbedaan tersebut terletak pada periode
penelitian, sampel yang digunakan, jenis, maupun jumlah faktor independen

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

15

(variabel terikat) yang digunakan. Sampel penelitianya menggunakan sampel
perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Sedangkan persamaan penelitian ini dengan penelitian-penelitian terdahulu
adalah penggunaan capital expenditures sebagai variabel dependen, dan
penggunaan rasio-rasio keuangan untuk mengukur nilai variabel. Penelitian ini
lebih mencakup komponen variabel yang lengkap dan terintegrasi.
2.2

Manajemen Keuangan
Salah satu tujuan perusahaan adalah memaksimalkan kesejahteraan para

pemegang saham melalui pemaksimalan nilai saham perusahaan untuk dapat
menciptakan kesejahteraan. Perusahaan dituntut mampu memanfaatkan sumber
daya yang jumlahnya terbatas, serta mampu beroperasi pada tingkat produktivitas
yang optimal.
Manajemen keuangan diperlukan perusahaan untuk mengatur keuangan
perusahaan, guna untuk mencari sumber dana untuk memenuhi kebutuhan
kegiatan operasionalnya. Menurut Horne dan Wacowicz (2009), manajemen
keuangan (financial management) berkaitan dengan perolehan, pendanaan, dan
manajemen aktiva dengan beberapa tujuan umum sebagai latar belakangnya.
Keown et, al (2001) menyatakan bahwa manajemen keuangan berkepentingan
dengan bagaimana cara menciptakan dan menjaga nilai ekonomis atau
kesejahteraan dengan konsekuensi bahwa semua pengambilan keputusan harus
difokuskan kepada penciptaan kesejahteraan.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

16

Horne dan Wacowicz (2009) membagi fungsi keputusan manajemen
keuangan menjadi 3 bagian, yaitu keputusan investasi, keputusan pendanaan, dan
keputusan manajemen aktiva. Penjelasan mengenai ketiga fungsi keputusan
tersebut adalah, sebagai berikut:
1. Keputusan investasi
Ketika perusahaan ingin mencapai nilai, keputusan investasi menjadi
hal yang paling penting. Hal tersebut dimulai dengan penetapan jumlah
total aktiva yang perlu dimiliki oleh perusahaan yang akan
diinvestasikan.
2. Keputusan pendanaan
Keputusan penting kedua dalam perusahaan adalah keputusan
pendanaan. Dalam keputusan ini manajer berhubungan dengan
perbaikan sisi pasiva pada neraca. Masing-masing perusahaan
menggunakan bauran pendanaan serta menetapkan cara terbaik untuk
secara fisik mendapatkan dana yang berbeda, tergantung analisis dan
keputusan yang dibuat oleh manajer keuangan.
3. Keputusan manajemen aktiva
Keputusan manajemen aktiva merupakan keputusan penting ketiga bagi
perusahaan. Ketika aktiva telah diperoleh dan pendanaan yang tepat
telah tersedia, aktiva ini masih harus dikelola secara efisien. Beban
tanggung jawab operasional atas berbagai aktiva perusahaan membuat

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

17

manajer keuangan lebih memperhatikan manajemen aktiva lancar
daripada aktiva tetap.
2.2.1 Teor i Keagenan (Agency Theory)
Berkembangnya agency theory berawal dari penelitian Jensen dan
Meckling (1976). Teori ini pada dasarnya mengungkapkan hubungan antara agent
dan principals. Agents adalah manajer perusahaan yang bertindak sebagai
pembuat keputusan dalam menjalankan perusahaan, serta principals berperan
sebagai pemilik perusahaan. Keown et, al (2001) mengemukakan timbulnya
masalah keagenan (agency problem) merupakan akibat dari pemisahan tugas
antara pemegang manajemen perusahaan dengan pemegang saham. Karena ada
pemisahan antara pembuat keputusan dan pemilik perusahaan, para manajer
dimungkinkan untuk membuat keputusan yang menyimpang dari tujuan
memaksimalkan kesejahteraan pemegang saham.
Manajer (agents) mempunyai kecenderungan untuk memperoleh laba
sebesar-besarnya dengan meminimalkan biaya yang dikeluarkan. Hal tersebut
dilakukan dengan tujuan mensejahterakan principals, karena manajemen tidak
menyukai adanya resiko (risk averse). Jensen dan Meckling (1976) menyatakan
bahwa agency problem akan terjadi bila proporsi kepemilikan manajer atas saham
suatu perusahaan kurang dari seratus persen, sehingga manajer mendapatkan
insentif dan kesempatan untuk melakukan tindakan yang tidak menguntungakan
bagi pemilik lain, serta cenderung bertindak untuk mengejar kepentingan dirinya.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

18

Konflik antara dua pihak ini akan menimbulkan masalah (agency cost),
sehingga kedua pihak akan berusaha untuk mengurangi besarnya agency cost
yang mungkin muncul. Jensen dan Meckling (1976) mendefinisikan agency cost
sebagai tindakan-tindakan yang menjadi cost bagi principals untuk melakukan
monitoring dan pengawasan positif termasuk biaya perilaku pada agent,
pengeluaran adanya perikatan dengan agent, dan sisa residual dari adanya
perikatan tersebut.
Ada beberapa cara untuk mengurangi agency cost yang muncul akibat
adanya agency conflict (Jensen dan Meckling, 1976):
1. Meningkatkan kepemilikan saham perusahaan oleh pihak manajemen
(insider ownership). Hal ini diharapkan mampu mengurangi munculnya
moral hazard yang mungkin dilakukan oleh manajemen karena manajer
akan merasakan secara langsung manfaat dari keputusan yang diambil
serta ikut menanggung risiko sebagai bagian dari konsekuensi apabila
terjadi kesalahan dalam pengambilan keputusan.
2. Meningkatkan dividend payout ratio. Tujuanya adalah memaksa
manajemen untuk mencari sumber pendanaan dari luar untuk investasi
karena perusahaan tidak memiliki persediaan free cash flow yang cukup
untuk mendanai investasi yang dilakukan.
3. Meningkatkan pendanaan dengan hutang.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

19

4. Institutional investor sebagai monitoring agent yang dapat mewakili
suatu

sumber kekuasaan untuk mendukung atau

menghambat

keberadaan manajemen.
Dua teori terkenal yang mendasarkan argumennya pada teori keagenan
adalah pecking order hypotheses dan managerial hypotheses. Walaupun masingmasing mempunyai pendapat yang berbeda, namun keduanya membahas tentang
asimetri informasi dan agency cost yang muncul akibat agency problem.
2.2.1.1 Pecking Order Hypotheses
Pecking order hypotheses dikemukakan pertama kali oleh Donaldson pada
tahun 1961. Teori ini mencoba menjelaskan tentang perilaku keuangan pada
perusahaan. Selanjutnya teori ini dikembangkan dan disempurnakan kembali
menjadi versi pecking order hypotheses termodifikasi yang dikemukakan oleh
penelitian Myers (1984) serta penelitian Myers dan Majluf (1984). Pecking order
hypotheses yang telah termodifikasi menambahkan bahwa asimetri informasi dan
biaya kebangkrutan juga berpengaruh terhadap pilihan struktur modal (capital
structure) perusahaan. Pilihan struktur modal tersebut juga menyangkut perilaku
manajemen terhadap capital expenditures perusahaan yang bersangkutan.
Pada intinya, teori ini mengungkapkan tingkat urutan preferensi manajer
dalam memilih sumber dana yang digunakan untuk mendanai kegiatan perusahaan
(Myers, 1984 ; Myers dan Majluf, 1984). Perilaku keuangan perusahaan yang
dijelaskan oleh pecking order hypotheses adalah sebagai berikut:

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

20

1. Perusahaan lebih menyukai pendanaan dari sumber internal karena
biayanya lebih murah.
2. Perusahaan menyesuaikan target pembayaran dividen dengan peluang
investasi (investment opportunity), meskipun dividen perusahaan
bersifat sticky dan target rasio pembayaran dividen perusahaan secara
bertahap disesuaikan dengan pergeseran kesempatan investasi.
3. Kebijakan dividen bersifat sticky, fluktuasi profitabilitas dan peluang
investasi berdampak pada aliran kas internal (internal cash flow) yang
jumlahnya bisa lebih kecil atau bisa lebih besar dari pengeluaran
investasi.
4. Bila dana eksternal dibutuhkan, perusahaan akan memilih hutang
karena dipandang lebih aman daripada menerbitkan ekuitas baru
sebagai pilihan untuk memenuhi

kebutuhan investasi. Pilihan

selanjutnya adalah penerbitan obligasi konversi dan selanjutnya
melakukan penerbitan ekuitas baru sebagai pilihan terakhir.
Penelitian empiris tentang berlakunya pecking order hypotheses telah
dilakukan di Indonesia. Salah satunya adalah penelitian yang dilakukan oleh
Pangeran (2000) dalam Hamidi (2003), yang menyatakan bahwa perusahaan yang
memiliki kemampuan memperoleh laba akan semakin bergantung pada dana yang
diperoleh secara internal. Hasil tersebut menunjukkan bahwa pecking order
hypotheses ini berlaku di Indonesia.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

21

2.2.1.2 Managerial Hypotheses
Managerial hypotheses dalam agency theory menitikberatkan pada
pemisahan fungsi kepemilikan dan fungsi kontrol antara pemegang saham
(pricipals) dan manajer perusahaan (agents). Menurut managerial hypotheses,
seorang manajer yang tidak memiliki saham pada perusahaan akan menggunakan
internal cash flow untuk membuat tingkat capital expenditures berada pada posisi
yang melebihi tingkat yang memaksimalkan kemakmuran pemegang saham lain
(Griner dan Gordon,1995).
Pernyataan Griner dan Gordon di atas menunjukkan bahwa pemisahaan
fungsi pada managerial hypotheses akan menyebabkan konflik kepentingan yang
sulit dihindari akibat antara manajer dan pemegang saham bertindak sesuai
dengan kepentingan demi keuntungan masing-masing pihak. Konsep yang
disampaikan oleh managerial hypotheses sejalan dengan agency theory, bahwa
perusahaan harus menanggung agency cost yang muncul akibat konflik
kepentingan. Cara yang dapat dilakukan oleh perusahaan untuk mengurangi biaya
keagenan yang muncul adalah dengan mensejajarkan kepentingan pihak
manajemen sebagai agents dengan pihak pemegang saham sebagai principals
dengan jalan menjadikan manajer sebagai pemegang saham.
2.2.2 Capital Expenditures
Salah satu komponen pengeluaran yang dianggap penting bagi sebuah
perusahaan adalah pengeluaran modal atau capital expenditures. Beberapa ahli
menyampaikan

definisi

tentang

capital

expenditures

perusahaan

serta

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

22

menyebutnya dengan beberapa istilah yang berbeda. Griner dan Gordon (1995)
mengunakan istilah capital expenditures dan mendefinisikannya sebagai sejumlah
pengeluaran dana yang dilakukan oleh manajemen terhadap property, plant,
equipment.
Secara sederhana, capital expenditures perusahaan adalah alokasi yang
direncanakan (dalam budget) untuk melakukan pembelian, perbaikan, atau
penggantian segala sesuatu yang dikategorikan sebagai aset perusahaan secara
akuntansi. Capital expenditures perusahaan merupakan salah satu komponen
pengeluaran yang memiliki arti penting bagi perusahaan untuk membuat
keputusan pembiayaan (financing decision) serta keputusan investasi (investment
decision). Capital expenditures merupakan pengeluaran yang dapat memberi
keuntungan di masa depan dan karenanya diperlakukan sebagai pengeluaran
modal dan bukan sebagai biaya dari periode saat terjadi (Horne, 2005).
Beberapa motivasi manajer perusahaan untuk melakukan pengeluaran
modal menurut Gitman (2003) diantaranya:
1. Menambah aset tetap perusaha

Dokumen yang terkait

Intervensi Profitabilitas dalam Pengaruh Investment Opportunity Set (IOS) dan Struktur Modal terhadap Nilai Perusahaan Publik Sektor Industri Manufaktur di Indonesia Tahun 2011-2013

2 58 135

Pengaruh Profitabilitas, Free Cash Flow dan Investment Opportunity Set terhadap Cash Dividend dengan Likuiditas sebagai Variabel Moderating pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008 - 2011

1 64 141

Pengaruh Kemampulabaan Dan Invesment Opportunity Set Serta Pertumbuhan Perusahaan Terhadap Kebijakan Dividen Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia

1 37 96

Analisis Pengaruh Free Cash Flow, Struktur Aset Dan Profitabilitas Terhadap Kebijakan Hutang Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2012

1 62 99

Analisis Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Investment Opportunity Set, Free Cash Flow, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kebijakan Hutang pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI)

1 46 91

Analisis Pengaruh Free Cash Flow dan Kepemilikan Manajerial Terhadap Kebijakan Hutang pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 42 93

Pengaruh Profitability dan Investment Opportunity Set (IOS) Terhadap Dividen Kas Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia

5 70 119

Pengaruh Insider Ownership, Dispersion Of Ownership, Free Cash Flow, Collaterizable Assets Dan Tingkat Pertumbuhan Terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) Pada Perusahaan–Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2004-2008

2 45 115

ANALISIS PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, INSIDER OWNERSHIP DAN OUTSIDER OWNERSHIP TERHADAP AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 2 101

PENGARUH INTERNAL CASH FLOW, INSIDER OWNERSHIP, DAN INVESMENT OPPORTUNITY TERHADAP CAPITAL EXPENDITURES PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

0 0 24