Desain Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

34

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif, karena peneliti beranggapan bahwa gejala yang diamati dapat diukur dan dinyatakan dalam bentuk angka. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Menurut Sugiyono 2009 : 107 metode penelitian eksperimen merupakan metode penelitian yang digunakan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain dalam kondisi yang terkendalikan. Terdapat dua variabel dalam penelitian ini, media flash sebagai variabel bebas variabel independen dan prestasi belajar sebagai variabel terikat variabel dependen. Menurut Nana Sudjana Ibrahim 1989: 21 aspek-aspek utama dari eksperimen meliputi a pertanyaan yang jawabannya dicari peneliti adalah pertanyaan mengenai hubungan antara dua variabel; b adanya hipotesis mengenai sifat hubungan antara kedua variabel tersebut; c pengontrolan kondisi eksperimen dan pengukurannya; d diperlukan analisis data agar peneliti dapat menentukan apakah terdapat hubungan antara variabel-variabel tersebut atau menguji hipotesis. Penelitian ini termasuk jenis eksperimen semu Quasi Eksperimental. Nana Sudjana Ibrahim 1989: 44 mengemukakan bahwa eksperimen semu Quasi Eksperimental merupakan desain eksperimen dengan pengontrolan yang sesuai dengan kondisi yang ada situasional. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu pretest-posttest, non-equivalent control group design, dimana sekelompok subjek diambil dari populasi tertentu dan dilakukan pretest kemudian dikenai treatment secara berturut-turut. Setelah treatment, subjek tersebut diberikan posttest untuk mengukur hasil belajar pada kelompok tersebut. Evaluasi yang diberikan mengandung bobot yang sama. Perbedaan antara hasil pretest dengan posttest tersebut menunjukan hasil dari perlakuan yang telah diberikan. Menurut Sugiyono 2009: 116 skema Non- Equivalent Control Group Design dapat digambarkan seperti terlihat pada Tabel 1. Tabel 1. Skema desain penelitian Pretest Treatment Posttest Kelas Eksperimen 1 X 2 Kelas Kontrol 3 - 4

B. Tempat dan Waktu Penelitian