Jenis Komoditi PT. Perkebunan Nusantara II Letak Geografis Lokasi Pabrik Gula Sei Semayang PGSS terletak antara kota Medan dengan Tata Guna Tanah

Dalam rangka peningkatan kinerja perusahaan serta mengantisipasi era globalisasi dan ketidak-pastian perekonomian pada tahun-tahun mendatang, perusahaan telah menetapkan berbagai strategi yakni sebagai berikut : a. Optimalisasi pemanfaatan lahan dengan mengembangkan 5 budidaya unggulan yakni kelapa sawit, karet, kakao, tebu dan tembakau dengan peningkatan produksi dan produktivitas. b. Peningkatan kualitas produksi yang mempunyai potensi pasar, serta pengawasan harga pokok produksi yang dapat memberikan profit margin yang lebih baik. c. Meningkatkan keperdulian terhadap kesejahteraan karyawan dalam rangka untuk meningkatkan kegairahan kerja serta produktivitas kerja. Berupaya ke arah industri hilir yang dalam pelaksanaannya bekerjasama dengan pihak ketiga kemitraan atau berdiri sendiri. d. Peningkatan pengetahuan dan keterampilan terhadap sumber daya manusia dalam lingkup teknis melalui pelatihan dan pendidikan.

4.1.2. Jenis Komoditi PT. Perkebunan Nusantara II

PT. Perkebunan Nusantara II merupakan perkebunan milik Negara yang membudidayakan beberapa jenis tanaman semusim dan tahunan. Berikut ini merupakan tanaman perkebunan yang diusahakan oleh PT. Perkebunan Nusantara II dapat dilihat pada tabel : Universitas Sumatera Utara Tabel 3. Jenis Komoditi PT. Perkebunan Nusantara II No. Tanaman Perkebunan Luas Areal Ha 1 Kelapa Sawit 61.577 2 Tebu 13.046 3 Karet 11.265 4 Kakao 7.370 5 Tembakau 2.443 Total 95.701 Sumber: PTPN II Sei Semayang Tahun 2012 Selain penanaman komoditi pada areal sendiri + inti, PT.Perkebunan Nusantara II juga mengelola areal Plasma milik petani seluas 25.250 ha untuk tanaman kelapa sawit.

4.1.3. Letak Geografis Lokasi Pabrik Gula Sei Semayang PGSS terletak antara kota Medan dengan

Binjai tepatnya di Km. 12,5 dan dari persimpangan Km. 12,5 masuk menuju Desa Mulyo Rejo Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang sejauh 2500 m. Pabrik Gula Sei Semayang termasuk berada ditengah-tengah perkebunan tebu dan perbatasan di : Sebelah selatan : Berbatasan dengan bengkel teknik Sebelah timur : Menuju ke jalan Bulun Cina Sebelah utara : Daerah penanaman DP Diversun Penanaman IVV Sebelah barat : Terdapat Komplek Perumahan Karyawan Secara Geografis areal pabrik Sei Semayang terletak diantara 98° Bujur Timur dan diantara garis 3° Lintang Utara. Ketinggian tempat antara 9-125 diatas permukaan laut. Universitas Sumatera Utara Desa Bulu Cina memiliki luas wilayah 3686 ha. Kebanyakan Petani Tebu Rakyat Intensifikasi TRI bertempat tinggal di daerah Bulu Cina. Adapun batas-batas Bulu Cina adalah : Sebelah Utara : Berbatasan dengan Desa Kota Rantang Kota Datar Sebelah Selatan : Berbatasan dengan Paya Bakung, Tandem Hulu I Sebelah Barat : Berbatasan dengan Tandem Hilir I, Tandem Hulu II Sebelah Timur : Klambir, Sialang Muda

4.1.4. Tata Guna Tanah

Desa Bulu Cina memiliki luas wilayah 3686 ha ini dimana penggunaan lahannya adalah pemukiman 55 ha, perkantoran 1 ha, sekolah 1 ha, tempat ibadah 3 ha, jalan 12,5 ha, sawah tadah hujan 510 ha, ladingtegalan 190,5 ha, HGU PTPN 2905 ha, rekreasi dan olahraga 3 ha.

4.1.5. Keadaan Penduduk