Sekilas tentang Visi dan Misi Perusahaan

67 b. Direksi Pada tanggal 31 Desember 2009, Direksi Telkom terdiri dari delapan Direktur, yaitu : 1 Rinaldi Firmansyah, Direktur Utama “CEO” 2 Sudiro Asno, Direktur Keuangan “CFO” 3 Faisal Syam, Direktur Human Capital General Affairs 4 I Nyoman G Wiryanata, Direktur Konsumer 5 Ermady Dahlan, Direktur Network Solution Pejabat pelaksana “COO” 6 Arief Yahya, Direktur Enterprise Wholesale 7 Indra Utoyo, Direktur IT Supply “CIO” dan 8 Prasetio, Direktur Compliance Risk Management.

I. PT. Unilever Indonesia Tbk

9

1. Sekilas tentang PT. Unilever Indonesia Tbk

PT. Unilever Indonesia Tbk merupakan perusahaan yang memproduksi berbagai kebutuhan Home and Personal Care serta Foods Ice Cream di Indonesia. Rangkaian Produk Unilever Indonesia mencakup brand-brand ternama seperti Pepsodent, Lux, Lifebuoy, Dove, Sunsilk, Clear, Rexona, Vaseline, Rinso, Molto, Sunlight, Walls, Blue Band, Royco, Bango, dan lain- lain. 9 Informasi Profil Perusahaan diakses pada tanggal 14 Maret 2011 dari www.unilever.co.id 68 Saham perseroan pertama kali ditawarkan kepada masyarakat pada tahun 1981 dan tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak 11 Januari 1982. Pada akhir tahun 2009, saham perseroan menempati peringkat ketujuh kapitalisasi pasar terbesar di Bursa Efek Indonesia. Perseroan memiliki dua anak perusahaan : PT Anugrah Lever dalam likuidasi, kepemilikan Perseroan sebesar 100 sebelumnya adalah perusahaan patungan untuk pemasaran kecap yang telah konsolidasi dan PT Technopia Lever, kepemilikan Perseroan sebesar 51, bergerak di bidang distribusi ekspor, dan impor produk dengan merek Domestos Nomos. Perseroan memiliki enam pabrik di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Bekasi, dan dua pabrik di Kawasan Industri Rungkut, Surabaya, Jawa Timur, dengan kantor pusat di Jakarta. Produk-produk Perseroan berjumlah sekuitar 32 brand utama dan 700 SKU, dipasarkan melalui jaringan yang melibatkan sekitar 370 distributor independen yang menjangkau ratusan ribu toko yang tersebar di seluruh Indoneisa. Produk-produk tersebut didistribusikan melalui pusat distribusi milik sendiri, gudang tambahan, depot dan fasilitas distribusi lainnya.

2. Visi PT. Unilever Indonesia Tbk

Empat pilar utama dari visi PT. Unilever Indonesia Tbk adalah : a. Bekerja untuk membangun masa depan yang lebih baik setiap hari b. Membantu orang-orang merasa nyaman, berpenampilan baik dan lebih menikmati kehidupan dengan brand dan pelayanan yang baik bagi mereka