Batasan Penelitian Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

lagi peneliti ingin menilai bagaimana kinerja keuangan perusahaan pada tahun 2008 dimana pada tahun tersebut terjadinya krisis ekonomi secara global. Berdasarkan uraian di atas, peneliti tertarik untuk membahasnya dalam sebuah karya tulis ilmiah yang berbentuk skripsi dengan judul : “ Analisis Rasio Keuangan untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan Studi Kasus pada PT. ARTCRAFT – Indonesia”.

B. Batasan Penelitian

Atas pertimbangan-pertimbangan efisiensi, minat, keterbatasan waktu dan tenaga, serta pengetahuan penulis, maka penulis melakukan beberapa batasan konsep terhadap penelitian yang akan diteliti, yaitu diantaranya: 1. Objek penelitian adalah PT. ARTCRAFT Indonesia. 2. Periode penelitian yang dianalisis adalah tahun 2006 sampai dengan tahun 2009. 3. Penulis membatasi variabel independen yaitu rasio keuangan yang digunakan dalam menilai kinerja keuangan PT. ARFCRAFT Indonesia adalah Return on Investment ROI, Return on Equity ROE, Quick Ratio, Current Ratio, Inventory Turn Over, Total Asset Turnover TATO, Debt ratio dan Debt to equity ratio DER. Kedelapan rasio ini dianggap merupakan rasio keuangan yang paling dominan yang dapat mewakili rasio-rasio keuangan lainnya. Universitas Sumatera Utara

C. Perumusan Masalah

Berdasarkan atas latar belakang masalah yang dikemukakan sebelumnya, maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah : “Bagaimana perkembangan kinerja keuangan PT. ARTCRAFT Indonesia selama tiga tahun terakhir mulai tahun 2006 sampai dengan tahun 2009 dengan menggunakan analisis rasio keuangan?”

D. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perkembangan kinerja keuangan PT. ARTCRAFT Indonesia selama tiga tahun terakhir mulai tahun 2006 sampai dengan tahun 2009 dengan menggunakan analisis rasio keuangan.

E. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat antara lain sebagai berikut : 1. Bagi penulis, diharapkan dapat memberikan tambahan pengetahuan dalam mengimplementasikan alat ukur rasio keuangan dalam menguji hubungan antara komponen-komponen dalam laporan keuangan untuk menilai kinerja keuangan perusahaan. 2. Bagi perusahaan dan investor, diharapkan dapat memberikan informasi tentang kinerja keuangan perusahaan dan dapat menjadi bahan pertimbangan Universitas Sumatera Utara manajemennya dalam mengambil keputusan yang berkaitan dengan kinerja keuangan perusahaan. 3. Bagi pembaca dan peneliti selanjutnya, sebagai bahan referensi dan sumber informasi dalam melakukan penelitian-penelitian sejenis berikutnya. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA