Sarana Transportasi Sarana Kesehatan

Pada umumnya pemukim membuat fasilitas MCK Mandi Cuci Kakus di bagian belakang rumah dengan fasilitas pembuangan limbah yang sangat sederhana sekali yakni dengan menyalurkan langsung ke saluran drainase yang ada di belakang atau di depan rumah. Oleh karena itu, bila melintas di sana tercium aroma yang kurang sedap. Gambar 4.5 Kondisi drainase bagian belakang rumah Sumber: Data Penelitian Lapangan, 2009

4.4.4 Sarana Transportasi

Jalan yang ada di depan rumah pemukim yakni Jalan Elang I dan Elang II merupakan jalan lingkungan bagian belakang Perumnas Mandala yang terhubung langsung dengan jalan-jalan rayanya, untuk selanjutnya tidak sampai 1 satu km terhubung dengan jalan utama yang dilintasi oleh kenderaan umum angkot dan beca. Salah satu jalan raya malah merupakan pangkalan angkot. Jalan Rajawali bahkan dapat tembus ke Jalan Padang di Kelurahan Bantan Kecamatan Tembung dengan melintasi rel kereta api walaupun tidak untuk kenderaan roda empat, sehingga tidak perlu memutar jauh untuk sampai ke wilayah itu. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.6 Jalan Rajawali tembus ke Jalan Padang Sumber: Data Penelitian Lapangan, 2009 4.4.5 Sarana Pendidikan Tidak ada sarana pendidikan khusus untuk pemukim. Sarana pendidikan terdekat merupakan sarana pendidikan yang selama ini dimanfaatkan warga Perumnas Mandala dan sekitarnya atau warga Kecamatan Tembung. Tabel 4.2 Sarana Pendidikan di sekitar kawasan penelitian No. Sarana Pendidikan Lokasi 1 TK Fajar Pengharapan Jl. Elang 2 SD Negeri Jl. Belibis 3 SD Jl. Parkit 4 SD NEGERI Jl. Cucak Rawa 5 SD Budi Luhur 6 SD-SMA IRA Jl. Pertiwi 7 SMP Trisakti Jl. Kenari 8 SMPN 5 Jl. Cucak Rawa Ujung Deli Serdang 9 SMP-SMU Jambi Jl. Jambi 10 SMU Teladan Jl. Pertiwi 11 SMUN 11 Jl. Pertiwi 12 SMU Kirana Jl. Pertiwi 13 STMN I Deli Serdang Sumber: Data Penelitian Lapangan, 2009 Universitas Sumatera Utara

4.4.6 Sarana Kesehatan

Di kawasan penelitian terdapat 1 satu Posyandu yang bernama Posyandu Dahlia Elang diperuntukkan bagi warga Lingkungan XIV yakni pemukim di lokasi penelitian. Setiap bulan Posyandu melaksanakan kegiatan rutin pemeriksaan bayi dan pemeriksaan ibu hamil. Kegiatan dilaksanakan pada setiap tanggal 20 atau 21 pukul 10.00-13.00 WIB oleh bidan beserta beberapa orang kader Posyandu. Apabila tanggal 20 atau 21 jatuh pada hari Minggu, maka kegiatan dilaksanakan pada hari Senin keesokan harinya. Di Lingkungan XIV terdapat 5 orang kader Posyandu. Kader Posyandu adalah warga yang dipilih untuk mengikuti pelatihan kader 2 orang utusan yang dilaksanakan selama 3 hari sebanyak 4 kali dalam setahun. Menurut Ibu Rospita Sihombing Juru Imunisasi dari Puskesmas, Posyandu Dahlia Elang ini termasuk wilayah kerja Puskesmas Plus Kelurahan Tegal Sari Mandala II. Kegiatan pemeriksaan kesehatan bayi dilaksanakan secara gratis meliputi menimbang berat badan, mengukur tinggipanjang badan serta imunisasi BCG dan Polio. Sedangkan imunisasi Campak dan DPT dikenakan biaya masing-masing Rp.3000,-, sudah termasuk obat bubuk anti demam. Semuanya kemudian dicatat di dalam Kartu Menuju Sehat KMS setiap bayi yang harus dibawa setiap kali datang. Imunisasi yang diberikan adalah imunisasi dasar yang diperuntukkan bagi balita, sedangkan imunisasi lanjutanulangan diharapkan dilaksanakan oleh Unit Kesehatan Sekolah UKS. Tercatat peserta balita sebanyak 306 orang anak, dimana balita gizi buruk sebanyak 12 orang anak. Kegiatan pemeriksaan ibu hamil juga dilaksanakan secara gratis meliputi menimbang berat badan serta Universitas Sumatera Utara suntik TT tetanus yang diberikan sebanyak 2 kali sekitar bulan ke 7 sampai ke 9 kehamilan, agar ibu hamil tidak tetanus ketika melahirkan. Pemukim di lokasi penelitian juga dapat memanfaatkan sarana kesehatan lain yakni Puskesmas milik Perumnas Mandala yang berada di Jl. Cucak Rawa, atau Puskesmas Wilayah Kecamatan yang berada di Jl. Bromo, disini dapat berobat gratis apabila membawa KTP atau KK. Selain itu pemukim dapat juga berobat ke RS Sudarlis 24 jam yang berada di Jl. Padang, Kecamatan Tembung.

4.4.7 Sarana Peribadatan