Proses Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD

Dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD tergambar semua hak dan kewajiban daerah dan rangka penyelenggaraan Pemerintah Daerah yang dapat dinilai dengan uang termasuk di dalamnya segala bentuk kekayaan yang berhubungan dengan hak dan kewajiban daerah tersebut dalam kurun waktu satu tahun. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD juga merupakan intrumen dalam rangka mewujudkan pelayanan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat untuk tercapainya tujuan bernegara. Sonny Sumarsono, 2010 dalam Indriyani, 2015 Tahun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah meliputi masa satu tahun, mulai dari tanggal 1 Januari sampai dengan tanggal 31 Desember.

2.3.1 Proses Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah disusun sesuai dengan kebutuhan penyelenggaraan pemerintahan dan kemampuan pendapatan daerah. Penyusunan APBD berpedoman pada Rencana Kerja Renja Pemerintah Daerah RKPD dalam rangka mewujudkan pelayanan kepada masyarakat demi tercapainya tujuan bernegara. Terdapat enam subproses dalam penyusunan APBD, yaitu Nordiawan, dkk 2007: 43-47 : 1. Penyusunan Kebijakan Umum APBD. Proses penyusunan Kebijakan Umum APBD KUA disusun berdasarkan RKPD yang ditetapkan Mendagri melalui Surat Edaran. Proses penyusunanya diawali dengan pembuatan rancangan awal KUA oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah TAPD yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah. 2. Penyusunan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara. Penyusunan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara PPAS merupakan dokumen yang berisi seluruh program kerja yang akan dijalankan tiap urusan pada tahun anggaran, dimana program kerja tersebut diberi prioritas sesuai dengan visi, misi dan strategi Pemda. Tim Anggaran Pemerintah Daerah TAPD harus menentukan skala prioritas urusan yang disesuaikan dengan visi dan misi Pemda. Dalam menentukan skala prioritas ini, TAPD dapat menggunakan teknik-teknik review and ranking yang ada, baik yang berbasis statistik maupun tidak. 3. Penyiapan Surat Edaran Kepala Daerah Tentang Pedoman Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran RKA SKPD. Surat Edaran Kepala Daerah tentang pedoman penyusunan RKA SKPD merupakan dokumen yang sangat penting bagi SKPD sebelum menyusun RKA. Setidaknya tiga dokumen dalam lampiran Surat Edaran Kepala Daerah yang dibutuhkan SKPD dalam penyusunan RKA-nya, yaitu : a. Dokumen KUA, yang memberikan rincian program dan kegiatan per SKPD. b. Standar Satuan Harga, yang menjadi referensi dalam penentuan rincian anggaran di Rencana Kerja dan Anggaran RKA c. Kode Rekening untuk tahun anggaran bersangkutan. 4. Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran SKPD. RKA SKPD adalah dokumen perencanaan dan penganggaran yang berisi rencana pendapatan, rencana belanja program dan kegiatan SKPD, serta rencana pembiayaan sebagai dasar penyusunan APBD. RKA SKPD disusun dengan berpedoman Surat Edaran Kepala Daerah tentang Pedoman Penyusunan RKA SKPD. 5. Penyiapan Rancangan Peraturan Daerah APBD. Dokumen sumber yang utama dalam penyiapan Raperda APBD adalah RKA SKPD. Oleh karenanya harus dipastikan bahwa setiap RKA SKPD telah disusun sesuai pedoman dengan pedoman dan ketentuan yang berlaku. Proses selanjutnya adalah pengkompilasi seluruh RKA yang telah dievaluasi TAPD menjadi dokumentasi kompilasi yang dilakukan oleh Penjabat Penataushaan Keuangan Daerah PPKD. 6. Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah APBD. Kepala Daerah menyampaikan Raperda tentang APBD yang telah disetui bersama DPRD dan Rancangan Peraturan Kepala Daerah tentang penjabaran APBD kepada gubernur untuk dievaluasi. Proses evaluasi ini dilakukan maksimal selama 15 hari kerja sejak penyerahan dilakukan. Jika kedua rancangan peraturan tersebut dinyatakan tidak lolos evaluasi maka Pemda bersama DPRD harus melakukan penyempurnaan.

2.3.2 Struktur Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD

Dokumen yang terkait

Analisis Rasio Laporan Keuangan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pemerintah Kabupaten Situbondo Analysis Of Financal Statement Ratio Of Revenue And Expenditures Budget To Assess Goverment Financial Performance I

0 5 7

ANALISIS KINERJA ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD) DITINJAU DARI RASIO KEUANGAN Analisis Kinerja Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) Ditinjau Dari Rasio Keuangan (Studi Kasus Di Kabupaten Sragen Periode 2010-2012).

0 1 14

ANALISIS KINERJA ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA (APBD) DITINJAU DARI RASIO KEUANGAN Analisis Kinerja Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) Ditinjau Dari Rasio Keuangan (Studi Kasus Di Kabupaten Sragen Periode 2010-2012).

0 1 16

ANALISIS KINERJA ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD) KABUPATEN SUKOHARJO Analisis Kinerja Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sukoharjo Dilihat Dari Rasio Keuangan Periode 2008-2010.

2 5 14

Analisis kinerja keuangan pemerintah kota berdasarkan rasio keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) : studi kasus di Pemerintah Kota Yogyakarta.

0 0 186

Analisis kinerja keuangan pemerintah kota berdasarkan rasio keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) studi kasus di Pemerintah Kota Yogyakarta

1 2 184

ANALISIS RASIO KEUANGAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH KOTA MAGELANG UNTUK MENILAI KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KOTA MAGELANG TAHUN ANGGARAN 2008-2012.

0 0 119

Analisis Rasio Keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran Tahun 2010-2014

0 0 22

ANALISIS RASIO KEUANGAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD)

0 1 123

ANALISIS KINERJA KEUANGAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD)

1 3 100