Teknik Pengumpulan Data Pengolahan dan Analisa Data

4.4 Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data telah dilakukan dengan metode wawancara bebas terpimpin untuk menyingkirkan sampel yang memenuhi faktor-faktor eksklusi serta untuk menanyakan apakah responden menderita hipertensi atau penyakit kelainan kardiovaskular lain. Pada jawapan yang diberikan negatif maka akan dilanjutkan dengan pemeriksaan tekanan darah pada responden dengan menggunakan sphygmomanometer dengan tingkat ketelitian 0,1 mmHg dan juga stetoskop merek Litmann. Setelah itu ditanyakan lagi apakah responden menghisap rokok, dan jika responden adalah seorang perokok maka dikumpulkan data berhubungan dengan jumlah rokok yang dihisap dan lama menghisap rokok. Hasil dan data yang diperoleh dicatat dan pengumpulan data dilakukan secara sistematik sesuai dengan data yang diperoleh dari responden.

4.5 Pengolahan dan Analisa Data

4.5.1 Teknik Pengolahan Data Dalam penelitian ini, pengolahan data telah dilakukan dengan teknik statistik, yaitu teknik pengolahan data dengan menggunakan analisis statistik yang biasanya dilakukan untuk pengolahan data kuantitatif. Pengolahan dan analisa data kuantitatif ini dapat dilakukan dengan tangan manual ataupun dengan alat komputer di mana data perlu diterjemahkan ke dalam bahasa komputer yaitu dengan memberikan kode- kode tertentu sesuai dengan bahasa program yang digunakan. Pada penelitian ini proses pemasukan dan pengolahan data adalah menggunakan SPSS Statistical Product and Service Solution for windows. 4.5.2 Teknik Analisa Data Data penelitian telah dianalisa dengan cara uji beda 2 mean Anova. Dalam penelitian ini jumlah rokok yang dihisap dan lama menghisap rokok merupakan variabel independen dan tekanan darah merupakan variabel dependen. Tekik pengujian hipotesis telah dilakukan dengan menggunakan Anova dalam Universitas Sumatera Utara menentukan hubungan antara dua variabel atau lebih pada suatu situasi atau sekelompok subjek. Hasil telah ditampilkan dalam bentuk tabel distribusi dan presentase. Universitas Sumatera Utara BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 5.1 Hasil Penelitian 5.1.1 Deskripsi Lokasi Penelitian