Melihat grafik nilai Melihat rekap absensi

Panduan Sukses e-Rapor SMA 2017 66 Gambar 144. Nilai Akhir Semester b. Untuk mencetak tekan “Ctrl+P”, dan atur setting pencetakannya. Catatan: Nilai akhir semester yang bersangkutan hanya bisa dilihat sehari setelah rapor dibagikan.

5. Melihat grafik nilai

Siswa dapat melihat kemajuan nilai dari semester ke semester untuk selanjutnya dapat digunakan untuk lebih meningkatkan kompetensinya. Kemudian dengan dasar ini, siswa dapat berkonsultasi dengan wali kelas atau guru bimbingan dan konseling untuk langkah yang harus dikerjakan. Untuk melihat grafik nilai, langkahnya adalah sebagai berikut: a. Pilih menu “Lihat grafik nilai”, maka akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini: Gambar 145. Grafik Nilai b. Arahkan mouse pada grafik, untuk melihat keterangannya. c. Tekan “Ctrl+P” untuk mencetak grafik tersebut. Panduan Sukses e-Rapor SMA 2017 67

6. Melihat rekap absensi

Untuk melihat rekap absensi, sila h kan pilih menu “Lihat Rekap Absensi”, maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Gambar 146. Rekap Absensi Panduan Sukses e-Rapor 2017 68 Panduan Sukses e-Rapor SMA 2017 69 SUPLEMEN E-RAPOR SMA VERSI 2017 Khusus untuk sekolah yang menambahkan mata pelajaran di luar struktur kurikulum 2013 A. Panduan untuk Admin Sebagaimana telah dibahas pada bagian terdahulu, bahwa pada hakikatnya sumber data referensi yang digunakan oleh e-Rapor bersumber dari Dapodik. Namun demikian pada sekolah-sekolah tertentu dimungkinkan untuk menambahkan mata pelajaran di luar struktur kurikulum 2013 yang tidak terdapat dalam Dapodik. Data mata pelajaran beserta nilai yang ada pada mata pelajaran di luar mata pelajaran yang tidak diakui Dapodik, hanya akan tersimpan di server lokal dan tidak dapat terkirim ke Dapodik. Sedangkan untuk nilai rapor mata pelajaran tersebut akan dicetak dalam bentuk suplemen e-Rapor. Agar nilai mata pelajaran tersebut dapat dicetak, maka admin perlu melengkapi data mata pelajaran tambahan beserta referensi pendukungnya yang terdiri atas : 1. Data mata pelajaran. 2. Data kompetensi dasar. 3. Data KKM. 4. Data interval predikat. 5. Data Pembelajaran. Setelah semua data referensi tersebut lengkap, maka barulah guru mata pelajaran dapat melakukan input nilai. 1. Menambahkan mata pelajaran tambahan Berikut ini adalah langkah untuk menambahkan mata pelajaran tambahan di luar struktur kurikulum yang diakui Daodik. a. Setelah login sebagai admin, pilih menu “Suplemen RaporMata Pelajaran. Maka akan muncul tampilan form seperti gambar di bawah ini: Gambar 147. Mata Pelajaran Tambahan Secara default, akan tertulis; Nama Mata Pelajaran : Mata Pelajaran Tambahan 1 Nama Ringkas : MPL1 Kelompok : - Urutan Rapor : 2 b. Klik tombol edit untuk mengubahnya, maka akan tampil form seperti di bawah ini : Gambar 148. Mengedit Mata Pelajaran Tambahan c. Edit Kolom Nama Mapel, Nama Ringkas, No.Urut Rapor, kemudian Klik tombol “Simpan”. Edit di sini Panduan Sukses e-Rapor SMA 2017 70 d. Untuk menambahkan mata pelajaran yang lain, klik tombol “Tambah Mapel Suplemen”, Kemudian lengkapi formulir yang ada dan “Simpan” Gambar 149. Tambahan Mata Pelajaran 2. Menambahkan Kompetensi Mata Pelajaran Tambahan Langkah selanjutnya adalah menambahkan KD pada mata pelajaran tambahan. Adapun langkahnya adalah sebagai berikut: a. Pilih Menu “Suplemen RaporKompetensi Dasar”, maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Gambar 150. Menambah KD Mapel Tambahan b. Pilih tombol “Tambah Kompetensi Dasar”, selanjutnya akan tampil tampilan seperti di bawah ini: Gambar 151. Input KD Mapel Tambahan c. Lengkapi form tambah KD sesuai yang diinginkan, kemudian klik simpan. Catatan : Kegiatan menambah KD pada mata pelajaran tambahan juga dapat dilakukan oleh guru mata pelajaran yang bersangkutan.

3. Menambah KKM mapel tambahan