Deskripsi Subjek Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

75 cara menggosok gigi dengan baik, drum band, membuat kerajinan tangan, karawitan, musik, berenang, melukis, membatik, body massage dan oral facial, cooking Class memasak, pertukangan, outing dan outbond. Selain itu bagi anak-anak kelas besar kelas 3 SD - SMA diajarkan keterampilan dalam lingkup pertanian dengan mengembangkan tanaman jamur mulai dari merawat bibit jamur hingga masa panen. Pembuatan telur asin dari mulai memendam telur menggunakan bata hingga masa penjualan telur asin. Sebelum memulai pelajaran biasanya diadakan senam pagi dilanjutkan dengan pagi ceria atau membaca iqro. Serta diberikannya terapi untuk anak autis seperti terapi bermain, perilaku, sosial, perkembangan. Sistem pembelajaran di Bina Anggita berpacu pada perbaikan perilaku anak terlebih dahulu memperbaiki perilaku anak untuk penyesuaian belajarnya dahulu baru setelah itu mengarah ke pendidikan anak dan masing-masing anak akan diberikan suatu pengembangan keterampilan sesuai dengan bakatnya.

B. Deskripsi Subjek Penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah anak autistik kelas 2 sekolah dasar. Subjek tersebut dipilih dengan alasan anak belum mampu mengidentifikasi anggota tubuhnya dengan benar. Materi mengenal anggota tubuh terdapat pada kurikulum semester 1. Namun, subjek belum mampu menuntaskan materi pembelajaran mengenal anggota tubuh manusia dan masih mengalami hambatan. 1. Identitas Subjek 76 Subjek dalam penelitian ini adalah seorang anak yang mengalami gangguan autisme. Siswa duduk di bangku kelas 2 SD di Sekolah Khusus Autis Bina Anggita Yogyakarta. Subjek dengan inisial MRD lahir pada tanggal 9 Juli 2006 dan berjenis kelamin perempuan. Saat penelitian dilaksanakan, subjek berusia 8 tahun 10 bulan, dan tinggal bersama orang tuanya di Yogyakarta. 2. Karakteristik Subjek Penelitian a. Kondisi fisik Subjek MRD tidak memiliki hambatan dalam fisiknya. Kondisi tubuh yang masih lengkap, dan berfungsi dengan baik. semua anggota badannya lengkap tampak seperti anak normal. b. Karakteristik subjek 1 Komunikasi dan bahasa Salah satu hambatan anak autis adalah dalam hal komunikasi. Subjek dalam penelitian ini terkadang tidak merespon intruksi yang diberikan. Perbendaharaan katanya masih minim karena anak jarang berkomunikasi dengan orang lain. Subjek cenderung cuek terhadap keadaan di sekitarnya. Subjek terkadang masih kesulitan dalam mengungkapkan informasi atau keinginannya kepada orang lain. Bahasa yang digunakan untuk menyampaikan keinginannya adalah dengan bahasa verbal dan non verbal. Subjek biasanya menarik tangan guru atau tangan orang lain untuk mendapatkan keinginannya. 77 2 Emosi dan sosial Subjek belum mampu mengadakaan hubungan sosial yang berarti dengan orang lain. Ketika subjek diajak bersalaman, subjek mampu melakukannya. Subjek dapat duduk dengan tenang hanya beberapa menit saja di dalam kelas. Perilaku Subjek cenderung marah jika dipaksakan untuk belajar. Subjek suka berjalan-jalan berkeliling di dalam kelas. Untuk menyiasati itu, guru sering mengajak subjek keluar kelas. Perhatian siswa mudah beralih saat mengikuti pelajaran hal ini ditunjukkan ketika ada suasana gaduh atau hal lain yang lebih menarik sehingga anak memilih untuk mencari tahu tentang hal yang menarik perhatiannya tersebut 3 Bina diri Kemampuan mengurus diri sendiri pada subjek tergolong bisa. Subjek sudah dapat mandi dan berpakaian secara mandiri meskipun masih melalui pengawasan pengasuh. Subjek juga sudah dapat makan secara mandiri. 4 Akademik Aspek akademik pada subjek sudah tergolong baik. Subjek duduk di bangku kelas 2 sekolah dasar, dan masih belajar tentang materi-materi dasar seperti berhitung, perbendaharaan kosakata walaupun masih minim, terutama kata benda yang ada di lingkungan subjek. Hal tersebut bertujuan untuk 78 mempermudah subjek untuk melakukan komunikasi di kemudian hari.

C. Deskripsi Data Hasil Penelitian