Instrumen Penelitian METODE PENELITIAN

67 67 Wawancara atau interview dilaksanakan secara lisan dalam pertemuan tatap muka secara individual Nana Syaodih Sukmadinata, 2012: 216. Teknik pengumpulan data dengan wawancara ini dilakukan untuk mengambil data atau mencari data alasan ketidaksesuaian data antara data dokumentasi dengan data observasi.

G. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah alat pada waktu penelitian menggunakan suatu metode Suharsimi Arikunto, 2010: 192. Adapun persyaratan yang harus dipenuhi oleh suatu instrumen penelitian minimal 2 macam, yaitu validitas dan reliabilitas. Validitas artinya instrumen tersebut menunjukkan bahwa hasil dari suatu pengukuraan menggambarkan segi atau aspek yang diukur sedangkan Reliabilitas artinya instrumen yang jika digunakan mengukur aspek yang diukur beberapa kali hasilnya sama atau relatif sama Nana Syaodih Sukmadinata, 2012: 228-230. Dalam penelitian ini instrument yang digunakan disesuaikan dengan metode pengumpulan datanya. Untuk metode pengumpulan data melalui, dokumentasi, observasi dan wawancara digunakan daftar isian yang didalamnya juga memuat standar sarana prasarana, yaitu lampiran Permendiknas Nomor 40 Tahun 2008, Instrumen Verifikasi SMK Penyelenggara Ujian Praktik Kejuruan 20142015, serta lembar jobsheet prakti Ujian Kompetensi Keahlian. Sedangkan wawancara, instrument penelitiannya berupa garis besar pertanyaan-pertanyaan tertulis yang dapat dikembangkan lebih lanjut. Instrumen penelitian ini akan dilampirkan pada halaman lampiran. Instrumen yang valid berarti alat ukur yang digunakan untuk mendapatkan data itu valid., dapat digunakan untuk mengukur apa yang seharusnya diukur. Pada penelitian ini, pengujian validitas instrument digunakan dengan construct validity Validitas Konstruksi. Dalam pengujian ini, digunakan pendapat para ahli. Setelah 68 68 instrument dikonstruksikan tentang aspek-aspek yang akan diukur dengan berlandaskan teori tertentu, maka selanjutnya dikonsultasikan dengan para ahli Sugiyono, 2005:125. Adapun kisi-kisi instrumen yang digunakan dalam menjaring data penelitian yaitu : 1. Dokumentasi adalah untuk mengetahui sarana dan prasarana ujian kompetensi keahlian yang berupa kondisi ruang praktik, peralatan, perabot dan media pembelajaran secara langsung yang terdapat di ruang ujian praktik jurusan Teknik Kendaraan Ringan SMK SMK Swasta Terakreditasi B di Kabupaten Sleman dari data inventaris sekolah. 2. Observasi digunakan untuk verifikasi data dokumentasi yang ada atau melihat secara langsung sarana dan prasarana ujian praktik dilapangan. Observasi yang dilakukan yaitu dalam bentuk check-list, yaitu peneliti hanya memberi tanda jumlah alat yang dimiliki pada daftar variabel setiap pemunculan data. 3. Wawancara dimaksudkan untuk mendapatkan data dari orang yang berkompeten atau bersangkutan dengan sarana dan prasarana praktik kelistrikan jurusan Teknik Kendaraan Ringan di SMK Swasta Terakreditasi B se Kabupaten Sleman atau alasan ketidaksesuaian data antara dokumentasi dengan data observasi. Tabel 10. Lembar Kontrol Dokumentasi Kelayakan Prasarana Nama bengkel : Alamat : 69 69 No. Komponen Variabel Aspek Indikator Hasil 1 Prasarana Praktik Prasarana langsung Kapasitas Peserta didik Memenuhi ketentuan rasio luas lahan. Memenuhi standar menimum lebar ruang Memenuhi standar minimal luas ruang penyimpanan Memenuhi ketentuan rasio minimum luas lahan terhadap siswa Prasarana tidak langsung Tempat cuci tangan Tempat sampah Jam dinding Tabel 11. Lembar Kontrol Dokumentasi Kelayakan Sarana Nama bengkel : Alamat : No. Komponen Variabel Aspek Indikator Hasil 1 Sarana Praktik Perabot Ruang Praktik Meja kerja Kursi kerja Lemari simpan alat dan bahan Kontak – kontak 70 70 Media Pembelajaran Di Ruang Praktik Papan tulis Wallchart Lcd Laptop Komputer Peralatan Praktik Kelistrikan Motor Otomotif Chassis Tabel 12. Kisi-kisi Instrumen Penelitian Observasi Kelayakan Sarana Nama bengkel : Alamat : No. Komponen Variabel Aspek Indikator Hasil 1 Prasarana Praktik Prasarana langsung Kapasitas Peserta didik Memenuhi ketentuan rasio luas lahan. Memenuhi standar menimum lebar ruang Memenuhi standar minimal luas ruang penyimpanan Memenuhi ketentuan rasio minimum luas lahan terhadap siswa Prasarana Toilet 71 71 tidak langsung Tempat cuci tangan Sabun Tempat sampah Jam dinding Tabel 13. Kisi-kisi Instrumen Penelitian Observasi Kelayakan Prasarana Nama bengkel : Alamat : No. Komponen Variabel Aspek Indikator Hasil 1 Sarana Praktik Perabot Ruang Praktik Meja kerja Kursi kerja Lemari simpan alat dan bahan Kontak – kontak Media Pembelajaran Di Ruang Papan tulis Wallchart 72 72 Praktik Lcd Laptop Komputer Peralatan Praktik Tabel peralatan utama instrument verifikasi smk penyelengara ujian nasional Tabel peralatan penunjang instrument verifikasi smk penyelengara ujian nasional Tabel 14. Lembar Wawancara Kelayakan Sarana dan Prasarana Nama bengkel : Alamat : No. Pertanyaan Hasil 1. 2 3. Instrumen yang digunakan untuk standar sarana dan prasarana yaitu berpedoman kepada lampiran PERMENDIKNAS Republik Indonesia No. 40 Tahun 2008 Tentang Standar Sarana dan Prasarana Untuk Sekolah Menengah Kejuruan Madrasah Aliyah Kejuruan SMKMAK dan Instrumen Verifikasi SMK penyelenggara ujian praktik kejuruan yang diterbitkan oleh Badan Standar Nasional 73 73 Pendidikan BSNP. Dari ketiga data yang didapat dari hasil dokumentasi yang digunakan untuk mengetahui sarana dan prasarana praktek ujian kompetensi keahlian dari data inventaris sekolah, kemudian observasi dilakukan untuk memferifikasi data dokumentasi yang didapat dari data inventaris sekolah pada praktek ujian kompetensi keahlian dan wawancara dilakukan apabila terjadi perbedaan antara data dokumentasi dan observasi sehingga kemudian didapat jawaban mengapa data antar keduanya berbeda. Dari beberapa input instrument penelitian tersebut menghasilkan data yang masih bentuk kasar dan kemudian diolah menjadi sebuah data yang halus dengan mengambil data yang real dari hasil observasi sebagai input data yang akan diolah pada analisis data yang menghasilkan hasil penelitian.

H. Pengujian Validitas Instrumen