Merencanakan Penelitian Praktis Belajar Biologi SMA Kelas X-Fictor Ferdinand-2009

Mengenal Biologi 7

d. Mengumpulkan data

Hasil observasi adalah data, baik data kualitatif maupun data kuantitatif. Apakah data-data yang diperoleh dari percobaan Redi? Data yang diperoleh dapat disajikan dengan berbagai bentuk, seperti tabel atau grafik. Penyusunan data yang benar akan memudahkan orang lain untuk membaca, menganalisis, dan menarik kesimpulan. Data yang diperoleh itu kemudian dapat dijadikan bahan analisis. Meskipun analisis data sebaiknya dilakukan melalui metode statistik yang rumit, Anda cukup membandingkan rata-rata dan persentase. Setelah itu, Anda dapat menganalisis apakah hipotesis yang dibuat sesuai dengan hasil percobaan atau tidak. Ada beberapa cara penyajian data yang dapat Anda buat. Perhatikan contoh Gambar 1.5, 1.6, dan 1.7 berikut. Kesimpulan apa saja yang dapat Anda peroleh dari gambar-gambar tersebut? Contoh bentuk penyajian data. Data dalam bentuk a tabel dan b grafik kue pai. Tabel Produksi Kentang Tahun 1992 No. 1 2 3 4 Jumlah Sumatra Jawa Sulawesi Pulau lainnya Pulau 22,2 59,9 5,98 11,92 a Grafik Kue Pai Produksi Kentang Tahun 1992 lainnya Jawa Sumatra Sulawesi 11,92 5,98 59,9 22,2 b Sumber: Indonesian Heritage Plants, 1996 Umur Laki-laki dalam juta Perempuan dalam juta Piramida Penduduk pada Negara Berkembang 80 + 75 79 70 65 60 55 50 45 40 35 30 25 20 15 10 5 74 69 64 59 54 49 44 39 34 29 24 19 14 9 4 4 0 120 160 200 240 4 0 120 200 240 160 8 0 8 0 Sumber: Biology: Exploring Life, 1994 Bentuk penyajian data dalam bentuk piramida. Jumlah perbandingan umur penduduk antara laki-laki dan perempuan. Gambar 1.5 Gambar 1.6 Praktis Belajar Biologi untuk Kelas X 8 Pertumbuhan Populasi Mencit Bulan ke- 1 2 3 4 5 6 7 8 9 1 0 1 1 1 2 1 3 Pertumbuhan bulanan Populasi 1,568 2,195 3,073 4,302 6,023 8,432 11,805 16,527 23,138 32,393 45,350 63,490 88,887 5,488 7,683 10,756 15,058 21,081 29,513 41,318 57,845 80,983 113,375 158,226 222,216 311,103 a b Sumber: Biology: Exploring Life, 1994 Bentuk penyajian data dalam bentuk tabel dan grafik. a Tabel pertumbuhan populasi mencit beserta b grafiknya. Dari beberapa jenis bentuk penyajian data, menurut Anda manakah yang paling mudah untuk dipahami dan digunakan? Buatlah salah satu jenis bentuk penyajian data dalam membahas suatu permasalahan.

e. Menarik Kesimpulan

Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil percobaannya, Redi menyimpulkan bahwa lalat bukan berasal dari benda mati, melainkan berasal dari lalat hidup yang sebelumnya. Apakah hal tersebut sebuah kesimpulan? Apa yang dilakukan Redi adalah suatu usaha untuk menarik suatu kesimpulan. Begitu pun Anda, kesimpulan dapat Anda ambil setelah mendapatkan data dari hasil percobaan yang Anda lakukan. Kesimpulan merupakan kalimat yang meringkas suatu hasil percobaan yang telah dilakukan. Ketika Anda menarik kesimpulan, Anda harus memutuskan apakah data yang Anda peroleh mendukung hipotesis yang dibuat atau tidak. Anda mungkin perlu mengulang beberapa kali percobaan untuk dapat menarik sebuah kesimpulan. Bahkan, terkadang kesimpulan yang Anda buat dapat mendorong Anda mengajukan pertanyaan baru dan rencana-rencana percobaan baru yang dapat Anda lakukan.

f. Menguji Kembali Kesimpulan

Apakah percobaan Redi dapat meyakinkan semua orang bahwa lalat tersebut berasal dari lalat, bukan berasal dari daging yang membusuk? Banyak orang, termasuk ilmuwan, yang meragukan penelitian Redi. Mereka juga menganggap tidak adanya belatung cikal bakal lalat di stoples yang ditutup rapat plastik karena tidak adanya udara. Mereka berpendapat bahwa diperlukan udara segar agar dari daging tersebut tumbuh belatung. Apakah reaksi Redi menghadapi hal tersebut? Redi berpikir dan merancang ulang penelitiannya. Redi menjadikan udara sebagai variabel bebas. Bagaimanakah bentuk percobaan Redi berikutnya? Perhatikan Gambar 1.8. Apakah Anda dapat menemukan perbedaan rancangan dari percobaan a dan b? Bagaimanakah hasil percobaan kedua Redi tersebut? Apakah kesimpulannya? Waktu bulan Jumlah individu Gambar 1.7