Sel Eukariotik Dan Sel Prokariotik

48 sekitar 2- 20 μm, sedangkan flagela mempunyai diameter sama namun lebih panjang yaitu 10- 200 μm, jumlah flagela biasanya terbatas hanya satu atau beberapa buah per sel. Pola denyut silia dan flagela berbeda, flagella memiliki gerak mengombak yang menghasilkan gaya dengan arah yang sama dengan sumbu flagela, sedangkan silia bergerak mirip dayung dengan ayunan mendorong dan silih berganti yang menghasilkan gaya dengan arah tegak lurus dengan sumbu silia, silia juga berperan sebagai penerima sinyal bagi sel. Pada beberapa eukariota uniseluler silia dan flagela berfungsi untuk bergerak. 32 p. Sentrosom Dan Sentriol Sel hewan dan sel beberapa mikroorganisme dan tumbuhan tingkat rendah mengandung dua sentriol yang terdapat dalam sitoplasma di dekat permukaan sebelah lauar nukleusnya. Dalam sentrosom terdapat sepasang sentriol, masing- masing terdiri dari Sembilan set triplet mikrotubulus yang tersusun membentuk cincin. Sebelum sel hewan membelah sentriol bereplikasi. 33

3. Sel Eukariotik Dan Sel Prokariotik

Bedasarkan ada tidaknya dindingselaput inti, sel dibedakan menjadi dua yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik. Sel prokariotik adalah sel yang tidak mempunyai dindingselaput inti, sedangkan sel eukariotik adalah sel 32 Neil A. Campbell, et.al, Op.Cit ,h 120 et seq. 33 John W. Kimball, Op.Cit h.105 49 yang sudah mempunyai dinding selaput inti. 34 Sel prokariotik termasuk bakteri dan archae umumnya berukuran lebih kecil dan mempunyai struktur lebih sederhana dari pada sel eukariotik, perbedaan utama antara kedua jenis sel ini adalah bahwa materi genetik DNA sel prokariotik tidak terletak dalam suatu struktur membran ganda yang disebut nukleus, sedangkan sel eukariot sebagian besar DNA nya terletak pada nukleus,yang dibatasi membran ganda. 35 a. Sel Prokariotik Organisme yang tersusun oleh sel prokariotik umumnya uniseluler. Contoh organisme yang tersusun dari sel prokariotik adalah bakteri dengan ciri-ciri antara lain yaitu : 1 Sitoplasma dan materi genetik bercampur 2 Bahan gen asam deoksiribonukleat terdapat dalam sitoplasma, berbentuk cincin bulat 3 Tidak dijumpai badan golgi, mitokondria dan reticulum endoplasma RE, tetapi dijumpai adanya ribosom. 34 Hartono Nugroho, Issirep Sumardi, Op.Cit ,h.21 35 William Stansfield, Raul Cano, Jaime Colome, Biologi Molekuler Dan Sel Jakarta : Erlangga 2006,h.2 50 Gambar 2.1 Sel Prokariot Pada Bakteri Sumber : Biologi Dasar, 2004 b. Sel Eukariotik Sel eukariotik mempunyai struktur yang lebih maju dari pada sel-sel prokariotik. 36 Selain membran plasma di permukaan luarnya sel eukariotik memiliki membran internal yang ekstensif dan tertata secara rumit, yang membagi sel menjadi kompartemen-kompartemen. 37 Sel eukariotik memiliki ciri-ciri antara lain yaitu : 1 Sitoplasma dan nukleoplasma terpisah 2 Bahan gen di dalam inti, mitokondria dan kloroplas pada sel tumbuhan 3 Terdapat badan golgi, mitokondria, retikulum endoplasma, dan ribosom 36 Sumardi, Aditya Marianti , Op.Cit ,h.4 37 Neil A. Campbell, et.al, Op.Cit ,h.108 51 4 Bahan gen DNA seperti pita dan tersusun spiral Gambar 2.2 Sel Eukariotik Pada Sel Hewan Sumber : Campbell, 2008 Macam-macam organel pada sel eukariotik dan fungsinya 1 Inti sel berfungsi sebagai sintesis DNA dan RNA, berkumpulnya subunit ribosom pada anak inti 2 Ribosom berfungsi sebagai sintesis protein 3 Retikulum endoplasma RE Kasar berfungsi untuk sitesis membrane protein dan pembentukan vesikel transport. 4 Retikulum endoplasma RE halus berfungsi sebagai sintesis lipid, metabolisme karbohidrat, dan detoksifikasi racun. 5 Badan golgi berfungsi menyimpan sementara, transport makromolekul,dan pembentukan vesikel transport. 52 6 Lisosom berfungsi mencerna makanan dan daur ulang organel yang rusak. 7 Vakuola berfungsi mencerna, menyimpan makanan dan memperbesar sel 8 Kloroplas tumbuhan dan beberapa Protista berfungsi mengkonversi energy cahaya menjadi energy kimia gula 9 Mitokondria berfungsi mengkonversi energy kimia dari makanan menjadi energy kimia ATP 10 Sitoskeleton termasuk silia,flagella, dan sentriol pada hewan berfungsi untuk mengatur dan menjaga bentuk sel, tempat melekatnya organel-organel, gerakan organel dalam sel dan gerakan sel. 11 Dinding sel tumbuhan, fungi dan beberapa Protista berfungsi menjaga bentuk sel, menyokong, proteksi permukaan, dan ikatan antarsel dalam jaringan. 12 Pernukaan sel pada hewan berfungsi sebagai ikatan antar sel dalam jaringan. 13 Hubungan antar sel berfungsi sebagai komunikasi antar sel dan ikatan antar sel dalam jaringan. 38 c. Perbedaan Antra Sel Prokariotik dan Eukariotik Perbedaan atau perbandingan antara sel prokariotik dan eukariotik seperti pada tabel di bawah ini 39 : 38 Hartono Nugroho, Issirep Sumardi, Op.Cit ,h.22 et.seq 53 Tabel 2.1 Perbedaan Sel Prokariotik Dan Eukariotik No Komponen Prokariotik Eukariotik 1. Contoh organisme Bakteri dan ganggang hijau biru Protista, fungsi, tumbuhan dan hewan 2. Ukuran sel Umumnya 1- 10 μm Umumnya 5- 100 μm 3. Metabolisme Anaerobik adan aerobik Aerobik 4. Organela Sedikit atau tidak ada Terdapat banyak organela, seperti nukleus, mitokondria RE dll 5. DNA Sirkular, dalam sitoplasma Sangat panjang terdapat dalam inti sel 6. RNA dan protein Disintesis pada beberapa kompartemen Sintesis RNA terjadi dalam nukleus, protein disintesis dalam sitoplasma 7. Sitoplasma Tidak ada sitoskeleton Sitoskeleton tersusun dari filament protein 8. Pembelahan sel Kromosom memisahkan diri oleh adanya pemisahan membran plasma Kromosom memisah melalui gelendong pembelahan 9. Organisasi seluler Umumnya uniseluler Umumnya multiseluler, sel-sel dengan tugas yang berbeda-beda 39 Sumardi, Aditya Marianti , Op.Cit ,h 11 54

E. Spesifikasi Produk