Alternatif Pemecahan Masalah Kebersihan Sarana MCK dan Kesehatan Lingkungan

9

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

Dalam pemecahan permasalahan yang menjadi prioritas tersebut di atas dapat kami jabarkan alternatif usaha pemecahannya yang selama ini kami rekomendasikan di lapangan bersama keluarga dampingan. Adapun alternatif solusi yang kami tawarkan dapat dibagi dalam tiga hal, antara lain :

3.1 Alternatif Pemecahan Masalah Kebersihan Sarana MCK dan Kesehatan Lingkungan

1. Tidak adanya sarana MCK dan jamban Sarana MCK merupakan bagian yang terpenting yang perlu diperhatikan dalam menunjang kesehatan keluarga. Tidak adanya sarana MCK membuat segala kegiatan seperti mandi, BAK, dan BAB menjadi tidak higienis. Untuk itu, keluarga ini diberikan pengertian tentang pentingnya kebersihan dan menyarankan untuk membuat sarana MCK, membuat penerangan lampu yang baik serta melakukan pembersihan sarana ini minimal 2x seminggu. Untuk masalah tidak adanya jamban, tentunya sudah diberikan pengetahuan tentang pentingnya jamban dan apasaja akibat yang dapat ditimbulkan dengan tidak adanya jamban. Membuat jamban merupakan hal yang sulit bagi keluarga Bapak I Kadek Artayasa dari segi keuangan, sehingga sementara ini dianjurkan untuk meminjam jamban dari rumah lain. Dilakukan juga pendekatan dengan KK lainnya yang memiliki jamban di tanah yang sama dengan Bapak I Kadek Artayasa agar bersedia meminjamkan jambannya untuk BAK dan BAB demi meningkatkan taraf hidup Bapak I Kadek Artayasa dari segi kesehatan. Sembari melakukan hal tersebut, diberikan contoh cara pembuatan jamban yang sederhana yaitu jamban cemplung mengingat sedikitnya air, atau jika memungkinkan dan jika terdapat biaya, dapat membuat jamban leher angsa. Mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan sehingga tidak menjadi sumber penyakit yang mungkin membahayakan kesehatan keluarga maka saat kunjungan KK dampingan diberikan abate sebagai pencegahan terhadap berkembangnya nyamuk khususnya di MCK dan penampungan air. 10 2. Kebersihan lingkungan sekitar rumah yang kurang terjaga. Kebersihan lingkungan mencakup kebersihan di dalam maupun di luar rumah. Kondisi rumah keluarga ini sangat tertutup sehingga sangat sedikit cahaya yang dapat masuk dan sirkulasi udara yang tidak begitu baik menyebabkan suasana pengap dan tidak sehat. Untuk itu disarankan agar dibuatkan ventilasi udara dan rumah seharusnya dapat dibersihkan setiap harinya. Sedangkan lingkungan luar rumah, disarankan agar memperbaiki keadaan parit serta selalu membersihkannya sehingga mencegahnya menjadi sumber sarang nyamuk. Selain itu juga disarankan agar membersihkan halaman setiap pagi dan sore hari serta mempersiapkan tempat pembuangan sampah yang baik. Kemudian, setelah terkumpul semua sampahnya, sampah dapat dikelola sesuai manfaatnya misalnya sampah organik sebagai pupuk kompos. Dengan informasi-informasi yang telah diberikan diharapkan bermanfaat bagi keluarga ini dan adanya kesadaran akan pentingnya hidup sehat dalam keluarga.

3.2 Alternatif Pemecahan Masalah Untuk Hasil Panen Yang Tidak Menentu