Tanggapan guru terhadap pembelajaran

38 dapat diterima siswa dan dirasakan membantu dalam memahami materi pembelajaran yang dibahas. Pada akhirnya hal ini berdampak pada hasil belajar siswa yang optimal.

4. Tanggapan guru terhadap pembelajaran

Berdasarkan analisis angket yang diberikan pada guru tentang proses pembelajaran yang telah berlangsung, guru memberikan tanggapan yang sangat positif 100 terhadap pembelajaran. Guru merasa sangat terbantu untuk mewujudkan kelas yang aktif dan membangkitkan berpikir kritis siswa. Hasil ini menunjukkan bahwa guru telah merasa penggunaan media pembelajaran biology smart comics ini dapat membantu mempermudah dalam mengajarkan materi, mampu mempermudah siswa memahami materi, dapat menumbuhkan motivasi belajar siswa, mampu menciptakan pembelajaran yang aktif dan efektif, tidak mengalami kesulitan dalam melaksanakan pembelajaran, dan perlu digunakan untuk pembelajaran materi lainnya serta menambah wawasan guru tentang media pembelajaran yang disajikan. Dalam pelaksanaannya, guru juga menemukan kendala dalam menggunakan media pembelajaran biology smart comics ini. Khususnya kendala waktu yang sangat terbatas. Kendala ini menuntut siswa untuk memanfaatkan waktu dalam membaca dan memahami apa yang ada dalam media biology smart comics secara lebih efisien. Untuk itu guru hendaknya benar-benar dapat mempertimbangkan alokasi penggunaan waktu secara tepat dimana dalam penelitian ini dirasa sangat terbatas. 39

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa penerapan biology smart comics sebagai media pembelajaran pada materi pencemaran lingkungan dapat mengoptimalkan hasil belajar siswa di kelas VII SMP Negeri 2 Batangan Pati.

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka saran yang dapat disampaikan adalah: 1. Perlu kiranya dipertimbangkan penggunaan media pembelajaran biology smart comics pada pembelajaran materi lainnya, dimana dalam penelitian ini siswa menunjukkan hasil belajar yang optimal. 2. Dalam pelaksanaan pembelajaran ini, hendaknya guru benar-benar mempertimbangkan alokasi penggunaan waktu secara tepat, dimana dalam penelitian ini dirasa sangat terbatas. 3. Perlu kiranya dipertimbangkan efisiensi pemanfaatan media biology smart comics sehubungan dengan waktu, biaya, dan tenaga serta kemampuan guru yang dibutuhkan dalam proses produksinya.

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN KOMIK PENCEMARAN LINGKUNGAN SEBAGAI SUMBER BELAJAR SISWA KELAS VII SMP

5 65 172

Peningkatan Kualitas Pembelajaran Materi Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan di SMP Negeri 1 Batangan Pati melalui Implementasi Lesson Study

0 17 186

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA SUB MATERI POKOK PENCEMARAN LINGKUNGAN DI KELAS VII SMP NEGERI 35 MEDAN.

1 1 19

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BIOLOGI MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK PADA MATERI POKOK PENCEMARAN LINGKUNGAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BIOLOGI MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK PADA MATERI POKOK PENCEMARAN LINGKUNGAN TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1

0 1 16

PENDAHULUAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BIOLOGI MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK PADA MATERI POKOK PENCEMARAN LINGKUNGAN TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 POLOKARTO SUKOHARJO TAHUN AJARAN 2006/2007.

0 1 6

KELAYAKAN SUNGAI CIGASONG SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN CREATIVEPROBLEM SOLVING (CPS)PADA MATERI PENCEMARAN AIR SISWA SMP KELAS VII.

2 10 59

(ABSTRAK) PENERAPAN BIOLOGY SMART COMICS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 BATANGAN PATI.

0 0 2

KELAYAKAN SUNGAI CIGASONG SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN CREATIVEPROBLEM SOLVING (CPS)PADA MATERI PENCEMARAN AIR SISWA SMP KELAS VII - repository UPI S BIO 1101156 Title

0 0 4

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS AUDIO VISUAL PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMP NEGERI 6 DUAMPANUA KABUPATEN PINRANG

0 4 118

PENERAPAN PEMBELAJARAN PRAKTIKUM PADA KONSEP PENCEMARAN LINGKUNGANUNTUK MENINGKATKAN SIKAP PEDULI LINGKUNGAN SISWA DI KELAS VII SMP NEGERI 7 KOTA CIREBON - IAIN Syekh Nurjati Cirebon

0 0 22