Rumusan Masalah Penegasan Istilah

penggunaan Biodiary yang dijadikan media diskusi dalam pembelajaran dengan model tutor sebaya pada materi sistem pertahanan tubuh.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut dapat diambil rumusan masalah yaitu “Apakah pembelajaran menggunakan Biodiary yang dipadukan dengan model tutor sebaya berpengaruh terhadap pemahaman konsep siswa pada materi sistem pertahanan tubuh?”

1.3. Penegasan Istilah

Untuk menghindari salah pengertian dan penafsiran, maka diperlukan adanya penegasan istilah pada judul “Pengaruh Penggunaan Biodiary yang dipadukan dengan Model Tutor Sebaya Terhadap Pemahaman Konsep Materi Sistem Pertahanan Tubuh” 1. Biodiary yang dipadukan Model Tutor Sebaya merupakan suatu model pembelajaran yang menggunakan media pembelajaran berupa Biodiary untuk membantu pemahaman konsep siswa. Biodiary merupakan media pembejaran berupa buku yang berisi kolom ringkasan materi, kolom soal yang digunakan sebagai bahan diskusi, kolom glosarium dan kolom refleksi diri. Kolom refleksi diri sebagai alat bantu untuk mengetahui pengalaman belajar tutor dan tute selama mengkuti pembelajaran dengan model tutor sebaya. Sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Colvin 2007 Model pembelajaran tutor sebaya berbantuan jurnal refleksi diri merupakan model pembelajaran untuk mengetahui pengalaman dan hubungan antar siswa selama mengikuti pembelajaran. 2. Pemahaman konsep merupakan kemampuan untuk menyerap arti dari materi atau bahan yang dipelajari Usman, 2011. Dalam penelitian ini pemahaman konsep didefinisikan secara konstitutif sebagai pemahaman yang telah dibentuk dalam diri siswa selama siswa mengikuti pembelajaran dengan model tutor sebaya yang berbantuan Biodiary. Pemahaman konsep dalam penelitian ini didefinisikan secara operasional sebagai skor yang diperoleh siswa melalui Pretest-Posttest. Perbedaan dan peningkatan yang terjadi pada skor Pretest-Posttest atau tinggi rendahnya delta Pretest-Posttest siswa dapat dijadikan indikator untuk melihat adanya peningkatan pemahaman konsep setelah diterapkan perlakuan pada kelas eksperimen. 3. Materi sistem pertahanan tubuh merupakan materi biologi kelas XI Sekolah Menengah Atas pada Semester Genap. Materi Sistem Imun dalam kurikulum 2013 terdapat pada Kompetensi Dasar KD 3.14 yaitu mengaplikasikan pemahaman tentang prinsip-prinsip sistem immun untuk meningkatkan kualitas hidup manusia dengan kekebalan yang dimilikinya melalui program immunisasi sehingga dapat terjaga proses fisiologi di dalam tubuh. Materi sistem pertahanan tubuh dalam penelitian ini meliputi jenis sel dan jaringan yang berkaitan dengan sistem pertahanan tubuh, pertahanan bawaan dan diperoleh, imunitas seluler dan humoral, respon spesifik dan nonspesifik, kelainan-kelainan yang berkaitan dengan sistem pertahanan tubuh, dan imunisasi.

1.4. Tujuan