Marketing DESKRIPSI JABATAN 1. Station Manager

h. Melakukan kerjasama dengan penanggungjawab program on air untuk program-program on air dan off air yang dapat disatukan.

7. Penyiar

Pada bagian inilah sebenarnya image Radio STAR FM terlihat maka dari itu penyiar yang diterima harus ditraining lebih dahulu untuk membentuk karakter penyiar yang diinginkan. Ruang lingkup pekerjaan : a. Sebagai pelaku penyiaran, seperti membawakan acaraprogram yang telah ditentukan. b. Menyiapkan informasi yang akan disiarkan pada jam siaran. c. Mempersembahkan acara yang harus menarik pendengar dengan cara atau kualitas yang ada. d. Memutarkan lagu-lagu dalam playlist dan lagu permintaan pendengar. e. Memutar iklan yang telah diproduksi dan mambacakan iklan dalam bentuk adlib kalau tersedia pada jam siarannya. f. Melaporkan apabila ada kerusakan atau kejadian selama siaran. g. Mempertanggungjawabkan hal-hal yang telah dibicarakan dalam waktu siaran.

8. Marketing

Ruang lingkup pekerjaan : a. Melakukan pendekatan kepada para pengusaha untuk mempromosikan usahanya di Radio STAR FM Medan. Universitas Sumatera Utara b. Bertemu klien untuk melakukan kerjasama-kerjasama dengan radio baik on air ataupun off air. c. Melakukan penjualan iklan setiap harinya kepada klien-klien yang harus ditemui setiap harinya dengan menunjukkan rate harga iklan. d. Memberikan laporan seberapa banyak iklan yang telah didapatkan selama sebulan. e. Menjaga hubungan baik kepada para klien yang sudah ataupun yang belum melakukan kerjasama. E. KINERJA USAHA TERKINI Kinerja dapat diartikan sebagai usaha yang dilakukan karyawanpegawai perusahaan untuk mencapai tujuan perusahaan. Kinerja usaha terkini dilakukan untuk mencapai tujuan yaitu mendapatkan keuntungan perusahaan sebanyak- banyaknya ataupun kinerja usaha terkini dilakukan untuk memperbaiki keadaan perusahaan. Kinerja usaha terkini adalah berbagai hal yang akan dilakukan pada saat perusahaan sedang berjalan ataupun pada saat perusahaan sedang mengalami kesulitan untuk menjalankan perusahaan . Untuk kinerja usaha terkini pada PT. Anugerah Pradana Muda Radio STAR FM adalah melakukan pembaharuan-pembaharuan baik itu yang berkenaan dengan teknis ataupun secara langsung berhubungan dengan karyawan, seperti melakukan regenerasi penyiar sehingga mendapatkan penyiar yang lebih baru dan lebih berkualitas sehingga konsumen ataupun pendengar terpuaskan. Universitas Sumatera Utara Sebelum membahas jauh tentang kinerja usaha terkini yang dilakukan oleh PT. Anugerah Pradana Muda, yang perlu diketahui adalah berapa jumlah iklan perbulannya sebagai indikasi apakah kegiatan perusahaan berjalan dengan lancar atau tidak. Untuk diketahui jumlah iklan perbulannya dirata-ratakan 20 iklan lokal dan iklan kerjasama berupa spot dan adlibs serta 8 iklan nasional yang diputar setiap harinya dengan spot-spot tertentu Sumber: Data Star FM. Dapat diberikan informasi untuk kinerja usaha terkini Radio STAR FM Medan adalah: 1. Meregenerasi penyiar untuk mendapatkan penyiar-penyiar yang baru dan lebih kreatif. 2. Memperbaharui segala alat teknis agar lebih terdengar bagus secara on air. 3. Membuat program-program on air yang baru dan lebih menarik pendengar. 4. Membuat program-program off air dalam rangka untuk promosi. Kinerja usaha terkini diatas dilakukan dengan tujuan utama untuk menarik pendengar yang lebih banyak lagi sehingga semakin banyak pendengar maka semakin banyak pula usaha-usaha yang akan mempromosikan usahanya di Radio STAR FM Medan dan ini berarti akan memberikan penambahan pendapatan kepada perusahaan. F. RENCANA PERUSAHAAN Universitas Sumatera Utara PT. Anugerah Pradana Muda dalam hal ini mempunyai rencana untuk memajukan perusahaan diantaranya pembuatan program-program baru yang lebih menarik dan lebih bagus daripada program-program sebelumnya yang telah ada sehingga konsumen atau pendengar semakin banyak yang mendengarkan. Selain itu, mengadakan acara-acara off air yang tujuannya adalah mempromosikan Radio STAR FM Medan kepada pendengar yang ingin melihat secara langsung dan nyata seperti apa Radio STAR FM itu yang tujuan utamanya adalah menarik semakin banyak pendengar. Semakin banyak pendengar maka semakin banyak klien yang akan bekerjasama dan memasang iklan untuk pendapatan perusahaan. Selain dari kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan promosi, kinerja usaha terkini Radio STAR FM Medan adalah menambah beberapa orang marketing untuk melakukan banyak kerjasama dengan para klien yang ingin mempromosikan usahakegiatannya sehingga semakin banyak melakukan kerjasama semakin banyak pula kesempatan untuk melakukan penjualan iklanjasa. Setelah merencanakan kinerja yang akan dilakukan dengan baik maka yang dilakukan selanjutnya adalah mempersiapkan sumber daya manusia yang dapat melakukan dan ikut melakukan kinerja usaha yang harus sesuai dengan kemampuan dan sesuai dengan bidangnya masing-masing. Untuk itu Radio STAR FM Medan melakukan pemilihan karyawan- karyawan yang ada untuk menduduki posisi-posisi yang dibentuk untuk melakukan kinerja usaha yang telah direncanakan sekarang-sekarang ini. Misalnya untuk posisi program director, yang diseleksi harus yang memang Universitas Sumatera Utara benar-benar kreatif dan mampu menciptakan program-program yang dapat menarik pendengar. Untuk music director sendiri, perusahaan memilih orang yang mampu mengikuti perkembangan musik serta mempunyai pengetahuan tentang musik sehingga Radio STAR FM Medan tidak tertinggal dalam kepemilikan lagu- lagu baru ataupun yang populer. Sedangkan untuk marketing sendiri, pemilihan orangnya adalah sesuai dengan kemampuannya untuk berbicara kepada klien sehingga dapat menarik perhatian untuk melakukan pemasangan iklan. Universitas Sumatera Utara BAB III PEMBAHASAN

A. Pemanfaatan Teknologi Informasi pada PT. Radio Anugerah Pradana

Dokumen yang terkait

Perencanaan Strategi Pengembangan Produk Perusahaan Dengan Metode Analisis SWOT dan Analisis Faktor di PT Radio Anugerah Pradana Muda

1 41 154

PENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI, KESESUAIAN TUGAS-TEKNOLOGI INFORMASI, DAN Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Kesesuaian Tugas-Teknologi Informasi, Dan Kepercayaan Atas Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individual (Studi Kasus pada BPJ

0 3 16

PENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI, KESESUAIAN TUGAS - TEKNOLOGI INFORMASI, DAN Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Kesesuaian Tugas - Teknologi Informasi, Dan Kepercayaan Atas Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individual (Studi Kasus Pada

0 1 15

PENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI, KESESUAIAN TUGAS - TEKNOLOGI INFORMASI, DAN Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Kesesuaian Tugas - Teknologi Informasi, Dan Kepercayaan Atas Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individual (Studi Kasus Pada

0 0 16

“Pengaruh Teknologi Informasi, Pemanfaatan Teknologi Informasi, dan Kepercayaan Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individual” Pengaruh Teknologi Informasi, Pemanfaatan Teknologi Informasi, dan Kepercayaan Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individua

0 0 15

“PENGARUHTEKNOLOGI INFORMASI, PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI, DAN KEPERCAYAAN TEKNOLOGI INFORMASI Pengaruh Teknologi Informasi, Pemanfaatan Teknologi Informasi, dan Kepercayaan Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individual (Survey pada Pegawai Sekerta

5 21 15

KONTRIBUSI KONSUMSI MEDIA MASSA TERHADAP PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN TINGKAT MODERNITAS GENERASI MUDA KOTA.

0 0 68

KONTRIBUSI KONSUMSI MEDIA MASSA TERHADAP PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN TINGKAT MODERNITAS GENERASI MUDA KOTA.

0 0 68

PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI BAGI PER

0 0 8

Media Massa Mempengaruhi Pemanfaatan Teknologi Informasi Generasi Muda dalam Kehidupan Sehari-hari

0 0 11