Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Metode Penelitian

commit to user cepat, tepat dan aman dengan memanfaatkan sistem informasi dan teknologi. Freight fowarding adalah badan usaha yang bertujuan untuk memeberikan jasa pelayanan atau pengurusan atas seluruh kegiatan ekspor yang diperlukan bagi terlaksananya pengiriman, pengangkutan dan penerimaan barang dengan menggunakan multimodal transport baik melalui darat, laut dan udara. Bertitik tolak dari latar belakang masalah maka penulis tertarik untuk magang kerja mengambil observasi di ASA CARGO Surakarta dan berdasarkan uraian diatas penulis mengambil judul PERANAN FREIGHT FOWARDING DALAM PROSEDUR PENGIRIMAN EKSPOR BARANG STUDI KASUS DI ASA CARGO SURAKARTA.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan pada uraian latar belakang diatas maka perumusan masalah pada penelitian adalah : 1. Bagaimana tahap-tahap pengiriman barang ekspor di ASA CARGO? 2. Dokumen-dokumen apa saja yang diperlukan dan dikerjakan ASA CARGO dalam pengiriman barang ekspor melalui transportasi laut? 3. Kendala apa yang dihadapi ASA CARGO dalam pengiriman barang ekspor melalui transportasi laut dan usaha apa yang dilakukan untuk mengatasi kendala tersebut? commit to user

C. Tujuan Penelitian

1. Mengetahui tahap-tahap pengiriman barang ekspor. 2. Mengetahui dokumen-dokumen apa yang diperlukan dalam pengiriman barang ekspor melalui transportasi laut. 3. Mengetahui kendala apa yang dihadapi ASA CARGO dalam pengiriman barang ekspor melalui transportasi laut dan usaha yang dilakukan untuk mengatasi kendala tersebut.

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Peneliti Merupakan penerapan ilmu ekonomi khususnya bagi para mahasiswa Bisnis Internasional tentang jasa pengangkutan dan pemasaran ekspor impor yang diperoleh di bangku kuliah dalam dunia praktek atau nyata. 2. Bagi Perusahaan Memberikan masukan mengenai hal-hal yang berhubungan dengan aktivitas ekspor yang dapat digunakan sebagai salah satu bahan evaluasi dengan perusahaan dalam mengambil kebijakan untuk meningkatkan aktivitas ekspor dan pengembangan usaha. 3. Bagi Mahasiswa dan Pembaca lainnya Merupakan tambahan referensi bacaan dan informasi khususnya bagi mahasiswa Jurusan Bisnis Internasional yang sedang menyusun Tugas Akhir dengan pokok permasalahan yang sama. commit to user

E. Metode Penelitian

Penelitian pada dasarnya adalah bagian mencari, mendapatkan data untuk selanjutnya dilakukan penyusunan dalam bentuk laporan hasil penelitian. Supaya proses tersebut dapat berjalan lancar serta hasilnya dapat dipertanggung jawabkan secara ilmiah, maka diperlukan metode penelitian. Metode penelitian mengemukakan secara tertulis tata kerja dari suatu penelitian. Metode ini terdiri dari : 1. Ruang Lingkup Penelitian Tugas Akhir Metode yang digunakan dalam penelitian Tugas Akhir ini adalah studi kasus, dan metode penelitian magang dengan cara praktek kerja lapangan selama satu setengah bulan pada ASA CARGO di Surakarta. 2. Jenis dan Sumber Data a. Jenis Data 1 Data primer Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari sumbernya. Data ini diperoleh dengan cara wawancara langsung dengan pemilik perusahaan ASA CARGO serta melalui pengalaman magang kerja. 2 Data sekunder Data sekunder yaitu data pendukung yang diperoleh dari sumber lain yang berkaitan dengan penelitian. Data ini penulis peroleh dari buku maupun sumber bacaan lain. commit to user b. Metode Pengumpulan Data 1 Wawancara Merupakan teknik pengumpulan data dengan cara mengadakan tanya jawab secara langsung atau tidak langsung yang dilaksanakan dengan tatap muka dengan pihak ASA CARGO. 2 Observasi Dalam penelitian ini penulis melihat secara langsung mengenai kegiatan yang dilakukan ASA CARGO. 3 Studi pustaka Dengan cara mempelajari dari bahan-bahan yang ada hubungannya dengan masalah yang diteliti. 4 Dokumentasi Mempelajari catatan serta arsip-arsip dokumen yang ada di ASA CARGO. commit to user

BAB II LANDASAN TEORI