Tipe Penelitian Populasi dan Sempel Penelitian Kriteria inklusi Kriteria Eksklusi a Bedrest total Identifikasi variabel penelitian

35 BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Tipe Penelitian

Rancangan penelitian yang digunakan adalah studi analitik karena pada hakekatnya merupakan penelitian atau penelaahan hubungan antara dua variabel pada suatu situasi atau sekelompok subjek melalui pengujian hipotesa, yaitu variabel bebas dan variabel terikat dengan pendekatan cross sectional dimana variabel-variabel yang termasuk faktor resiko dan variabel-variabel yang termasuk efek diobservasi sekaligus pada waktu yang sama Notoatmodjo, 2010.

3.2 Populasi dan Sempel Penelitian

3.2.1 Populasi Populasi adalah keseluruhan objek penelitian atau objek yang diteliti Notoatmodjo, 2010. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh lansia di Panti Wredha Salib Putih Salatiga sejumlah 32 orang. 3.2.2 Sampel Sampel adalah objek yang diteliti dan dianggap mewakili seluruh populasi Notoatmodjo, 2010. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Menurut Sugiyono 2013 pengertian purposive sampling adalah teknik penentuan sampel dengan berdasarkan kriteria-kriteria atau pertimbangan tertentu. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 30 responden. 2 orang responden tidak dijadikan sampel penelitian karena mereka mengalami bedrest total sehingga tidak masuk dalam kriteria penelitian.

3.3 Kriteria inklusi

Kriteria sampel dalam penelitian ini adalah : a Lansia berumur 60 tahun b Bersedia menjadi responden c Mampu untuk berkomunikasi atau menjawab pertanyaan kooperatif

3.4 Kriteria Eksklusi a Bedrest total

b Tidak bersedia menjadi responden

3.5 Identifikasi variabel penelitian

Variabel yang digunakan untuk penelitian ada dua yaitu : 3.5.1 Variabel Bebas Variabel Independen Variabel independen dalam penelitian ini adalah faktor kondisi kesehatan fisik dan psikis dan faktor kondisi sosial. Variabel tersebut merupakan sebab timbulnya atau berubahnya variabel dependen variabel terikat. 3.5.2 Variabel Terikat Variabel Dependen Variabel dependen dalam penelitian ini adalah kemandirian pada lanjut usia. Variabel tersebut dipengaruhi atau yang terjadi akibat adanya variabel bebas.

3.6 Definisi Operasional