Masalah Prioritas IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

1.1 Program

Berdasarkan identifikasi masalah dan prioritas masalah pendampingan keluarga ini maka diperlukan pemecahan masalah tersebut berupa usulan solusi kepada Keluarga Dampingan iru sendiri. Solusi yang diusulkan pun tentunya disesuaikan dengan kondisi dan kemampuan dari Keluarga yang didampingi, dan tentunya harus memungkinkan untuk dilaksanakan. Diharapkan usulan solusi ini dapat meningkatkan kesejahtearan KK dampingan dan membebaskan KK dampingan dari masalah dalam keluarganya. Adapun alternatif pemecahan masalah berupa saran-saran dan motivasi terhadap masalah- masalah yang di hadapi oleh keluarga Bapak Nyoman Arta adalah sebagai berikut. 1.1.1 Program Usaha Peningkatan Kesehatan Keluarga Dampingan Kesehatan merupakan hal yang utama bagi setiap manusia, karena tanpa kesehatan yang prima manusia tidak akan mampu bekerja untuk mencari nafkah. Saran di bidang kesehatan yang dapat disampaikan kepada Bapak Nyoman Arta di antaranya terkait dengan penyakit asma yang dideritanya. Ada beberapa solusi yang telah diberikan kepada Bapak Nyoman Arta mengenai penyakit asmanya yang belum pernah diperiksa selama 6 bulan dikarenakan keterbatasan biaya, diantaranya telah disarankan kepada beliau agar memeriksakan penyakit asmanya ke Poskesdes dan memastikan bahwa keluarga mendapatkan tanggungan dari JKBM Jaminan Kesehatan Bali Mandara, Selain itu telah disarankan agar beliau mengubah pola hidupnya yang kurang sehat, seperti sering merokok, sering keluar saat malam hari, bekerja hingga larut malam, dan rajin membersihkan rumah agar terhindar dari debu, karena semua hal itu dapat memperburuk penyakit asma beliau. Solusi lain yang dapat diberikan untuk masalah kesehatan untuk keluarga Bapak Nyoman Arta adalah supaya menanam pohon hijau di pekarangan rumahnya, supaya lingkungan rumah tetap segar. 1.1.2 Program Usaha Peningkatan Keuangan Keluarga Dampingan Mencari nafkah merupakan tugas dari seorang ayah agar mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari keluarga. Permasalahan dalam keluarga Bapak Nyoman Arta adalah penghasilan keluarga yang terbatas dan tidak menentu, dikarenakan kondisi kesehatan yang kurang yang baik sehingga tidak dapat bekerja secara maksimal. Sebagai pendamping, pendampingan keluarga juga dilakukan dengan memberikan saran dan solusi mengenai hal-hal yang dapat dilakukan untuk dapat meningkatkan perekonomian keluarganya. Diantaranya, memberikan motivasi kepada anak angkat beliau yaitu Wayan Sumodana yang masih menganggur agar segera mencari pekerjaan supaya mampu membantu dan meningkatkan ekonomi keluarga, selain itu juga menyarankan Ibu Wayan Sorni yang kondisi kesehatanya kurang baik, agar tidak memaksakan diri saat bekerja dan sebagai gantinya untuk bisnis kecil-kecilan yang tidak menggunakan banyak tenaga. Seperti membuat sampian. 1.1.3 Program Usaha Peningkatan Taraf Hidup Keluarga Dampingan di Masa Depan Sebagai Kepala Keluarga, Bapak Nyoman Arta harus memiliki solusi-solusi serta alternatif dalam meningkatkan pemasukannya. Selain itu Wayan Sumodana sebagai anak angkat dari keluarga tersebut yang telah memiliki gelar sarjana, seharusnya dapat menemukan pekerjaan yang layak dan dapat meningkatkan taraf hidup keluarga di masa mendatang.

1.2 Jadwal Kegiatan

Kegiatan Keluarga Dampingan dilakukan dalam bentuk kunjungan ke rumah Bapak Nyoman Artasebanyak 27 kali dalam sebulan pelaksanaan KKN PPM. Adapun kegiatan yang dilakukan selama kunjungan tersebut adalah sebagai berikut. Tabel 2. Tabel Jadwal Kegiatan No Tanggal Waktu Durasi Kegiatan 1. 27 Juli 2016 08.00- 09.00 1 jam Pembagian KK dampingan dan mempersiapan materi untuk KK dampingan 2. 6 Agustus 2016 08.00- 11.00 3 jam Berkunjung ke keluarga Bapak Nyoman Arta 3. 7 Agustus 2016 15.00- 18.00 3 jam Berbincang – bincang dengan keluarga Bapak Nyoman Arta 4. 8 Agustus 2016 17.00- 19.00 2 jam Mengetahui dan mencari tahu informasi detail keluarga Bapak Nyoman Arta 5. 8 Agustus 2016 08.00- 10.00 2 jam Mengetahui dan mencari tahu informasi detail keluarga Bapak Nyoman Arta 6. 9 Agustus 2016 08.00- 11.00 3 jam Mengetahui dan mencari tahu informasi detail keluarga 7. 9 Agustus 2016 13.00- 16.00 3 jam Mengidentifikasi masalah – masalah secara umum yang dihadapi Bapak Nyoman Arta 8. 10 Agustus 2016 08.00- 11.00 4 jam Berbincang – bincang dengan anak Bapak Nyoman Arta 9. 10 Agustus 2016 17.00- 19.00 2 jam Berbincang – bincang dengan anak dan istri Bapak Nyoman Arta 10. 11 Agustus 2016 08.00- 11.00 3 jam Berbincang – bincang kembali Bapak Nyoman Arta dan keluarga beliau mengenai masalah yang sedang dihadapi 11. 11 Agustus 2016 14.00- 18.00 4 jam Berbincang – bincang dengan Bapak Nyoman Arta dan istri mengenai perekonomian keluarga 12. 12 Agustus 2016 12.00- 17.00 5 jam Berbincang-bincang dengan keluarga Bapak Nyoman Arta 13. 13 Agustus 2016 14.00- 16.00 2 jam Mengidentifikasi potensi ekonomi yang dimiliki keluarga Bapak Nyoman Arta 14. 13 Agustus 2016 19.00- 21.00 2 jam Berdiskusi dengan keluarga istri Bapak Nyoman Arta 15. 14 Agustus 2016 08.00- 13.00 5 jam Berbincang – bincang mengenai solusi yang dapat dilakukan oleh keluarga Bapak Nyoman Arta dalam menghadapi masalah yang sedang dihadapi 16 14 Agustus 2016 14.00- 18.00 4 jam Berdiskusi dengan keluarga istri Bapak Nyoman Arta 17. 15 Agustus 2016 11.00- 14.00 3 jam Berdiskusi dengan keluarga Bapak Nyoman Arta 18. 15 Agustus 2016 17.00- 19.00 2 jam Memberikan informasi mengenai potensi ekonomi yang dapat dilakukan oleh keluarga Bapak Nyoman Arta 19. 16 Agustus 2016 08.00- 10.00 2 jam Berbincang- bincang dan memotivasi anak dari Bapak Nyoman Arta untuk tetap semangat bersekolah 20. 16 Agustus 2016 15.00- 18.00 3 jam Pemberian informasi mengenai potensi tanaman pekarangan sebagai penambah penghasilan keluarga 21. 19 Agustus 2016 09.00- 13.00 4 jam Membantu pekerjaan rumah di rumah Bapak Nyoman Arta 22. 20 Agustus 2016 13.00- 16.00 3 jam Berbincang-bincang dengan keluarga Bapak Nyoman Arta dan membantu pekerjaan rumah di rumah Bapak Nyoman Arta