Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Batasan Masalah Manfaat Penelitian

Melihat hal ini penulis mencoba memanfaatkan limbah serat khususnya serat buah pinang yang kurang dimaksimalkan pemanfaatannya menjadi bahan penguat komposit reinforcement dan dibuat komposit dengan pengikat matrik Epoxy agar serat buah pinang yang tidak terpakai dapat bermanfaat atau bernilai tambah untuk kehidupan manusia. Dengan demikian serat buah pinang akan bernilai jual dan dapat membantu perekonomian petani pinang tentunya. Judul penelitian ini adalah “Sifat Komposit Berpenguat Serat Buah Pinang Dengan Fraksi Volume Serat 4, 6, 8, 10. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kekuatan tarik dan regangan komposit sehingga pengguna User dapat menggunakan komposit serat buah pinang sesuai dengan kebutuhan material yang diinginkan.

1.2 Rumusan Masalah

Komposit merupakan material yang sangat dipengaruhi oleh sifat dan jenis dari bahan yang menjadi penyusun. Serat sebagai reinforcement penyusun komposit sangat berpengaruh besar terhadap sifat komposit. Fraksi volume serat dan orientasi serat menentukan sifat komposit. Oleh karena itu masalah yang akan diteliti dalam tugas akhir ini adalah bagaimana pengaruh variasi presentase fraksi volume serat dengan orientasi arah serat disusun secara acak terhadap matriks epoksi.

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat : 1. Komposit berpenguat serat buah pinang dengan fraksi volume serat 4, 6, 8, dan 10 dengan orientasi serat disusun secara acak. 2. Resin epoxy tanpa serat. 3. Perbandingan antara komposit berpenguat serat buah pinang dan resin epoxy.

1.4 Batasan Masalah

Pada penelitian ini penulis membatasi masalah pada : 1. Pengujian yang dilakukan pada komposit adalah uji tarik. 2. Pada penelitian ini menggunakan serat buah pinang dengan panjang rata-rata 35 mm. 3. Matrik sebagai bahan pengikat yang digunakan adalah resin epoxy dan resin hardener dengan perbandingan 1 : 1. 4. Pada penelitian ini dilakukan perlakuan kimia serat dengan perendaman NaOH 5 selama 2 jam dan pengeringan di bawah sinar matahari selama 3 jam. 5. Fraksi volume serat yang digunakan adalah 4, 6, 8, dan 10 dengan orientasi serat secara acak. 6. Cetakan yang digunakan dalam penelitian ini berukuran 20 cm x 30 cm dan tebal 0,5 cm.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian tentang komposit ini adalah : a. Bagi penulis, dapat menambah wawasan pengetahuan tentang material, terutama tentang komposit. b. Hasil penelitian dapat dijadikan referensi bagi para pembuat dan para peneliti kincir angin mengenai ketahanan bahan-bahan yang dapat digunakan sebagai blade kincir angin maupun dapat digunakan sebagai alternative bahan pembuatan bagian interior maupun eksterior pada otomotif. c. Hasil penelitian bisa dikembangkan lebih lanjut bagi adik-adik kelas. d. Hasil penelitian dapat dipergunakan untuk menambah refrensi ilmu pengetahuan material yang dapat ditempatkan di perpustakaan. 6

BAB II DASAR TEORI DAN TINJAUAN PUSTAKA