Hubungan Modal Kerja dengan Likuiditas dan Profitabilitas

E. Hubungan Modal Kerja dengan Likuiditas dan Profitabilitas

Dalam perusahaan antara likuiditas dan profitabilitas mempunyai hubungan yang sangat erat, bahkan keduanya tidak dapat dipisahkan karena merupakan unsur analisa dalam pembelanjaan yang saling mempengaruhi. Untuk itu likuiditas dan profitabilitas harus sama-sama diperhatikan. Perusahaan harus dapat menggunakan atau mengalokasikan dana atau modal dengan sebaik-baiknya agar mendapatkan keuntungan semaksimal mungkin. 91 Pemahaman atas bagaimana meningkat dan menurunnya tingkat keuntungan merupakan suatu hal yang sangat penting untuk dapat dimengertinya ide tentang kaitan trade-off antara profitabilitas dengan risiko. Risiko untuk berada dalam keadaan technically insolvent pada umumnya diukur dengan jumlah net working capital atau current ratio, tetapi untuk maksud pembahasan dalam konteks ini, maka pengukuran yang akan digunakan adalah atas dasar net working capital.” Diasumsikan bahwa semakin besar jumlah net working capital yang dimiliki oleh suatu perusahaan, maka semakin kecil risiko yang dihadapi. Dengan perkataan lain semakin besar net working capital, maka semakin likuid keadaan perusahaan dan oleh karena itu akan semakin kecil pula risiko untuk berada dalam keadaan technically insolvent . Sebaliknya semakin kecil net working capital likuiditas, maka akan semakin besar risiko yang dihadapi oleh perusahaan, Semakin besar rasio aktiva lancar terhadap total aktiva, maka semakin kecil profitabilitas yang diperoleh maupun risiko yang dihadapi. Semakin kecilnya profitabilitas dikarenakan aktiva lancer menghasilkan lebih sedikit dibandingkan dengan aktiva tetap. Kebalikan dari hal ini, rasio aktiva lancar terhadap total aktiva 91 Syamsuddin, Lukman, Manajemen Keuangan Perusahaan Konsep Aplikasi Dalam : Perencanaan, Pengawasan, dan Pengambilan Keputusan, Jakarta: PT Raja Grafindo, 2009., h. 205 yang semakin kecil akan meningkatkan profitabilitas dan juga risiko yang dihadapinya. Semakin besar rasio hutang lancar terhadap total aktiva, maka semakin besar profitabilitas yang diperoleh, akan tetapi risiko yang dihadapi juga semakin besar. Meningkatnya profitabilitas disebabkan karena menurunnya biaya-biaya yang dikaitkan dengan penggunaan modal jangka pendek yang semakin sedikit dibandingkan dengan jumlah modal jangka panjang. Kebalikan dari hal ini, rasio hutang lancar terhadap total aktiva yang semakin kecil akan menurunkan profitabilitas dan juga risiko yang dihadapinya. 92 Berdasarkan pendapat di atas, maka dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan kepentingan antara rasio likuiditas dan rasio profitabilitas. Likuiditas menginginkan sebagian besar modal perusahaan tertanam dalam aktiva lancar, agar perusahaan tidak mengalami kesukaran dalam membiayai kewajiban-kewajiban yang sudah jatuh tempo. Di lain pihak, profitabilitas menginginkan sebagian besar dana perusahaan di operasikan agar dapat memperoleh laba yang tinggi. Permasalahannya adalah bagaimana perusahaan mengelola modal kerjanya, sehingga profitabilitas dapat meningkat dan kemampuan dalam membayar kewajiban lancarnya masih dapat dipertahankan, walaupun agak terlalu kecil. 93 92 Ibid., h. 206 93 Ibid

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Sifat Penelitian

Jenis dari penelitian ini adalah penelitian lapangan Field research yaitu terjun langsung ke lapangan guna mengadakan penelitian pada obyek yang dibahas. 1 Penelitian lapangan adalah penelitian yang bertujuan mempelajari secara intensif latar belakang dan keadaan sekarang dan interaksi lingkungan yang terjadi pada suatu satuan sosial. 2 Sesuai dengan judul dan fokus permasalahan yang diambil maka sifat penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan metode pendekatan kuantitatif. Menurut Husein Umar deskriptif adalah “menggambarkan sifat sesuatu yang berlangsung pada saat penelitian dilakukan dan memeriksa sebab- sebab dari suatu gejala tertentu”. 3 Sedangkan kualitatif merupakan penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya prilaku, persepsi, motivasi, tindakan dan lain-lain secara holistik dengan cara mendeskripsikannya dalam bentuk kata-kata dan bahasa. 4

B. Sumber Data

Menurut Suharsimi Arikunto, yang dimaksud dengan sumber data dalam penelitian adalah subjek dari mana data diperoleh. 5 Data merupakan hasil pencatatan baik yang berupa fakta dan angka yang dijadikan bahan untuk menyusun informasi. 1 Sutrisno Hadi, Metodologi Penelitian Research I, Yogyakarta: Yayasan Penelitian FakultasPsikologi UGM, 1981, h. 04 2 Edi Kusnadi, Metodologi Penelitian, Jakarta Timur: Ramayana Press dan STAIN Metro, 2008, h. 17. 3 Husein Umar, Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2009, h.22. 4 Pedoman Penulisan proposal, tesis dan disertasi IAIN Raden Intan Lampung, tahun 2015. 5 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik Edisi Revisi IV, Yogyakarta:PT. Rineka Cipta, 2006, h.129.

Dokumen yang terkait

EFEKTIVITAS PENGELOLAAN KREDIT USAHA RAKYAT DALAM MENJAGA LIKUIDITAS DAN MENINGKATKAN PROFITABILITAS PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA, TBK CABANG ENDE

1 12 22

Strategi pengelolaan piutang murabahah analisis komparatif pada bmt fajar shidiq ujks koppas tanah abang dan bmt ta' awun cipulir.

0 5 126

Analisis Pengaruh Manajemen Modal Kerja, Likuiditas, Leverage, Aktivitas dan Ukuran Perusahaan (Studi Kasus pada Perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index Periode 2011 – 2015)

1 5 126

Pengaruh Efisiensi Modal Kerja, Likuiditas dan Solvabilitas terhadap Profitabilitas.

0 0 18

MANAJEMEN MODAL KERJA DALAM MENINGKATKAN PROFITABILITAS BMT AN NUR REWWIN WARU SIDOARJO.

5 13 128

EFEKTIVITAS PENGELOLAAN MODAL KERJA KOPERASI DALAM MENINGKATKAN PROFITABILITAS DAN MENJAGA TINGKAT LIKUIDITAS (Studi Penelitian Pada KPRI Universitas Brawijaya Malang Tahun 2010 - 2012)

0 0 10

EFEKTIVITAS PENGELOLAAN MODAL KERJA BMT GUNA MENJAGA POSISI LIKUIDITAS DAN MENINGKATKAN PROFITABILITAS DALAM PRESPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada BMT L-RISMA Lampung Timur) - Raden Intan Repository

0 1 16

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah - EFEKTIVITAS PENGELOLAAN MODAL KERJA BMT GUNA MENJAGA POSISI LIKUIDITAS DAN MENINGKATKAN PROFITABILITAS DALAM PRESPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada BMT L-RISMA Lampung Timur) - Raden Intan Repository

0 0 20

BAB II KAJIAN TEORI A. Manajemen Modal Kerja Dalam Ekonomi Islam 1. Pengertian dan Konsep Modal Kerja Dalam Ekonomi Islam dan Umum - EFEKTIVITAS PENGELOLAAN MODAL KERJA BMT GUNA MENJAGA POSISI LIKUIDITAS DAN MENINGKATKAN PROFITABILITAS DALAM PRESPEKTIF EK

0 0 50

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA A. Penyajian Data 1. Gambaran Umum BMT L-RISMA - EFEKTIVITAS PENGELOLAAN MODAL KERJA BMT GUNA MENJAGA POSISI LIKUIDITAS DAN MENINGKATKAN PROFITABILITAS DALAM PRESPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada BMT L-RISMA Lampung Timur

0 0 41