Perbandingan Surplus Konsumen Pantai Mutun MS Town dan Pulau

71 dalam perjalanan menuju Pulau Tangkil. Ketersediaan alat selam merupakan hal yang utama bagi mereka yang ingin menikmati keindahan bawah laut. Sebagian besar pengunjung berpendapat penyediaan alat selam kurang memadai.

6.2 Perbandingan Surplus Konsumen Pantai Mutun MS Town dan Pulau

Tangkil Perhitungan nilai surplus konsumen dari masing-masing lokasi wisata diestimasi dari fungsi permintaan rekreasi yang telah terbentuk sebelumnya. Menurut Fauzi 2006, setelah mengetahui fungsi permintaan kita dapat mengukur surlus konsumen yang merupakan proxy dari nilai WTP terhadap lokasi rekreasi. Surplus konsumen total kunjungan per individu dapat diukur dengan formula SK = Y 2 2b, dimana Y adalah jumlah kunjungan yang dilakukan individu dan b adalah koefisien dari variabel biaya perjalanan. Berdasarkan perhitungan di atas maka diperoleh nilai surplus konsumen total kunjungan per individu per kunjungan di Pantai Mutun MS Town sebesar Rp 2.764.045,00 sedangkan nilai surplus konsumen total kunjungan per individu per kunjungan di Pulau Tangkil sebesar Rp 1.577.320,00. Perhitungan mengenai surplus ini dapat dilihat pada lampiran 5 dan 6. Perbandingan surplus konsumen di kedua lokasi wisata merupakan hal yang perlu dilakukan karena bertujuan untuk mengetahui seberapa besar surplus yang diperoleh pengunjung diantara kedua lokasi wisata tersebut. Hasil perhitungan memunjukkan surplus konsumen per individu per kunjungan di Pantai Mutun MS Town memiliki hasil yang lebih besar dibandingkan surplus konsumen per individu per kunjungan di Pulau Tangkil. Sehingga pengunjung memiliki keuntungan yang lebih besar jika berkunjung ke Pantai Mutun MS Town, hal ini sesuai dengan data yang diperoleh bahwa tingkat kunjungan di 72 Pantai Mutun MS Town pada tahun 2011 lebih tinggi yakni 10.000 orang per tahun, sementara tingkat kunjungan di Pulau Tangkil hanya mencapai 3.000 orang per tahun. Semakin tinggi tingkat kunjungan di suatu lokasi wisata maka diasumsikan perolehan surplus konsumen per individu per kunjungan akan semakin besar.

6.3 Estimasi Tingkat Retribusi Optimum Harga Tiket di Pantai Mutun