Rumusan Masalah Manfaat Penelitian

Pengetahuan Sosial dan minimnya alokasi waktu sementara materi yang harus disampaikan pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial cukup banyak. Kecamatan Gunungpati merupakan tempat yang peneliti gunakan untuk penelitian yang terletak di Kota Semarang. Di Kecamatan Gunungpati tetdapat 33 SD Negeri dan 5 SD Swasta yang terbagi menjadi 4 gugus. Peneliti mengambil 6 SD Negeri dengan enam orang guru kelas V sebagai subyek penelitian. Judul penelitian ini adalah “PELAKSANAAN EVALUASI PEMBELAJARAN IPS BERBASIS KTSP KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI DI KECAMATAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG”.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang masalah yang telah disampaikan dapat diambil rumusan masalah yang bertujuan untuk mendapatkan gambaran dari permasalahan yang diteliti dalam penelitian ini yaitu: 1. Bagaimana pelaksanaan evaluasi pembelajaran IPS berbasis KTSP di kelas V Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Gunungpati Kota Semmarang? 2. Teknik dan alat apa yang digunakan dalam pelaksanaan evaluasi pembelajaran IPS berbasis KTSP di kelas V Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Gunungpati Kota Semarang?

1.4. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah disebutkan tujuan dari penelitian ini antara lain: 1. Mendeskripsikan pelaksanaan evaluasi pembelajaran IPS berbasis KTSP di kelas V Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Gunungpati Kota Semarang.

2. Mendeskripsikan teknik dan alat yang digunakan dalam pelaksanaan

evaluasi pembelajaran IPS berbasis KTSP di kelas V Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Gunungpati Kota Semarang.

1.5. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi berbagai pihak, baik secara teoritis maupun secara praktis.

1.5.1. Manfaat Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat dengan menambah pengalaman sekaligus kemampuan guru serta sebagai bahan masukan untuk kegiatan-kegiatan selanjutnya yang berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan evaluasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di Sekolah Dasar.

1.5.2. Manfaat Praktis

a. Bagi Peneliti Penelitian ini memberikan kesempatan kepada peneliti untuk mendeskripsikan pelaksanaan evaluasi pembelajaran IPS berbasis KTSP di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Penelitian ini juga bermanfaat sebagai tambahan ilmu pengetahuan dan keterampilan peneliti dalam melaksanakan penelitian. b. Bagi Guru Memberi masukan kepada guru Sekolah Dasar untuk melaksanakan kegiatan evaluasi pembelajaran dengan baik. Hal ini agar tujuan dari kegiatan evaluasi pembelajaran dapat tercapai secara maksimal yang akan berdampak pada tercapainya tujuan pendidikan. c. Bagi Lembaga Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi sekolah dalam upaya menyelenggarakan pembelajaran yang berkualitas dengan mengoptimalkan kegiatan evaluasi pembelajaran. d. Bagi Peneliti Lain Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan penelitian dalam bidang pendidikan serta memberikan inspirasi dan referensi bagi penelitian pendidikan yang sejenis. 12

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1 Kajian Teori

2.1.1. EvaluasiPenilaian

2.1.1.1 Pengertian Evaluasi dan Evaluasi Pendidikan Evaluasi berasal dari bahasa Inggris yaitu evaluation sedangkan dalam bahasa Indonesia berarti penilaian dengan akar kata value yang berarti nilai. Dengan demikina secara harfiah evaluasi pendidikan dapat diartikan sebagai penilaian dalam bidang pendidikan atau penilaian yang berkaiatan mengenai hal- hal yang berkaitan dengan kegiatan pendidikan. Menurut Edwind Wandt dan Gerald W Brown 1977, evaluation refer to the act or process to determining the value of something. Menurut definisi ini, istilah evaluasi menunjuk kepada atau mengandung pengertian suatu tindakan atau suatu proses untuk menentukan nilai dari sesuatu. Anas Sudijono, 2013: 1 Sementara Ralph Tyler dalam Arikunto, 2013: 3 menjelaskan bahwa evaluasi merupakan sebuah proses pengumpulan data untuk menentukan sejauh mana, dalam hal apa, dan sejauh mana tujuan pendidikan sudah tercapai. Terdapat beberapa ciri evaluasi menurut Hamdani 2011:297, yaitu: a. Sebagai kegiatan yang sistematis, pelaksanaan evaluasi haruslah dilakukan secara berkesinambungan. b. Dalam pelaksanaan evaluasi dibutuhkan data dan informasi yang akurat untuk menunjang keputusan yang akan diambil.