Hambatan Pelaksanaan PPL Solusi

31 g. Pedoman PPL yang terlambat menyebabkan kebingungan praktikan dalam mengerjakan laporan PPL di sekolah.

2. Solusi

a. Perlunya jam masuk BK tersendiri diluar jam mata pelajaran maupun praktik. b. Berkolaborasi dengan guru mata pelajaran dalam menyusun jam masuk kelas guna bimbingan klasikal dan melakukan wawancara terkait kebutuhan siswa atau keadaan siswa baik dari motivasi belajar, hubungan personal, cinta, karir dan lainnya. c. Pedoman PPL BK diberikan sebelum mahasiswa diterjunkan di sekolah-sekolah atau diberikan saat pelaksaanaan PPL 1. 32

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan Praktik Pengalaman Lapangan PPL telah banyak memberikan pengetahuan dan pengalaman kepada Mahasiswa dalam pengelolaan diri sebagai calon pendidik. Melalui pelaksanaan PPL di SMK Negeri 3 Yogyakarta Mahasiswa mempunyai gambaran yang jelas mengenai pelaksanaan kegiatan belajar mengajar di sekolah beserta praktik persekolahanya. Setelah melakukan Praktik Pengalaman Lapangan PPL di SMK Negeri 3 Yogyakarta selesai, maka dengan memperhatikan hal-hal yang bermanfaat, dapat ditarik beberapa kesimpulan sebagai berikut : 1. Need Assesmen dengan menggunakan Media Lacak Masalah MLM dan Sosiometri. 2. Bimbingan klasikal dilakasanakan sebanyak enam kali dengan enam RPL di kelas X TL 2, X AV 1 dan X AV 2. 3. Konseling individu dengan jumlah konseli sebanyak sepuluh orang dan konseling kelompok sebanyak satu kali telah dilaksanakan. Adapun hasilnya adalah siswa tidak terlambat ke sekolah dan dapat memotovasi dirinya sendiri. Hal ini diperoleh dari pengamatan yang telah praktikan lakukan. 4. Keikutsertaan praktikan dalam membantu administrasi guru BK, berupa mengentri data pribadi siswa sebanyak lima kelas. B. Saran Guna meningkatkan kualitas pelaksanaan PPL pada masa yang akan datang, beberapa saran yang dapat kami sampaikan antara lain sebagai berikut: 1. Perlunya jam masuk BK tersendiri diluar jam mata pelajaran maupun praktik. 33 2. Berkolaborasi dengan guru mata pelajaran dalam menyusun jam masuk kelas guna bimbingan klasikal dan melakukan wawancara terkait kebutuhan siswa atau keadaan siswa baik dari motivasi belajar, hubungan personal, cinta, karir dan lainnya. 3. Pedoman PPL BK diberikan sebelum mahasiswa diterjunkan di sekolah- sekolah atau diberikan saat pelaksaanaan PPL 1.