Perumusan Program dan Rancangan Kegiatan PPL

6. Evalusi merupakan salah satu program yang penting, melalui evaluasi dapat dilihat apakah materi yang telah diberikan bagi siswa dapat diserap dan dipahami anak dengan baik. Apabila tidak terdapat kemajuan maka dapat dilakukan refleksi apakah materi yang diajarkan terlalu sulit atau ketidak tepatan guru mahasiswa dalam memilih metode. 7. Menyusun laporan PPL pada akhir kegiatan PPL secara individu dilaksanakan pada akhir kegiatan PPL II. Penyusunan laporan individu berisi tentang kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa selama pelaksanaan PPL di sekolah.

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

A. Persiapan

Beberapa persiapan yang perlu dilakukan sebelum melaksanakan kegiatan PPL UNY 2015 di SLB N 1 Sleman bertujuan agar kegiatan PPL dapat berjalan dengan lancar dan sesuai rencana. Beberapa persiapan yang dilakukan misalnya adanya pembekalan PPL, penyerahan mahasiswa PPL ke sekolah, observasi, dan persiapan mengajar. Kegiatan tersebut dapat diuraikan sebagai berikut: a. Pembekalan PPL Kegiatan pembekalan PPL dilaksanakan pada tanggal 4 Agustus 2015. Pembekalan PPL diberikan dengan maksud untuk membekali mahasiswa sebelum melakukan kegiatan PPL yang diselenggarakan oleh UNY. Dalam kegiatan pembeklan ini dijelaskan tentang pembagian sekolah dan DPL, persiapan menyusun program, dan tatatertib selama mengikuti kegiatan PPL. b. Penyerahan mahasiswa PPL ke sekolah Penyerahan mahasiswa PPL diserahkan oleh masing-masing Dosen Pembimbing Lapangan DPL kepada pihak sekolah pada hari senin tanggal 10 Agustus 2015. Penyerahan mahasiswa PPL dilaksanakan di SLB N 1 Sleman, dihadiri oleh DPL, 8 mahasiswa PPL, dan dihadiri oleh staff beserta guru SLB N 1 Sleman. c. Observasi Sebelum pelaksanaan PPL dilaksanakan 2 tahapan dalam observasi, yaitu observasi lingkungan sekolah dan observasi di dalam kelas. Observasi lingkungan sekolah bertujuan untuk mengenali kondisi fisik sekolah dan memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang potensi yang ada di sekolah dan bisa memanfaatkan sumber belajar di sekitar sekolah. Sedangkan untuk observasi di dalam kelas atau observasi saat pembelajaran bertujuan untuk mengetahui dan memahami hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan pembelajaran. Kegiatan ini dilaksanakan sebelum menentukan program PPL selanjutnya. Setiap mahasiswa mendapatkan satu kelas dengan satu subjek yang menjadi pokokpermasalahan utama dengan didampingi oleh satu guru pamong. Dalam observasi pembelajaran ini terdapat 3 hal yang menjadi fokus observasi yaitu observasi tentang proses pembelajaran, kemampuan, kebutuhan dan perilakukebiasaan siswa saat di dalam kelas, perangkat pembelajaran yang digunakan selama ini pembuatan kurikulum dan media yang digunakan. d. Persiapan mengajar Sebelum mahasiswa melaksanakan praktik mengajar di dalam kelas maka perlu dilakukan persiapan mengajar. Persiapan yang dilakukan seperti Koordinasi dengan guru pembimbing tentang pelaksanaan PPL dan tentang penyusunan RPP dan RPI. Sebelum praktik mengajar adapun kegiatan yang harus dilakukan yaitu: a Konsultasi mengenai jadwal mengajar di kelas b Konsultasi mengenai materi yang akan digunakan dalam proses mengajar dengan guru pembimbing c Membuat RPP Rencana Pelaksanaan Pembelajaran dan PPI disesuaikan dengan tema dan materi serta subjek yang difokuskan. d Pembuatan media pembelajaran untuk memudahkan saat menyampaikan materi pada siswa, karena dengan media pembelajaran, akan lebih efektif memberikan pemahaman terhadap siswa. e Mengkonsultasikan RPP yang telah dibuat dan media yang telah dipersiapkan. f Meneyerahkan revisi RPP yang telah diperiksa dan direvisi oleh masing-masing guru kelas. g Diskusi dengan sesama rekan mahasiswa yang praktik, baik sebelum maupun sesudah praktik mengajar dilakukan. B. Pelaksanaan PPL Pelaksanaan kegiatan PPL yaitu mulai tanggal 10 Agustus sampai 12 Agustus 2015. Praktik mengajar dilakukan dengan praktik mengajar terbimbing, praktik mengajar dimulai sejak pukul 07.30 – 10.00 WIB. Pelaksanaan mengajar disesuaikan dengan RPP dan RPI yang sudah dipersiapkan. Program Pelaksanaan Praktik Lapangan yang sudah dilaksanakan ialah: 1. Membuat perangkat pembelajaran Dalam melakukan pembelajaran mahasiswa perlu membuat RPP sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran. Pembuatan RPP juga dikonsultasikan dengan guru pembimbing. Dalam satu kelas terdapat 2 bentuk RPP yaitu untuk RPP tunagrahita dan RPP tunanetra. Terdapat 12 RPP, 6 untuk RPP tunagrahita dan 6 untuk RPP tunanetra. Setiap satu RPP digunakan untuk 3 kali pertemuan. 2. Membuat PPI PPI dibuat dan disesuaikan dengan kebutuhan serta kemampuan masing- masing siswa. Pembuatan PPI dikonsultasikan oleh guru pembimbing agar program yang diberikan dapat sesuai. 3. Membuat media pembelajaran Setelah membuat RPP dan RPI kegiatan dilanjutkan dengan menentukan dan membuat media pembelajaran. Pembuatan media sangat perlu dilakukan agar memudahkan anak untuk memahami materi yang disampaikan, selain itu juga agar dalam pembelajaran dapat menarik bagi siswa. Media yang digunakan dalam mengajar ialah media yang dibuat sendiri atau bisa juga media yang sudah ada dan siap untuk digunakan. 4. Kegiatan praktik mengajar a. Subjek didik Pelaksanaan PPL SLB N 1 Sleman dalam laporan adalah di kelas IV C1A dengan guru kelas yakni Sofia Rahmawati, S.Ag. Adapun siswa yang berada di kelas IV C1A berjumlah empat anak yakni: