KORELASI PERTUMBUHAN VEGETATIF JATI (Tectona grandis Linn. F) TERHADAP PRODUKSI BUNGA DAN BENIH PADA CLONE BANK KPH SARADAN UNIT II JAWA TIMUR

KORELASI PERTUMBUHAN VEGETATIFJATI (Tectona grandis Linn.
F)TERHADAP PRODUKSI BUNGA DAN BENIH PADACLONE BANK KPH
SARADAN UNIT II JAWA TIMUR
Oleh: MUHAMMAD LOBIS (00740040)
Forestry
Dibuat: 2006-08-08 , dengan 3 file(s).

Keywords: Jati (T. grandis Linn. f), bunga, pohon plus
Penelitian dilaksanakan di areal clone bank KPH saradan. Dimana tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui hubungan kondisi fisiologis tegakan dengan produksi bunga yang
dihasilkan. Untuk pengambilan contoh menggunakan metode jalur dengan intensitas 2,5%,
dengan jumlah jalur sebanyak 103 jalur dengan total tegakan ± 1030 pohon. Untuk jumlah pohon
yang akan diukur sebanyak 3 pohon per jalur sehingga didapatkan 303 pohon sampel dan untuk
penentuan pohon sampel menggunakan metode acak. Parameter yang diamati adalah jumlah
bunga (pertangkai), persentase bunga jadi, hasil benih, diameter batang, tinggi bebas cabang dan
diameter tajuk.
Dari hasil penelitian didapatkan data hasil pengukuran diameter batang, tinggi tanaman, diameter
tajuk, jumlah bunga, prosentase bunga jadi dan hasil benih. Setelah dilakukan analisis regresi dan
korelasi di peroleh persaman garis regresi antara tinggi bebas cabang, diameter batang dan
diameter tajuk terhadap jumlah bunga adalah, Y = - 78,591 + 3,287 X1 + 0,928 X2 + 10,119 X3
dan persamaan garis regresi antara tinggi bebas cabang, diameter batang dan diameter tajuk

terhadap hasil benih adalah Y = - 0,00193 + 0.0001475 X1 + 0,008822 X2 + 0,008822 X3.
Dari persaman tersebut dapat disimpulkan adanya hubungan yang searah antara peubah dari
variabel bebas dan variabel tak bebas. Dalam penelitian selanjutnya sebaiknya juga dilakukan
analisa tanah dan faktor lingkungan yang berperan dalam menghasilkan jumlah bunga dan hasil
benih pada tegakan jati