Karakteristik Karya Deskripsi Karya

6 | Fakultas Seni Rupa dan Desain f. Prodi S-1 Fotografi Penciptaan karya seni fotografi dititikberatkan pada tiga pilihan, yaitu1 Fotografi Seni Budaya dengan memperhatikan elemen, teknik, dan prinsip fotografis serta kaidah seni, yang estetis komunikatif, menyajikan dan mengelolanya dalam kegiatan pameran fotografi, serta mempertanggungjawabkannya secara akademik. Kompetensi tersebut relevan dengan kota Solo sebagai kota wisata budaya, dan program pemerintah yang menggalakkan seni budaya sebagai industri kreatif serta pengembangan potensi lokal daerah dengan mengangkat seni budaya; 2 Fotografi Komersialyang marketable dengan memperhatikan teknik prinsip fotografis, kaidah senidesain, dan menyajikan dalam sebuah portofolio, mempresentasikannya di hadapan klien dengan menarik dan, serta mempertanggungjawabkan secara profesional; atau3 Fotografi Jurnalistik yang mencitrakan fenomena sosial budaya lokal dan multikultural dengan memperhatikan teknik prinsip fotografis dan kaidah senidesain, HaKI, dan etika jurnalistik. g. Prodi D-4 Batik Tugas Akhir Karya menekankan kemampuan calon lulusan dalam mengidentifikasi, menganalisis, dan memecahkan masalah batik; mengekspresikan gagasan dan pemikiran ke dalam desain batik secara kreatif, inovatif, ramah lingkungan, orisinil, dan berkarakter budaya Nusantara;serta mempresentasikan hasil rancangan dan batiknya kepada stakeholders. h. Prodi D-4 Keris dan Senjata Tradisional Tugas Akhir Karya ini objek utamanya berkaitan dengan baik keris maupun senjata tradisional Nusantara, yang menampilkan karakter personal sebagai ciri khusus yang melekat pada karya. Adapun jenis karya yang masuk dalam kategori tersebut, yaitu:1 bilah keris berpamor atau bilah senjata tradisional berpamor lainnya, 2 hulu keris atau hulu senjata tradisional lainnya,3 warangka atau sarung senjata tradisional lainnya,4 aksesoris keris atau senjata tradisional lainnya, dan 5 keris atau senjata tradisional lainnya yang dicipta sebagai satu kesatuan wujud secara lengkap bilah, hulu, warangka, dan aksesoris berdasarkan kreativitas konsep kebaruan.