Bulbophyllum baileyi Ketinggian Tempat

3. Bulbophyllum baileyi

Bulbophyllum merupakan tumbuhan berbunga magnoliophyta, warna daun hijau, batang membesar membentuk pseudobulb, tangkai bunga muncul dari akar rimpang Bulbophyllum, dalam 1 bulb terdapat 2 tangkai daun Bulbophyllum baileyi. Di Samosir Utara, jenis ini dijumpai pada ketinggian 1558 mdpl dengan suhu udara di lokasi penelitian berkisar antara 15-19 ºC dan dengan nilai pH tanah dilokasi penelitian 5. Jenis ini tumbuh pada areal terbuka di daerah yang beriklim dingin dan jumlahnya juga cukup banyak yaitu 38 dan penyebarannya membentuk suatu koloni kelompok. Di lokasi penelitian, jenis ini memiliki batang yang simpodial, daunnya muncul dari pseudobulb dan jenis ini dilapangan pseudobulbnya tunggal. Anggrek ini memiliki ukuran pseudobulb yang beragam. Di lapangan, jenis ini memiliki panjang pseudobulb berkisar antara 3 – 5 cm, lebar daunnya berkisar antara 3 – 5 cm, panjang daunnya sendiri berkisar antara 10 – 12 cm, warna daunnya dilapangan berwarna hijau dan jenis ini dilapangan biasanya memiliki 2 helai daun dalam 1 pseudobulb. Di lapangan, anggrek jenis ini tumbuh secara epifit menumpang pada tumbuhan inangnya. Latief 1960 menyatakan bahwa jenis ini merupakan tumbuhan yang kuat, dapat tumbuh di daerah dingin dan panas, sering tumbuh di tempat terbuka. Jenis ini memiliki pseudobulb yang kecil dengan ukuran berkisar antara 2 – 6 cm dan daun dari jenis ini juga tergolong daun dengan lebar yang kecil yaitu berkisar antara 3 – 6 cm lebar daunnya. Jenis ini biasa tumbuh secara berkoloni atau berkelompok. a b Gambar 4. Bulbophyllum baileyi dilapangan a dan di UPT Kebun Raya Samosir b Anggrek jenis Bulbophyllum baileyi ini memiliki ciri – ciri dilapangan dan memiliki ciri yang lain menurut Latief. Perbandingan ciri Bulbophyllum baileyi dilapangan dengan literature menurut Latief, 1960 dapat dilihat pada tabel 5. Tabel 5. Perbandingan ciri Bulbophyllum baileyi No Jenis Ciri Data Dilapangan Latief 1960 1 Bulbophyllum baileyi Panjang bulb Lebar daun Panjang daun Warna daun Jumlah daun dalam 1 bulb Habitat 3 – 5 cm 3 – 5 cm 10 - 12 cm Hijau 2 helai Epifit 3 - 7 cm 3 – 6 cm ± 15 cm Hijau 2 helai Epifit

4. Coelogyne dayana dan Coelogyne salmonicolor