LATAR BELAKANG Perubahan RENJA BLH 2016

PENDAHULUAN

I. LATAR BELAKANG

Penyusunan Rencana Kerja Renja Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro Tahun 2016 merupakan bentuk pelaksanaan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Undang-Undang ini secara substansi mengamanatkan penyusunan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah Renja SKPD untuk periode tahunan dan juga sebagai dasar penyusunan Rencana Kerja Anggaran RKA SKPD, serta untuk mendukung suksesnya pencapaian sasaran pembangunan daerah sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Rencana Kerja Pembangunan Daerah RKPD Kabupaten Bojonegoro Tahun 2016. Penyusunan Renja Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro Tahun 2016, tidak lepas dari revisi Renstra Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro Tahun 2013-2018. Fokus atau titik berat dari Renja Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro disinkronkan dengan prioritas agenda pembangunan Kabupaten Bojonegoro sebagaimana tertuang dalam revisi RPJMD Kabupaten Bojonegoro Tahun 2013-2018 dan RKPD Kabupaten Bojonegoro Tahun 2016. Rencana Kerja Renja SKPD merupakan satu dokumen rencana resmi daerah yang dipersyaratkan untuk mengarahkan program dan kegiatan pelayanan SKPD khususnya dan pembangunan tahunan daerah pada umumnya. Sebagai satu dokumen rencana resmi yang penting, sudah sepatutnya pemda, DPRD dan masyarakat memberikan perhatian penting pada kualitas proses penyusunan dokumen renja SKPD, dan tentunya diikuti dengan pemantauan, evaluasi, dan review berkala atas implementasinya. Renja SKPD merupakan fungsi penting dan sangat fundamental dalam sistem perencanaan daerah karena renja SKPD adalah perencanaan pada unit organisasi terendah dan terkecil di pemerintah daerah yang memberikan masukan utama dan mendasar bagi perencanaan di peringkat yang lebih atas seperti RKPD, Renstra SKPD, RPJMD dan bahkan RPJPD. Renja SKPD berhubungan langsung dengan pelayanan kepada masyarakat yang merupakan tujuan utama penyelenggaraan pemerintahan daerah. Kualitas penyusunan renja SKPD akan sangat menentukan kualitas pelayanan SKPD yang diberikan kepada masyarakat penggunanya. Dengan demikian, Rencana Kerja merupakan serangkaian aktifitas yang akan dilaksanakan, dengan tidak mengesampingkan permasalahan yang dihadapi di masa lalu, sehingga melalui Rencana Kerja ini akan tergambar aktifitas yang akan dilaksanakan Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro dalam kurun waktu 1 satu tahun ke depan. Rencana Kerja Renja Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro Tahun 2016 menjadi pedoman bagi pelaksanaan Program dan Kegiatan Badan Lingkungan Hidup Tahun 2016, untuk mendukung perwujudan Visi dan Misi serta menjadi dasar estimasi terhadap penganggaran, yang akan menjadi dasar penyusunan RKA SKPD tahun 2016 dan selanjutnya menjadi bahan pertimbangan penyusunan RAPBD.

II. MAKSUD DAN TUJUAN