Perangkat lunak sistem Operasi

14 Modul Pendidikan Latihan Profesi GuruPenyelenggara Sertifikasi Guru Rayon 1 24 Universitas Negeri Makassar Gambar 19. Kartu suara Bagian-2: Perangkat Lunak Software Perangkat lunak adalah sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer, data elektronik yang disimpan oleh komputer itu dapat berupa program atau instruksi yang akan menjalankan suatu perintah. Melalui sofware atau perangkat lunak inilah suatu komputer dapat menjalankan suatu perintah. Perangkat lunak secara umum terbagi menjadi 2 bagian yaitu:

A. Perangkat lunak sistem Operasi

Dalam ilmu komputer, sistem operasi atau yang dalam bahasa Inggrisnya operating system OS adalah suatu perangkat lunak sistem yang berfungsi memberikan gambaran terhadap kontrol dan manajemen perangkat keras serta berbagai operasi dasar sistem yang dipakai oleh software aplikasi, seperti program-program pengolah data dan browser web. Pada dasarnya, sistem operasi merupakan software yang terdapat pada lapisan pertama yang disimpan pada memori komputer saat komputer dinyalakan. Sementara itu, software- software lain dipakai setelah sistem operasi siap digunakan dan sistem operasi akan melakukan layanan inti untuk software-software itu. Layanan inti tersebut, misalnya akses ke disk, manajemen memori, schedulling task, dan antarmuka user. Jadi, setiap software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas umum tersebut karena bisa dilayani dan dilakukan oleh sistem operasi. Bagian yang menjalankan tugas- tugas inti dan umum ini disebut dengan kernel suatu sistem operasi. Jika sistem komputer terbagi dalam beberapa lapisan, sistem operasi merupakan penghubung antara lapisan hardware dengan lapisan software. Jika dilihat lebih jauh lagi, sistem operasi melakukan semua tugas penting dalam komputer dan menjamin aplikasi- aplikasi yang berbeda bisa dioperasikan secara bersamaan dengan lancar. 15 Modul Pendidikan Latihan Profesi GuruPenyelenggara Sertifikasi Guru Rayon 1 24 Universitas Negeri Makassar Sistem operasi menjamin software lainnya bisa menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses pada sistem file. Jika beberapa aplikasi beroperasi secara bersamaan, sistem operasi mengatur porsi waktu yang tepat sehingga sebisa mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu cukup untuk menggunakan prosesor CPU serta tidak saling mengganggu. Sistem operasi hanya membolehkan satu aplikasi yang beroperasi pada satu waktu, misalnya sistem operasi DOS. Akan tetapi, sebagian besar sistem operasi yang baru memperbolehkan beberapa aplikasi beroperasi secara simultan pada waktu bersamaan. Sistem operasi seperti ini dinamakan sebagai Multi-tasking Operating System, misalnya sistem operasi UNIX. Beberapa sistem operasi berukuran sangat besar dan kompleks dan input-nya bergantung pada input pengguna. Sementara itu, sistem operasi lainnya sangat kecil dan dibuat dengan asumsi bekerja tanpa intervensi manusia sama sekali. Tipe yang pertama disebut sebagai Desktop OS, sedangkan tipe kedua adalah Real-Time OS. Perangkat sistem operasi di antaranya Windows, linux, free BSD, Solaris, Palm, Symbian, dan sebagainya. Sistem Operasi Saat Ini Sistem operasi utama yang dipakai komputer sistem umum, termasuk PC personal computer terbagi menjadi 3 kelompok besar, di antaranya sebagai berikut: 1. Microsoft Windows, Sistem operasi ini terdiri atas Windows Desktop Environment, Windows 9x Windows 95, 98, dan Windows ME, dan Windows NT Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows 7, dan Windows Orient yang akan dirilis pada tahun 2014. 2. Unix, Sistem operasi ini menggunakan antarmuka sistem operasi POSIX, seperti SCO UNIX, BSD Berkeley Software Distribution, GNULinux, MacOSX berbasis kernel BSD yang dimodifikasi, dan dikenal dengan nama Darwin, dan GNUHurd. 3. Mac OS, Sistem operasi ini merupakan sistem operasi keluaran Apple yang biasa disebut Mac atau Macintosh. Sistem operasi yang terbaru dari Apple adalah Mac OS X versi 10.4 Tiger dan versi 10.5 Leopard.

B. Perangkat lunak aplikasi