Software berbayar Freeware Free Software

15 Modul Pendidikan Latihan Profesi GuruPenyelenggara Sertifikasi Guru Rayon 1 24 Universitas Negeri Makassar Sistem operasi menjamin software lainnya bisa menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses pada sistem file. Jika beberapa aplikasi beroperasi secara bersamaan, sistem operasi mengatur porsi waktu yang tepat sehingga sebisa mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu cukup untuk menggunakan prosesor CPU serta tidak saling mengganggu. Sistem operasi hanya membolehkan satu aplikasi yang beroperasi pada satu waktu, misalnya sistem operasi DOS. Akan tetapi, sebagian besar sistem operasi yang baru memperbolehkan beberapa aplikasi beroperasi secara simultan pada waktu bersamaan. Sistem operasi seperti ini dinamakan sebagai Multi-tasking Operating System, misalnya sistem operasi UNIX. Beberapa sistem operasi berukuran sangat besar dan kompleks dan input-nya bergantung pada input pengguna. Sementara itu, sistem operasi lainnya sangat kecil dan dibuat dengan asumsi bekerja tanpa intervensi manusia sama sekali. Tipe yang pertama disebut sebagai Desktop OS, sedangkan tipe kedua adalah Real-Time OS. Perangkat sistem operasi di antaranya Windows, linux, free BSD, Solaris, Palm, Symbian, dan sebagainya. Sistem Operasi Saat Ini Sistem operasi utama yang dipakai komputer sistem umum, termasuk PC personal computer terbagi menjadi 3 kelompok besar, di antaranya sebagai berikut: 1. Microsoft Windows, Sistem operasi ini terdiri atas Windows Desktop Environment, Windows 9x Windows 95, 98, dan Windows ME, dan Windows NT Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows 7, dan Windows Orient yang akan dirilis pada tahun 2014. 2. Unix, Sistem operasi ini menggunakan antarmuka sistem operasi POSIX, seperti SCO UNIX, BSD Berkeley Software Distribution, GNULinux, MacOSX berbasis kernel BSD yang dimodifikasi, dan dikenal dengan nama Darwin, dan GNUHurd. 3. Mac OS, Sistem operasi ini merupakan sistem operasi keluaran Apple yang biasa disebut Mac atau Macintosh. Sistem operasi yang terbaru dari Apple adalah Mac OS X versi 10.4 Tiger dan versi 10.5 Leopard.

B. Perangkat lunak aplikasi

Merupakan perangkat yang berfungsi untuk melakukan berbagai bentuk tugas seperti pengolah kata, lembar sebar, presentase, pengolahan halaman web hingga perangkat media player dan sebagainya, hal ini sudah berkembang sejak sistem operasi tersebut dikembangkan.

1. Jenis-jenis Software atau Perangkat Lunak

Software atau perangkat lunak komputer berdasarkan distribusinya dibedakan menjadi beberapa macam, yaitu software berbayar, software gratis atau free Freeware, free software, shareware, adware .

a. Software berbayar

Software berbayar merupakan perangkat lunak yang didistribusikan untuk tujuan komersil, setiap pengguna yang ingin menggunakan atau mendapatkan software tersebut dengan cara membeli atau membayar pada pihak yang mendistribusikannya. pengguna yang menggunakan software berbayar umumnya tidak diijinkan untuk menyebarluaskan 16 Modul Pendidikan Latihan Profesi GuruPenyelenggara Sertifikasi Guru Rayon 1 24 Universitas Negeri Makassar softwaretersebut secara bebas tanpa ijin ada penerbitnya. contoh software berbayar ini misalnya adalah sistem microsoft windows, microsoft office, adobe photo shop, dan lain-lain.

b. Freeware

Freeware atau perangkat lunak gratis adalah perangkat lunak komputer berhak cipta yang gratis digunakan tanpa batasan waktu, berbeda dari shareware yang mewajibkan penggunanya membayar misalnya setelah jangka waktu percobaan tertentu atau untuk memperoleh fungsi tambahan. Para pengembang perangkat gratis seringkali membuat perangkat gratis freeware “untuk disumbangkan kepada komunitas”,namun juga tetap ingin mempertahankan hak mereka sebagai pengembang dan memiliki kontrol terhadap pengembangan selanjutnya. Freeware juga didefinisikan sebagai program apapun yang didistribusikan gratis, tanpa biaya tambahan. Sebuah contoh utama adalah suite browser dan mail client dan Mozilla News, juga didistribusikan di bawah GPL Free Software.

c. Free Software

Free Software lebih mengarah kepada bebas penggunaan tetapi tidak harus gratis. Pada kenyataannya, namanya adalah karena bebas untuk mencoba perangkat lunak sumber terbuka Open Source dan di sanalah letak inti dari kebebasan: program-program di bawah GPL, sekali diperoleh dapat digunakan, disalin, dimodifikasi dan didistribusikan secara bebas. Jadi free software tidak mengarah kepada gratis pembelian tetapi penggunaan dan distribusi. Begitu keluar dari lisensi kita dapat menemukan berbagai cara untuk mendistribusikan perangkat lunak, termasuk freeware, shareware atau Adware. Klasifikasi ini mempengaruhi cara di mana program dipasarkan, dan independen dari lisensi perangkat lunak mana mereka berasal. Perbedaan yang nyata antara Free Software dan Freeware. Konflik muncul dalam arti kata free dalam bahasa Inggris, yang berarti keduanya bebas dan gratis. Oleh karena itu, dan seperti yang disebutkan sebelumnya, Free Software tidak perlu bebas, sama seperti Freeware tidak harus gratis.

d. Shareware