PEMILIK LINGKUP SUMBER DANA PERSYARATAN

1 BAB I INSTRUKSI KEPADA PESERTA PELELANGAN A. UMUM 1. DASAR HUKUM Ketentuan-ketentuan peraturan yang dijadikan sebagai acuan dalam pelaksanaan Pengadaan Anjungan Layanan On Line Pegawai Di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Tahun Anggaran 2012, adalah : 1.1 Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1999 tentang Praktek Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat; 1.2 Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; 1.3 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara; 1.4 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2011 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2012; 1.5 Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik NegaraDaerah, sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2008; 1.6 Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan BarangJasa Pemerintah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Presiden Nomor 35 Tahun 2011 dan Peraturan Presiden Nomor 70 Tahun 2012 tentang Perubahan Kedua Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan BarangJasa Pemerintah; 1.7 Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran DIPA Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI Tahun Anggaran 2012 Nomor 0005013- 01.1.01002012 tanggal 9 Desember 2011.

2. PEMILIK

PEKERJAAN 2.1. Pemilik Pekerjaan adalah Pejabat Pembuat Komitmen Biro Perlengkapan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI di Jakarta atas nama Pemerintah RI. 2.2. Pemilik pekerjaan dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh Unit Layanan Pengadaan ULP Sesuai Keputusan Sekretaris Jenderal No : SEK-46.PL.02.02 Tahun 2011 tanggal 8 Desember 2011; 2.3. Ketua ULP membentuk Pokja Pekerjaan Pengadaan Mesin Anjungan Biro Kepegawain Di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Tahun Anggaran 2012 yang selanjutnya disebut Pokja sesuai dengan Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI Nomor SEK.3-58.PL.02.02 Tahun 2012 tanggal 3 September 2012. 2

3. LINGKUP

PEKERJAAN 3.1 Pokja mengumumkan kepada para peserta melalui http:www.lpse.kemenkumham.go.id untuk menyampaikan penawaran atas pekerjaan Pengadaan Anjungan Layanan On Line Pegawai Di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Tahun Anggaran 2012; 3.2 Pengadaan Anjungan Layanan On Line di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Tahun Anggaran 2012, sebanyak 7 unit, dikirimkan dan diinstalasikan serta dilaksanakan pelatihan penggunaannya ke 7 lokasi Kantor Eselon I Kementerian Hukum dan HAM RI peruntukan terlampir; 3.3 Pemenang Pelelangan wajib menyelesaikan pekerjaan dalam jangka waktu 21 dua puluh satu hari kalender dengan mutu sesuai dengan spesifikasi teknis dan harga sesuai kontrak

4. SUMBER DANA

4.1 Pagu Anggaran sebesar Rp. 400.000.000,- Empat ratus juta rupiah 4.2 Total Harga Perkiraan Sendiri HPS Rp. 399.284.000,- Tiga ratus sembilan puluh sembilan juta dua ratus delapan puluh empat ribu rupiah.

5. PERSYARATAN

PESERTA PELELANGAN 5.1 Pelelangan ini dapat diikuti oleh Penyedia dalam negeri yang berbentuk badan usaha dan memiliki Kegiatan Usaha Perdagangan Umum BarangJasa, BidangSub Bidang Mekanikal Elektrikal Teknologi Informasi dengan Kualifikasi Kecil.

6. SATU PENAWARAN