Desain Penelitian METODE PENELITIAN

30

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Penelitian dengan pendekatan eksperimen adalah suatu penelitian yang berusaha mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain dalam kondisi yang terkendalikan Sugiyono, 2012: 107. Tujuan umum suatu eksperimen adalah menyelidiki pengaruh kondisi terhadap gejala Sutrisno Hadi, 1982: 428. Menurut Sugiyono 2012:109, metode eksperimen dapat dibagi menjadi beberapa desain penelitian sebagai berikut: 1. Pre-Experimental, terdiri dari: 1 One-Shot Case Study 2 One Group Pretest-Posttest 3 Intact-Group Comparison 2. True-Experimental, terdiri dari: 1 Posttest Only Control Design 2 Pretest-Control Group Design 3. Factorial Experimental 4. Quasi Experimental, terdiri dari: 1 Time-Series Design 2 Nonequivalent Control Group Design Desain penelitian yang dipilih dan digunakan dalam penelitian ini adalah One-Shot Case Study yang merupakan bagian dari Pre-Experimental Design, pada 31 saat penelitian dilakukan perlakuan sebanyak dua kali, perlakuan pertama ialah dengan menerapkan pembelajaran dengan media Display Papan Magnet, pada perlakuan kedua menerapkan pembelajaran dengan media Simulator FluidSIM-P. Setiap perlakuan selesai dilaksanakan kemudian diberikan tes kepada peserta didik. Pengujian hipotesis pada desain penelitian ini menggunakan analisis uji-t, analisis tersebut untuk mencari harga t hitung antara nilai hasil tes setelah peserta didik diajar dengan Display Papan Magnet dan setelah diajar dengan media Simulator FluidSIM-P, kemudian harga t hitung tersebut dikonsultasikan dengan tabel uji-t atau harga t tabel untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan dalam penggunaan media pendidikan Display Papan Magnet dan media Simulator FluidSIM-P terhadap hasil belajar siswa. Skema One-Shot Case Study dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 2. Skema One-Shot Case Study Treatment Test X O Keterangan: X = Pembelajaran menggunakan metode mengajar dengan media pendidikan variabel bebas. O = Hasil observasi atau tes variabel terikat.

B. Tempat dan Waktu Penelitian 1. Tempat Penelitian