Uji F Analisis Data
                                                                                menentukan  keputusan  utuk  melanjutkan  pendidikan  ke  perguruan tinggi.
Artinya  siswa  yang  termasuk  dalam  ketegori  prestasi  belajar tinggi  tidak  semuanya  mengambil  keputusan  untuk  melanjutkan
pendidikan ke perguruan tinggi setelah lulus sekolah, sedangkan siswa yang termasuk dalam kategori prestasi belajar rendah tidak semuanya
juga  mengambil  keputusan  untuk  langsung  terjun  ke  dunia  kerja setelah lulus sekolah.
Faktor  yang  dapat  memberikan  kontribusi  terhadap  keputusan siswa  diantaranya  adalah  Perkembangan  motif  berprestasi  yang
memberikan dampak
langsung terhadap
prestasi akademik
ditunjukkan  oleh  siswa,  yang  akan  berdampak  langsung  terhadap pekerjaan  yang  dicita-citakan  oleh  siswa.  Orang  tua,  saudara-saudara
sekandung dan lingkungan akan ikut memberikan kontribusi terhadap remaja  dalam  memilih  atau  menentukan  pekerjaan.  Dan,  Kondisi
sosial  ekonomi  yang  relatif  cukup  akan  memberikan  kontribusi terhadap keputusan siswa untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan
tinggi, sedangkan pada kondisi sosial ekonomi yang tergolong rendah akan memberikan kontribusi terhadap keinginan siswa untuk bekerja,
dimana hal tersebut dipengaruhi oleh keterbatasan biaya.
2.  Kontribusi  Status  Sosial  Ekonomi  Orang  Tua  Terhadap  Keputusan Siswa Setelah Lulus Sekolah
Hasil  pengujian  hipotesis  kedua  menunjukkan  bahwa  status sosial  ekonomi  orang  tua  berkontribusi  terhadap  keputusan  siswa
setelah  lulus  sekolah.  Kesimpulan  tersebut  didukung  dari  hasil perhitungan  yang  menunjukkan  nilai  t
hitung
sebesar  5,571  lebih  besar dari t
tabel
sebasar 1,669. Kontribusi status sosial ekonomi orang tua terhadap keputusan
siswa setelah lulus sekolah menunjuk pada nilai Beta β pada variabel status  sosial  ekonomi  orang  tua  siswa  sebesar  0,579  yang  artinya
bahwa  status  sosial  ekonomi  orang  tua  siswa  berkontribusi  terhadap keputusan siswa setelah lulus sekolah sebesar 0,579 atau 57,9 .
Berdasarkan  hasil  penelitian  di  atas  dapat  disimpulkan  bahwa status  sosial  ekonomi  orang  tua  berkontribusi  terhadap  keputusan
siswa  setelah  lulus  sekolah.  Dari  hasil  analisis  deskripsi  data responden  menurut  status  sosial  ekonomi  orang  tua  yang  tergolong
dalam kategori rendah yaitu dari 67 responden terdapat 51 siswa atau 76  dari  seluruh  responden  yang  tergolong  dalam  kategori  status
sosial  ekonomi  rendah.  Sedangkan  dari  analisis  deskripsi  data responden  tentang  keputusan  setelah  lulus  sekolah,  terdapat  46  siswa
atau  69  dari  seluruh  respoden  yang  menentukan  keputusan  untuk langsung bekerja, dan 21 siswa atau 31 dari seluruh responden yang
menentukan  keputusan  utuk  melanjutkan  pendidikan  ke  perguruan tinggi.
Artinya  siswa  yang  termasuk  dalam  kategori  status  sosial ekonomi  orang  tua  yang  rendah  banyak  yang  mengambil  keputusan
untuk langsung terjun ke dunia kerja setelah lulus sekolah, sedangkan siswa  yang  termasuk  dalam  kategori  status  sosial  ekonomi  yang
sedang  dan  tinggi  cenderung  untuk  mengambil  keputusan  untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
Disimpulkan  bahwa  status  sosial  ekonomi  orang  tua memberikan kontribusi terhadap pengambilan keputusan siswa setelah
lulus sekolah. Hal tersebut dikarenakan orang tua Siswa SMK Sanjaya Pakem  banyak  yang  bekerja  sebagai  buruh,  petani,  dan  ibu  rumah
tangga. Rata-rata pendidikan orang tua dari responden adalah lulusan SD,  SMP  dan  SMA.  Penghasilan  dari  orang  tua  responden  adalah
kurang  dari  Rp  892.660,00.  Faktor  status  sosial  ekonomi  orang  tua mempengaruhi  keputusan  siswa  setelah  lulus  sekolah,  karena  siswa
yang  tergolong  ke  dalam  status  sosial  ekonomi  rendah  cenderung untuk  tidak  melanjutkan  pendidikan  ke  perguruan  tinggi,  yang
disebabkan  oleh  ketidakadaannya  biaya,  meskipun  prestasi  belajar siswa tersebut tinggi. Sehingga mereka akan cenderung untuk memilih
mencari pekerjaan dan keputusan tersebut yang diharapkan oleh orang tua siswa, karena dapat membantu perekonomian keluarganya.