Data Penelitian dan Sumber Data

F. Analisis Data

Selama penelitian data yang diperoleh berasal dari berbagai sumber, dengan berbagai macam strategi dan dilakukan secara terus menerus sampai datanya jenuh. Dengan pengamatan yang terus menerus dilakukan maka variasi data semakin tinggi. Oleh sebab itu data yang diperoleh selama penelitian di lapangan, baik itu berupa wawancara, observasi, maupun dokumentasi dianalisis melalui tahapan sebagai berikut: 1. Reduksi data Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan polanya Sugiyono, 2011: 247. Dengan demikian peneliti mengelompokan data-data tersebut sesuai dengan permasalahan yang akan dikaji. Karena selama melakukan penelitian data yang diperoleh dilapangan jumlahnya cukup banyak, oleh sebab itu perlu dicatat secara rinci dan teliti. Peneliti hanya menggunakan data-data yang berkenaan dengan fungsi dan bentuk penyajian musik pengiring Baliatn. Selain data-data pokok tersebut, peneliti juga menggunakan data- datapendukung guna mempermudah pengkajian dan memperkuat penelitian data-data tersebut yaitu, instrumen yang digunakan pada musik pengiring Baliatn. 2. Deskripsi data Setelah data direduksi, maka langkah selanjutnya adalah mendeskripsikan data. Di perlukan untuk mendapatkan gambaran serta keseluruhan tentang data. Dalam penelitian kualitatif, penyajian data dilakukan dalam bentuk uraian singkat tentang fungsi dan bentuk penyajian musik pengiring Baliatn. Dalam tahap ini, peneliti mencoba menyusun data-data yang telah dipilih tersebut menjadi teks naratif yang disusun secara sistematis dan terperinci guna memudahkan peneliti dalam proses pemahaman data tersebut. Dengan demikian teks naratif tersebut menjadi seluruh data utama dan data pendukung yang berupa deskripsi tentang fungsi dan bentuk penyajian musik pengiring Baliatn di Desa Sabaka, Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten, Landak, Kalimantan Barat. 3. Pengambilan kesimpulan Setelah melakukan reduksi data dan deskripsi data maka langkah selanjutnya adalah penarikan kesimpulan. Hasil reduksi dan deskripsi data diolah kemudian diambil kesimpulan dengan demikian akan diperoleh catatan yang sistematis dan bermakna. Data hasil reduksi yang diperkuat dengan bukti berupa gambar visual dan rekaman video yang telah valid kemudian disusun dalam bentuk laporan yang menjadi kesimpulan yang kredibel dan dapat dipertanggung jawabkan.