Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian

1.2. Perumusan Masalah

Damodaran 1997 dalam Tri Ratnawati 2007 menemukan bahwa factor ekstern yang terdiri dari tingkat suku bunga, perubahan kurs dan tingkat inflasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pendanaan. Sujoko 2007 dalam penelitiannya menjelaskan bahwa leverage dapat dipengaruhi oleh faktor ekstern intern perusahaan dan struktur kepemilikan yang selanjutnya berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Variabel yang termasuk dalam faktor ekstern dalam penelitiannya adalah tingkat suku bunga, keadaan pasar modal, dan pertumbuhan pasar. Selanjutnya dalam penelitian Sujoko 2007 menjelaskan fakor intern di antaranya profitabilitas, pembayaran dividen, ukuran perusahaan, mempunyai pengaruh terhadap struktur modal dan terhadap nilai perusahaan. Martan 2010 dalam penelitiannya menemukan bahwa struktur kepemilikan akan berpengaruh terhadap struktur modal dan nilai perusahaan. Adapun pokok permasalahan yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Sejauhmana pengaruh struktur kepemilikan, tingkat suku bunga, dan kebijakan pembayaran dividen, terhadap strruktur modal pada perusahaan perbankan? 2. Sejauhmana pengaruh struktur kepemilikan, tingkat suku bunga, kebijakan pembayaran dividen, dan strruktur modal terhadap nilai perusahaan pada perusahaan perbankan?

1.3. Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah diatas maka tujuan diadakannya penelitian ini adalah : 1 Untuk mendeskripsikan dan menganalisis besarnya pengaruh struktur kepemilikan, tingkat suku bunga, dan kebijakan pembayaran dividen terhadap struktur modal pada perusahaan perbankan. 2 Untuk mendeskripsikan dan menaganalisis besarnya pengaruh struktur kepemilikan, tingkat suku bunga, kebijakan pembayaran dividen dan struktur modal terhadap nilai perusahaan pada perusahaan perbankan.

1.4. Kegunaan Penelitian

Melalui penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat ganda teoritis dan praktis : 1 Manfaat teoritis Pada prespektis akademis penelitian ini diharapkan akan bermanfaat dalam memberikan konseptual bagi berkembangan ilmu manajemen khususnya dalam menghasilkan konsep struktur kepemilikan, tingkat suku bunga, kebijakan pembayaran dividen terhadap nilai perusahaan melalui struktur modal. 2 Manfaat praktis Sebagai bahan masukan dan pertimbangan bagi calon investor demi ketepatan keputusan investasi yang diambil dan menjadi bahan masukan bagi pihak manajemen dalam upaya meningkatkan nilai perusahaan dengan naiknya nilai saham.

BAB II KERANGKA TEORI