Tipe Dan Pendekatan Penelitian

C. Lokasi Penelitian

Lokasi Penelitian merupakan tempat peneliti melakukan penelitian untuk menangkap fenomena atau peristiwa yang sebenarnya terjadi dari objek yang diteliti dalam rangka mendapatkan data-data penelitian yang akurat. Menurut moleong 2005:128 cara terbaik dalam menentukan lokasi adalah dengan mempertimbangkan substansi dan menjajaki lapangan untuk mencari kesesuaian dengan melihat kenyataan dilapangan, sementara itu juga perlu dipertimbangkan mengenai keadaan geografis dan praktis seperti waktu, biaya, dan tenaga. Lokasi yang menjadi tempat penelitian ini ditentukan penulis dengan sengaja puposive. Berdasarkan jumlah penduduk terbanyak diantara KabupatenKota di Provinsi Lampung dan memiliki potensi besar dalam bonus demografi 2015 karena memiliki dominansi penduduk dengan usia produktif, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian yakni pada Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kabupaten Lampung Tengah. BPPKB Kabupaten Lampung Tengah merupakan lembaga pemerintah non kementerian yang dalam keterwakilannya memiliki tugas dan fungsi yang sama dengan BKKBN, yaitu mengimplementasikan Program Generasi Berencana yang di bentuk dalam rangka percepatan pembangunan kependudukan dan keluarga berencana yang terjabar dalam RPJMN 2010-2014. BPPKB Kabupaten Lampung Tengah telah melaksanakan program Generasi berencana dengan berbagai jenis kegiatan sesuai dengan tujuan, sasaran, dan strategis program generasi berencana tersebut. Dalam hal ini BPPKB Kabupaten Lampung Tengah melakukan kemitraan dengan stakehoder terkait di Kabupaten Lampung Tengah.

D. Jenis dan Sumber Data

Data adalah catatan atas kumpulan fakta yang ada, merupakan hasil pengukuran atau pengamatan suatu variabel yang bentuknya dapat berupa angka, kata-kata, atau citra.

1. Jenis Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Data Primer Data primer yaitu berupa kata-kata, tindakan informan, peristiwa-peristiwa tertentu yang berkaitan dengan fokus penelitian, merupakan hasil pengumpulan peneliti sendiri selama berada dilokasi penelitian. Data primer diperoleh peneliti melalui wawancara mendalam dan observasi terhadap proses kemitraan antar stakeholder dalam Program Generasi Berencana. b. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan oleh orang yang melakukan penelitian dari sumber-sumber yang telah ada. Data ini biasanya diperoleh oleh orang lain atau lewat dokumen Sugiyono 2009:225. Sejalan dengan yang di jelaskan Moleong 2005:159 bahwa data sekunder merupakan data yang diperlukan dalam penelitian untuk melengkapi informasi dari data primer. Data ini dapat berupa sumber tertulis diluar kata dan tindakan, dapat berupa naskah, dokumen resmi, dan sebagainya yang berkaitan dengan penelitian.

2. Sumber Data

Menurut Lofland dan Lofland dalam Moleong 2005:157 sumber data utam dalam penelitian kualitatif ialah kata-kata dan tindakan yang didapat dari informan melalui wawancara, selebihnya adalah data tambahan seperti dokumen dan lain-lain. Sumber data dalam penelitian ini adalah : a. Informan Sumber data primer diperoleh dengan cara menggali informasi langsung melalui wawancara kepada informan penelitian. Penentuan informan dilakukan secara snowball sampling. Informan yang diwawancarai, yakni Kepala BPPKB Kabupaten Lampung Tengah dan stakeholder lain yang terlibat, antara lain; Tabel.2 Daftar Informan Penelitian No Informan Subtansi Tanggal wawancara 1 Kepala BPPKB Kabupaten Lampung Tengah, Dra. Mardiana Program Generasi Berencana yang dilaksanakan berdasarkan ketentuan UU dan peraturan khusus lainnya merupakan program yang cukup efisien bagi pemerintah Kabupaten Lampung Tengah dalam upaya mengendalikan jumlah penduduk yang padat dengan dominansi usia produktif. Pola kemitraan yang terjalin antara BPPKB Lampung Tengah pada pelaksanaan program GenRe dengan stakeholder yang dilibatkan merupakan strategi yang efektif untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Kendala-kendala yang terjadi tidak terlepas dari kurang kuatnya regulasi kebijakan tentang teknis pelaksanaaan program Generasi Berencana 15 September 2015