Pasar Input Tanah Jenis-Jenis Pasar Input

154 EKONOMI Kelas X

b. Teori Perbedaan Kesuburan Tanah

Teori perbedaan kesuburan dikembangkan oleh David Ricardo sekitar abad XIX. Lebih lanjut David Ricardo menyatakan bahwa terbatasnya tanah yang subur menimbulkan adanya perbedaan kesuburan tanah, sehingga muncul harga sewa. Pertama kali pasti orang akan menggunakan tanah yang paling subur. Karena pertambahan penduduk dan perluasan produksi maka lahan-lahan tanah yang kurang subur pun akan digunakan juga. Pada kenyataannya, hasil produksi tanah yang subur dan kurang subur jelas berbeda. Bidang tanah yang subur akan menghasilkan lebih banyak dari tanah yang kurang subur. Karena perbedaan kesuburan tanah itulah, maka sewa tanah tersebut juga berbeda, tanah yang subur akan mendapat harga sewa lebih tinggi. Perbedaan sewa ini sering disebut differential rent sehingga teori ini lebih dikenal dengan teori differential rent.

c. Teori Letak Tanah

Seorang sarjana ekonomi Austria, von Thunen, menambahkan teori yang dikemukakan David Ricardo. Ia menambahkan bahwa perbedaan letak tanah ternyata juga berpengaruh pada perbedaan harga sewa tanah. Walaupun kesuburan sama, tetapi jika letak tanah lebih dekat dengan pasar atau jalan raya ternyata harga sewanya lebih besar. Hal ini, karena jarak yang jauh menyebabkan ongkos angkut hasil produksi lebih mahal. Selain itu, letak tanah yang strategis memungkinkan lebih banyak peluang untuk mengembangkan usaha. Hal tersebut menyebabkan letak tanah yang strategis lebih banyak dibutuhkan sehingga harga sewanya lebih tinggi.

d. Teori Harga Derivasi Tanah

Teori derivasi tanah mengemukakan bahwa perubahan harga sewa tanah lebih banyak ditentukan oleh perubahan permintaan barang yang dihasilkan tanah tersebut sebagai input produksi. Misalnya saja saat harga kedelai naik, maka petani akan terdorong untuk meningkatkan produksi kedelainya dengan menambah lahan kedelai. Penambahan permintaan terhadap hasil produksi tanah tersebut menyebabkan harga sewa tanah akan naik. Sumber: Dokumen Penerbit Gambar 5.8 Jarak yang jauh menyebabkan ongkos angkut mahal sehingga harga sewa tanah rendah. Pasar Barang dan Pasar Input 155 2. Pasar Input Tenaga Kerja Pengertian pasar input sumber daya manusia tenaga kerja adalah jumlah permintaan dan penawaran terhadap tenaga kerja yang diperlukan untuk kegiatan produksi. Dengan demikian, pasar tenaga kerja tergantung dari luas dan sempitnya kegiatan produksi. Atau dengan kata lain, pemakaian input tenaga kerja akan ditentukan oleh tuntutan dunia usaha atau lapangan produksi. Faktor sumber daya manusia memiliki karakteristik yang berbeda dengan faktor produksi lainnya. Hal ini karena sifat khusus dari faktor produksi terikat pada sifat manusia. Sumber daya manusia berupa tenaga fisik, keterampilan, dan daya pikir. Seiring dengan majunya ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini, diperlukan pula tenaga kerja yang berkualitas, yang mempunyai keahlian dan keterampilan yang tinggi. Dalam rangka meningkatkan mutu tenaga kerja dilakukan banyak usaha antara lain peningkatan prestasi kerja, keselamatan kerja, kursus tambahan, pelatihan karyawan, dan studi banding.

a. Upah Tenaga Kerja

Upah merupakan balas jasa yang diterima tenaga kerja karena jasanya dalam proses produksi barang dan jasa. Tinggi atau rendahnya upah tergantung pada hukum permintaan dan penawaran pada pasar tenaga kerja. Secara teori, upah diberikan kepada tenaga kerja supaya mereka dan keluarganya dapat hidup secara layak. Pada sisi perusahaan, upah diberikan sebagai ongkos atau biaya produksi. Karena itu, bagi perusahaan upah yang diberikan tergantung dari kapasitas produksinya.

b. Teori Upah Tenaga Kerja

Agar Anda mendapatkan gambaran yang jelas mengenai upah dan pembentukan harga upah. Berikut ini akan disajikan beberapa teori yang menerangkan latar belakang terbentuknya harga upah tenaga kerja. Apakah Anda telah memahami tentang permasalahan sewa tanah berdasarkan teori-teori tersebut? Praktikkan teori-teori tersebut dalam pengalaman Anda sehari-hari. Carilah faktor-faktor yang paling memengaruhi harga sewa tanah di daerah sekitar Anda. Bertanyalah kepada orang tua Anda atau pengusaha di daerah sekitar Kerjakan bersama teman kelompok Anda