Prinsip-Prinsip Penyusunan RPP Perencanaan Pembelajaran

keterampilan tersebut perlu melakukan pembelajaran yang menerapkan modus belajar berbasis penyikapan penelitian discovery inquiry learning dan pembelajaran yang menghasilkan karya berbasis pemecahan masalah project based learning. 3. Kegiatan Penutup Dalam kegiatan penutup, guru bersama siswa baik secara individual maupun kelompok melakukan refleksi untuk mengevaluasi: a. seluruh rangkaian aktivitas pembelajaran dan hasil-hasil yang diperoleh untuk selanjutnya secara bersama menemukan manfaat langsung maupun tidak langsung dari hasil pembelajaran yang telah berlangsung; b. memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran; c. melakukan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pemberian tugas, baik tugas individual maupun kelompok; dan d. menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran untuk pertemuan berikutnya.

2.6 Aktivitas Siswa

Aktivitas merupakan prinsip atau asas yang sangat penting di dalam interaksi belajar mengajar. Dalam hal kegiatan belajar ini, Rousseau dalam Sadirman 2011: 96 memberikan penjelasan bahwa segala pengetahuan itu harus diperoleh dengan pengamatan sendiri, pengalaman sendiri, penyelidikan sendiri, dengan bekerja sendiri dengan fasilitas yang diciptakan sendiri baik secara rohani maupun teknis. Sekolah adalah salah satu pusat kegiatan belajar. Dengan demikian, di sekolah merupakan arena untuk mengembangkan aktivitas . Aktivitas siswa tidak cukup hanya mendengarkan dan mencatat seperti yang lazim terdapat disekolah-sekolah tradional. Paul B. Diedrich membuat suatu daftar yang berisi 177 macam kegiatan siswa antara lain dapat digolongkan sebagai berikut: 1. Visual Activities, yang termasuk di dalamnya misalnya, membaca, memerhatikan gambar demonstrasi, percobaan, pekerjaan orang lain; 2. Oral Activities, seperti: menyatakan, merumuskan, bertanya, memberi saran, mengeluarkan pendapat, mengadakan wawancara, diskusi, interupsi; 3. Listening Activities, sebagai contoh mendengarkan: uraian, percakapan, diskusi, musik, pidato; 4. Writing Activities, misalnya menulis cerita, karangan, laporan, angket, menyalin; 5. Drawing Activities misalnya, menggambar, membuat grafik, peta, diagram; 6. Motor Activities yang termasuk di dalamnya antara lain: melakukan percobaan, membuat konstruksi, model meraparasi, bermain, berkebun, beternak.; 7. Mental Activities misalnya, menanggapi, mengingat, memecahkan soal, menganalisis, melihat hubungan, mengambil keputusan; 8. Emotional Activities seperti misalnya, menaruh minat, merasa bosan, gembira, bersemangat, bergairah, berani, tenang, gugup.