III. METODOLOGI PENELITIAN
A. Metode Penelitian
Metodologi penelitian adalah strategi umum yang dianut dalam pengumpulan dan analisis data yang diperlukan guna menjawab persoalan yang dihadapi
Margono, 2004 : 39. Sedangkan menurut Arikunto, 2010 : 160 metodelogi penelitian adalah cara yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan
data penelitian. Dari penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa metodologi penelitian merupakan cara yang digunakan oleh peneliti dalam
mengumpulkan data dan analisis data penelitian untuk memecahkan masalah.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey method. Menurut Riduwan 2007 : 49 penelitian survei biasanya dilakukan untuk
mengambil suatu generalisasi dari pengamatan yang tidak mendalam, tetapi generalisasi yang dilakukan bisa lebih akurat bila digunakan sampel
representatif. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi. Analisis ini digunakan dalam menguji besarnya kontribusi yang ditunjukkan oleh
koefesiensi korelasi pada setiap hubungan kausal antar variabel minat X
1
, dan motivasi X
2
terhadap pembinaan prestasi sepakbola Y.
B. Populasi dan Sampel
1. Populasi
Populasi adalah seluruh subjek yang menjadi perhatian kita dalam suatu ruang lingkup dan waktu yang kita tentukan Margono, 2004 : 118.
Populasi merupakan keseluruhan subjek penelitian. Arikunto, 2010 : 173. Jadi dapat disimpulkan populasi adalah seluruh subjek yang
dimasukan dalam suatu ruang lingkup dan waktu yang kita tentukan. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Pendidikan Jasmani dan
Kesehatan Universitas Lampung yang mengikuti pembinaan prestasi sepakbola sebanyak 45 mahasiswa.
2. Sampel
Sampel adalah bagian dari populasi, sebagai contoh yang diambil dengan menggunakan cara-cara tertentu Margono, 2004 : 121. Menurut
Sugiyono 2011 : 81, sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi. Jadi dapat disimpulkan bahwa sampel adalah
sebagian dari populasi yang diambil dengan cara-cara tertentu. Menurut Arikunto 2010 : 107 apabila populasi kurang dari 100 sebaiknya diambil
semua untuk dijadikan sampel, selanjutnya apabila populasi lebih dari 100 maka diambil 10 – 15 atau 20 – 25. Adapun sampel dari penelitian ini
adalah sebanyak 45 mahasiswa. Jadi dalam penelitian ini menggunakan total sampling.
C. Variabel dan Data Penelitian
1. Variabel Penelitian
Variabel adalah objek penelitian atau apa yang menjadi titik perhatian suatu penelitian Arikunto, 2010 : 96. Sedangkan Variabel dalam
penelitian ini dikelompokkan menjadi dua yaitu variabel bebas independent dan variabel terikat dependent, yaitu :
a. Variabel bebas merupakan faktor yang menjadi pokok permasalahan yang ingin diteliti, yaitu minat X
1
dan motivasi X
2
. b. Variabel terikat merupakan pengamatan sebagai hasil atau akibat
variabel bebas dan merupakan pokok persoalan, yaitu pembinaan prestasi Y.
2. Data Penelitian
Menurut sumber pengambilannya, data dibedakan atas dua, yaitu :
a. Data primer adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan oleh orang yang melakukan penelitian atau yang bersangkutan yang
memerlukannya, data primer disebut juga data asli atau data baru. Didalam penelitian ini adalah data primer, karena peneliti menganbil
data secara langsung dan tidak melalui prantara siapapun. b. Data sekunder adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan dari
sumber-sumber yang telah ada. Data tersebut biasanya diperoleh dari perpustakaan atau dari laporan-laporan peneliti terdahulu.