Latar Belakang Perumusan Masalah

Memorita Ariyani Putri : Perancangan Aplikasi Kamus Bahasa Inggris-Indonesia Dan Indonesia-Inggris Untuk Perangkat Mobile Menggunakan Java 2 Micro Edition, 2009. BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perkembangan teknologi informasi semakin hari semakin pesat dan memberikan banyak manfaat bagi manusia di berbagai aspek kehidupan. Salah satunya yaitu penggunaan handphone. Penggunaan handphone sebagai media komunikasi sudah umum dijumpai dalam masyarakat kita. Hubungan komunikasi dapat dengan mudah dilakukan dengan jarak yang hampir tidak terbatas dengan menggunakan handphone. Handphone merupakan suatu alat yang penting bagi setiap orang pada umumnya, karena mobilitas manusia pada saat ini cenderung semakin tinggi. Selain sebagai media komunikasi, teknologi yang berada dalam ruang lingkup teknik telekomunikasi ini dapat pula diaplikasikan sebagai suatu media yang dapat mempermudah aktivitas sehari-hari. Salah satunya adalah penggunaan aplikasi yang dibuat khusus untuk handphone. Salah satu contoh aplikasinya berupa Kamus bahasa Inggris-Indonesia dan Indonesia- Inggris. Kamus adalah buku acuan yang memuat kata dan ungkapan, biasanya disusun menurut abjad berikut keterangan tentang makna, pemakaian, atau terjemahannya KBBI Daring, 2008. Kamus yang ada pada saat ini biasanya mempunyai ukuran yang besar dan berat, hal ini mengakibatkan orang-orang cenderung malas untuk membawa kamus, padahal penggunaan kamus sangat diperlukan untuk menerjemahkan suatu bahasa. Penggunaaan aplikasi kamus pada handphone sangat diperlukan karena praktis dalam penggunaannya karena dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja dan sesuai untuk digunakan bagi semua kalangan masyarakat, seperti pelajar, mahasiswa, pekerja kantoran dan lain-lain. Memorita Ariyani Putri : Perancangan Aplikasi Kamus Bahasa Inggris-Indonesia Dan Indonesia-Inggris Untuk Perangkat Mobile Menggunakan Java 2 Micro Edition, 2009. Oleh karena itu penulis berusaha mengimplementasikan pemikirannya dengan mencoba membuat aplikasi untuk perangkat mobilehandphone berupa kamus bahasa Inggris-Indonesia dan Indonesia-Inggris.

1.2 Perumusan Masalah

Masalah yang akan dibahas di dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana mengaplikasikan sebuah kamus bahasa Inggris-Indonesia dan Indonesia-Inggris ke dalam perangkat mobile. 2. Bagaimana mengimplementasikan bahasa pemrograman Java 2 Micro Edition dalam pembuatan aplikasi kamus bahasa Inggris-Indonesia dan Indonesia- Inggris untuk perangkat mobile.

1.3 Batasan Masalah